RajaBackLink.com

Home / Headline

Minggu, 5 Desember 2021 - 09:29 WIB

Bupati H.Dadi Sunarya Usfa Yursa Hadir Membuka Kegiatan Secara Resmi Symposium Ilmiah IDI Melawi Tahun 2021

MUHAMMAD YUSUF HADING - Penulis Berita

SRIWIJAYATODAY.COM//Melawi, Kalbar– Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Melawi melaksanakan kegiatan Symposium Ilmiah Melawi 2021 dengan mengangkat tema “Semangat Indonesia Pasca Covid-19 Menuju Kemandirian di Bidang Kesehatan”. Kegiatan tersebut digelar Diaula Cantika Hotel Kecamatan Nanga Pinoh, Kabupaten Melawi .Sabtu, 04/12/21

Hadir dalam kegiatan Symposium Ilmiah IDI Melawi 2021 tersebut,

Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya,

Kadis Kesehatan, dr. Ahmad Jawahir, Ketua IDI Melawi, dr. Santoso Tjhin, M.Si, serta anggota IDI Kabupaten Melawi.

Sebelum membuka acara Bupati Melawi mengatakan, “Pemerintah Kabupaten Melawi berharap IDI cabang Melawi dapat menjadi mitra pemerintah untuk meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Kabupaten Melawi.” ucapnya

Baca Juga :  Danlantamal XI Merauke Resmikan Proyek Instalasi Air Bersih

Lanjut Bupati, terkait anggaran bidang kesehatan, Bupati Melawi menghimbau untuk tetap menjalin komunikasi yang baik terutama masalah intensif pelayanan kesehatan yang saat ini masih dalam pembahasan pihak terkait dan tetap akan di realisasikan.

 

 

“Pemerintah Kabupaten Melawi akan meningkatkan kesejahteraan dokter di Kabupaten Melawi dengan menganggarkan pembangunan rumah dinas dokter dan pembiayaan program study Spesialis kedokteran sesuai program Kemenkes pusat sesuai prosedur yang di tentukan” pungkasnya.

Dikesempatan yang sama ketua IDI Kabupaten Melawi, dr. Santoso Tjhin, M.Si mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka hari ulang tahun IDI ke- 71 dan meningkatkan pengetahuan dan saling bertukar pikiran serta mempererat tali silaturhim terhadap para dokter yang tergabung di dalam Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Melawi.

Baca Juga :  Diduga Oknum Petugas Rumah Sakit Lalai, Seorang Bayi Berusia 3 Hari Meninggal Dunia

“Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan dan saling bertukar pikiran dalam menghadapi Covid-19, menuju kemandirian Indonesia di bidang kesehatan serta sebagai bentuk kontribusi IDI membantu pemerintah menyiapkan langkah-langkah dalam menanggulangi wabah Covid-19. Dan juga mempererat silaturahmi sesama dokter baik senior maupun yunior” ucap ketua IDI Melawi saat di wawancarai para Awak Media.

Selama kegiatan berlangsung para peserta tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid – 19.

(Musa)

Berita ini 64 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Headline

Kapolres Takalar Pantau Pencoblosan Pilkades Serentak 2021 Takalar

Headline

Pesan Polri Menjelang Demonstrasi BEM SI: Hormati Hak Masyarakat

Aceh

Keuchik Net Siap Berkolaborasi dengan Pihak Manapun untuk Kemajuan  

Headline

Libur Lebaran Ziarah Ditutup, Rekreasi Dibuka, Aktivis Ini Singgung Pemprov DKI

Headline

Jaga Kelancaran Pendistribusian BBM, Sat Samapta Polres Berikan Pengamanan Di SPBU 

Headline

KSAD Jenderal Dudung Abdurachman Pimpin Sertijab 7 Jabatan Strategis di Angkatan Darat*

Headline

Mayjen Totok Imam Santoso Resmi Jabat Pangdam Hasanuddin*

Aceh Timur

Cek Disini, Rincian Formasi dan Jumlah Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) 2021 di Kabupaten Aceh Timur