RajaBackLink.com

Home / Ekonomi

Sabtu, 31 Mei 2025 - 20:55 WIB

Sambut Libur Panjang Juni 2025, KAI Daop 1 Jakarta Jalankan 9 KA Tambahan

Redaksi - Penulis Berita

Jakarta, 31 Mei 2025 – Dalam rangka menyambut libur panjang bulan Juni 2025 yang bertepatan dengan libur sekolah dan juga perayaan Hari Raya Iduladha 1446 Hijriah, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta menghadirkan 9 perjalanan Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) tambahan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang serta memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi masyarakat yang bepergian.

Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko, mengatakan bahwa penambahan perjalanan ini diharapkan mampu memenuhi kebutuhan masyarakat yang meningkat selama periode libur panjang.

> “Kami melihat potensi peningkatan mobilitas masyarakat baik untuk libur sekolah maupun perayaan Iduladha. Karena itu, kami menyiapkan 9 KA tambahan yang akan beroperasi di hari-hari tertentu sepanjang bulan Juni 2025. Dengan begitu, masyarakat memiliki lebih banyak opsi perjalanan dan tidak perlu khawatir kehabisan tiket,” ujar Ixfan.

Kereta tambahan ini melayani rute-rute favorit seperti Surabaya, Malang, Yogyakarta, Solo, Cirebon, Cilacap, hingga Bandung, dengan keberangkatan utama dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen.

Baca Juga :  Terra Drone Indonesia Berikan Pelatihan dan Sertifikasi Remote Pilot untuk PT BintangDelapan Mineral

Berikut daftar 9 KA tambahan yang dijalankan pada periode libur panjang bulan Juni 2025:

1. KA 30F Anjasmoro

Relasi: Gambir – Surabaya Pasarturi

Tanggal Operasional: 1, 2 & 5 s.d 9 Juni 2025 | Berangkat: 23.35 WIB

2. KA 7002B Gajayana Tambahan

Relasi: Gambir – Malang

Tanggal Operasional: 1, 2 & 5 s.d 10 Juni 2025 | Berangkat: 23.35 WIB

3. KA 58F Purwojaya

Relasi: Gambir – Cilacap

Tanggal Operasional: 1, 2 & 5 s.d 10 Juni 2025 | Berangkat: 13.25 WIB

4. KA 7026 Tambahan PSE–SLO

Relasi: Pasar Senen – Solo Balapan

Tanggal Operasional: 1, 2 & 5 s.d 10 Juni 2025 | Berangkat: 14.20 WIB

5. KA 7038A Tambahan GMR–YK

Relasi: Gambir – Yogyakarta

Tanggal Operasional: 1, 2 & 5 s.d 9 Juni 2025 | Berangkat: 07.00 WIB

6. KA 10240 Tambahan PSE–LPN

Relasi: Pasar Senen – Solo Balapan

Tanggal Operasional: 1, 2 & 5 s.d 10 Juni 2025 | Berangkat: 15.25 WIB

Baca Juga :  Ripple Kantongi Lisensi di AS: Dampak dan Potensinya untuk Harga XRP

7. KA 126F Cirebon Fakultatif

Relasi: Gambir – Cirebon

Tanggal Operasional: 1, 7, 8, 9, 15, 22 s.d 29 Juni 2025 | Berangkat: 23.55 WIB

8. KA 7006 Batavia

Relasi: Gambir – Solo Balapan

Tanggal Operasional: 1, 5 s.d 10, 12 s.d 15, 19 s.d 22 & 26 s.d 29 Juni 2025 | Berangkat: 09.35 WIB

9. KA 142F Parahyangan Fakultatif

Relasi: Gambir – Bandung

Tanggal Operasional: 1, 6 s.d 9, 14, 15, 21, 22 & 26 s.d 29 Juni 2025 | Berangkat: 13.40 WIB

KAI Daop 1 Jakarta mengimbau masyarakat untuk segera melakukan pemesanan tiket melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id, maupun kanal penjualan resmi lainnya.

“Kami mengajak pelanggan untuk merencanakan perjalanan lebih awal agar bisa mendapatkan jadwal dan tempat duduk sesuai kebutuhan. KAI terus berkomitmen menghadirkan perjalanan yang aman, nyaman, dan tepat waktu selama masa liburan ini,” tutup Ixfan.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita ini 4 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Ekonomi

Rayakan Kemerdekaan Indonesia, Bank Raya Ajak Pelaku Usaha Semakin Bertumbuh dengan Saku Bisnis, Solusi Keuangan untuk Produktivitas Usaha dalam Satu Aplikasi

Ekonomi

ASUS Republic of Gamers Secara Resmi Meluncurkan ROG Phone 9 Series dan ROG Phone 9 FE di Indonesia

Ekonomi

Sejenak Hening Menuju Harapan: ASRI Wujudkan Langkah Berkelanjutan pada Momentum Earth Hour

Ekonomi

ASEAN-India Bazaar Perkuat Hubungan Kawasan Lewat Diplomasi Budaya dan Ekonomi

Ekonomi

Selamat Tahun Baru Islam 1447H: MuslimAi.ai, Sejarah Baru untuk Umat

Ekonomi

KADIN ITH dan Paper.id Sukses Gelar Acara “Bisnis yang Bawa Berkah” untuk Mendorong Ekspor Produk F&B Indonesia ke Pasar Global

Ekonomi

Rahasia Sukses Pengelolaan Keuangan Bisnis: INDOGO.ID dan LemCash

Ekonomi

Arti Mimpi Gigi Atas Copot Tidak Berdarah