RajaBackLink.com

Home / Nusantara

Rabu, 27 Oktober 2021 - 13:46 WIB

Pangdivif 1 Kostrad Pimpin Pembukaan Geladi Posko 1 BTP Brigif Raider 13 Kostrad

Bagas - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com Jakarta. Pangdivif 1 Kostrad Mayjen TNI Dedy Kusmayadi bersama dengan Wadan Kodiklat Angkatan Darat Meyjen TNI Kasuri membuka kegiatan Latihan Geladi Posko 1 Brigade Tim Pertempuran Brigif Raider 13 Kostrad, Senin (25/10/2021).

Kegiatan ini merupakan bagian rangkaian dari Latihan Antar Kecabangan Angkatan Darat yang akan diselenggarakan pada bulan November 2021 mendatang di Baturaja, Sumatera Selatan. Dalam kegiatan Latihan Geladi Posko ini diikuti oleh 14 Kecabangan Angkatan Darat untuk membantu Brigif Raider 13 Kostrad guna meraih tugas dalam Latihan Antar Kecabangan Angkatan Darat TA. 2021.

Baca Juga :  Taruni/Taruni Akademi Angkatan Laut 68 Rekreasi,Edukasi ke Mako Lanal Sabang

Dalam Latihan ini, Danbrigif Raider yang bertindak sebagai Komandan Brigade Tim Pertempuran (Dan BTP) meminta kepada semua unsur Komandan Satuan yang terlibat agar aktif dan bekerjasama guna merncapai tugas pokok latihan.

Panglima Divif 1 Kostrad Mayjen TNI Dedy Kusmayadi memberikan penekanan kepada seluruh pelaku Latihan Geladi Posko 1 ini agar seluruh anggota mengerti akan tugas dan tanggung jawabnya terutama kepada Staf, sebab dalam Latihan ini Staf harus membantu Komandan untuk menganalisa daerah operasi yang telah dikuasai oleh musuh dalam skenario Latihan.

Wadan Kodiklat Angkatan Darat Meyjen TNI Kasuri menambahkan bahwa keberhasilan dalam Latihan ini tidak lepas dari perancanaan yang matang. Selain itu juga Latihan ini merupakan gambaran awal sebelum melaksanakan Latihan Antar Kecabangan Angkatan Darat yang akan digelar pada bulan November 2021.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 04 Gambir bersama Yonmek 201/Jaya Yudha dan Tiga Pilar Patorli PPKM Mikro Wilayah Binaan

Selain itu pada kesempatan ini juga Pangdivif 1 Kostrad Mayjen TNI Dedy Kusmayadi bersama dengan Wadan Kodiklat Angkatan Darat Meyjen TNI Kasuri berkesempatan meninjau tenda Latihan dengan tujuan mengecek kesiapan Satuan untuk mengikuti Latihan Geladi Posko 1 ini. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Haryantana, S.H.

Berita ini 19 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Nusantara

Otsus Untuk Kesejahteraan Masyarakat Papua

Nusantara

Anggota Koramil 04/KS Bersama Tri Pilar Gelar Operasi Yustisi di Pulau Untung Jawa

Headline

Gelar Wayang Kulit Lakon Wahyu Cakraningrat, Kapolri: Sinergisitas TNI, Polri, Rakyat Makin Kuat

Nusantara

Batalyon Mandala Yudha Kostrad Kenalkan Wawasan Militer Kepada Santri Pria dan Wanita Ponpes Al Quds

Nusantara

Satgas Yonif Para Raider 501 Kostrad Sukseskan Vaksinasi di Kabupaten Intan Jaya

Nusantara

Upacara Hari Armada RI Digelar di Surabaya

Nusantara

Presiden RI Ir.Joko Widodo Lantik Pangkostrad Sebagai Kasad

Nusantara

Pangkalan TNI AL Sabang Laksanakan Sholat Ghoib dan Doa Bersama Mengenang Prajurit Terbaik TNI AL Yang Gugur di Papua