RajaBackLink.com

Home / Headline

Minggu, 26 Juni 2022 - 10:14 WIB

Kompak Kades Sababalo Dan BPD Tinjau Pembangunan TPT ,Ini Yang di Harapkan masyarakat Agar sababalo MaJu

Handrianto Basuki - Penulis Berita

Tanjung Bintang- Lamsel Sriwijayatoday.com Kades Dan BPD Sabah balau Tinjau Langsung Kegiatan Pelaksanaan PKTD Tahun 2022

Pemerintah desa Sabah balau kecamatan Tanjung bintang kabupaten Lampung Selatan melaksanakan program padat karya tunai desa (PKTD) dengan membangun talud penahan tanah (TPT) di dusun ll desa setempat, jum’at (24/6/2022).

Padat Karya Tunai Desa (PKTD) merupakan kegiatan pemberdayaan masyarakat desa khususnya yang miskin dan marginal yang bersifat produktif dengan mengutamakan pemanfaatan sumber daya, tenaga kerja, dan tehnologi lokal untuk memberikan tambahan upah/pendapatan, meningkatkan daya beli, mengurangi kemiskinan, dan sekaligus mendukung penurunan angka stunting.

Padat Karya Tunai Desa dalam pelaksanaan Dana Desa diharapkan dapat menyerap tenaga kerja dalam jumlah besar, dengan memberikan honorarium (upah) langsung tunai kepada tenaga kerja yang terlibat, baik secara harian maupun mingguan, sehingga dapat memperkuat daya beli masyarakat, meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

 

Kepala desa Sabah balau Pujianto, S.E meninjau langsung dan sekaligus melaksanakan kegiatan PKTD dilokasi dibangunnya TPT bersama Aparatur serta Badan Permusyawaratan Desa (BPD)

Pujianto menyampaikan dibangunnya Talud penahanan tanah (TPT) di dusun 2 menggunakan anggaran dana desa (DD) tahap 2 tahun anggaran 2022 dengan panjang TPT kurang lebih 400 meter, lebar 25 CM, dan tinggi TPT 50 CM dengan nilai pagu anggaran mencapai Rp. 51.380.000

Baca Juga :  Kapolda Sulsel Besuk Anggota Polri Yang Terluka Saat Kawal Aksi Unjuk Rasa*

 

” Alhamdulillah, mulai dilaksanakan terealisasi didusun dua ini untuk TPT tahap dua tahun anggaran 2022 dengan panjang TPT lebih kurang empat ratus meter dengan lebarnya dua puluh lima centi meter serta ketinggian nya Lima puluh centi meter ” ungkap Pujianto.

 

Selain itu Pujianto menyampaikan bahwa didesanya untuk pembangunan fisik infrastruktur terbagi di beberapa titik yang ada didusun masing masing dengan bangunan yang sama yaitu TPT.

” Kita sama bangun Talud ini dibeberapa titik masing masing dusun  baik dusun satu dua dan tiga ada pembangunan TPT untuk 2022 ini ” ujarnya.

Pujianto berpesan dengan dibangunnya pembangunan tersebut agar semua warga masyarakat dapat menjaga infrastruktur yang sudah dibangun dan ia juga menyampaikan bahwa warga sekitar juga diberdayakan dalam bekerja membangun talud guna memenuhi program PKTD sehingga dapat bermanfaat untuk mereka yang membutuhkan dan memang layak untuk diberdayakan.

” kami berharap bisa saling menjaga bareng bareng Semoga kedepannya desa Sabah balau semakin maju perkembangannya dan kita semua bersama warga, apartur desa, dan juga BPD bekerjasama untuk membangun Desa Sabah balau. Dan bisa kita lihat azaz kebermanfaatan juga kita berdayakan warga sekitar yang memang membutuhkan pekerjaaan dan kita ambil untuk bergabung dalam proses pengerjaan talud ini ” pungkas Pujianto.

Baca Juga :  Panglima Divif 3 Kostrad Laksanakan Kunjungan ke Jajaran Pos Satgas Yonif Para Raider 432 Kostrad

Wakil ketua Badan permusyawaratan desa (BPD) Sabah balau Bambang Irawan mengungkapkan mengenai pembangunan TPT yang ada di dusun dua desa Sabah balau kali ini berdasarkan monitoring sudah sesuai dengan musyawarah warga.

” Ini  merupakan usulan-usulan dari warga baik dari dusun 2A maupun dusun 2B melalui musyawarah sebelumnya untuk pembangunan talud ini, kami menerima informasi terkait pembangunan (TPT -red) untuk itu kami langsung turun bersama sama untuk mengawasi pelaksanaan pembangunan tersebut ” ungkapnya.

Dari pihak BPD juga menyampaikan pesan untuk warga dengan pembangunan yang sudah terealisasi agar dijaga bersama sama supaya bermanfaat jangka panjang dan untuk pemerintah desa agar selalu menjaga koordinasi dan kerjasama dengan BPD.

” Untuk warga, apa yang sudah kita sama sama bangun mari kita jaga Sama-sama agar bisa bermanfaat jangka panjang. Dan tentunya untuk pemerintahan desa kami selalu berharap koordinasi dan kerjasamanya antara kita ” tutupnya. (Andre) k

 

 

Berita ini 53 kali dibaca

Share :

Baca Juga

*Pangdam Hasanuddin Berikan Apresiasi dan Serahkan Satu Unit Rumah kepada Prajurit Berprestasi*

Headline

*Pangdam Hasanuddin Berikan Apresiasi dan Serahkan Satu Unit Rumah kepada Prajurit Berprestasi*
Terkait Capaian Vaksinasi Di Wilayah Somba Opu, Polsek Somba Opu Gencar Laksanakan Serbuan Vaksin

Headline

Terkait Capaian Vaksinasi Di Wilayah Somba Opu, Polsek Somba Opu Gencar Laksanakan Serbuan Vaksin
Pangdam XIV/Hsn Pimpin Serah Terima Jabatan Enam Pejabat di Lingkungan Kodam XIV/Hsn

Headline

Pangdam XIV/Hsn Pimpin Serah Terima Jabatan Enam Pejabat di Lingkungan Kodam XIV/Hsn
Peredaran Rokok Ilegal Tanpa Cukai Di Wilayah Subang Semakin Meresahkan

Headline

Peredaran Rokok Ilegal Tanpa Cukai Di Wilayah Subang Semakin Meresahkan
Dalam Satu Bulan Polres Aceh Timur Tangkap 28 Pengedar Narkoba

Aceh

Dalam Satu Bulan Polres Aceh Timur Tangkap 28 Pengedar Narkoba
Polri: Rekrutmen Anggota dari Santri hingga Hafiz Quran Akan Terus Dilakukan

Headline

Polri: Rekrutmen Anggota dari Santri hingga Hafiz Quran Akan Terus Dilakukan
Polres Gowa Terima Penghargaan Peringkat I IKPA TW IV Tahun 2021 Dari Kemenkeu RI

Headline

Polres Gowa Terima Penghargaan Peringkat I IKPA TW IV Tahun 2021 Dari Kemenkeu RI
Pangdam Hasanuddin Ikuti Vicon Arahan Presiden RI Terkait Penanganan Covid-19*

Headline

Pangdam Hasanuddin Ikuti Vicon Arahan Presiden RI Terkait Penanganan Covid-19*