RajaBackLink.com

Home / Ekonomi

Kamis, 7 Agustus 2025 - 15:03 WIB

Jaga Stok Beras Tetap Berkualitas, Gudang BULOG Kanwil Jawa Timur Terapkan Fumigasi oleh SUCOFINDO

Redaksi - Penulis Berita

Surabaya, 4 Agustus 2025 – Sebagai upaya mendukung ketahanan pangan nasional dan memastikan kualitas komoditas strategis, PERUM BULOG Kanwil Jawa Timur melaksanakan fumigasi pada fasilitas penyimpanan beras bersama PT SUCOFINDO (PERSERO) melalui perannya yang bergerak di bidang Testing, Inspection, and Certification (TIC).

Kepala Strategic Business Unit (SBU) Komoditi dan Solusi Perdagangan Tri Haryadi, menyampaikan bahwa kegiatan fumigasi ini bertujuan untuk membasmi hama secara menyeluruh dan mencegah penurunan kualitas dan susut beras selama masa penyimpanan, sekaligus sebagai langkah preventif terhadap potensi kerusakan yang dapat mengganggu rantai pasok pangan nasional.

“Kegiatan fumigasi ini diharapkan mampu menjaga kualitas dan mutu beras di gudang BULOG, serta mendukung target pemerintah dalam meningkatkan produksi dalam negeri dan mengurangi ketergantungan terhadap impor sehingga program ini menjadi langkah konkret SUCOFINDO dalam mendukung ketahanan pangan di Indonesia,” ujar Tri Haryadi.

Baca Juga :  Harga Bitcoin Tetap Stabil Berkat Adopsi Korporasi dan Peran sebagai Lindung Nilai Inflasi

Lebih lanjut, Tri Haryadi menjelaskan bahwa metode fumigasi yang digunakan telah sesuai dengan standar Badan Karantina Indonesia dan dirancang khusus untuk pengelolaan komoditas beras di gudang. “Fumigasi tidak hanya berkontribusi terhadap keamanan pangan, tetapi juga dalam pengendalian hama gudang seperti kumbang, kutu beras, dan ngengat. Selain itu, fumigasi mencegah kontaminasi silang, memperpanjang masa simpan, dan menjadi salah satu persyaratan dalam pemenuhan standar ekspor,” tambahnya.

Ia menegaskan, melalui kerja sama ini, SUCOFINDO berharap dapat terus memperkuat kontribusinya dalam menjaga ketahanan pangan nasional. “Sebagai BUMN di bidang TIC, kami berkomitmen memberikan solusi yang andal, inovatif, dan berkelanjutan, serta mendukung pembangunan nasional yang inklusif dan tangguh,” tutupnya.

Baca Juga :  Koleksi LARDINI terus berkembang. Toko utama terbaru yang memimpin dunia di bidangnya.

Sejalan dengan hal tersebut, Pemimpin Wilayah BULOG Kanwil Jawa Timur, Langgeng Wisnu, menyampaikan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah nyata bersama untuk menjaga kualitas beras dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional. “Pelaksanaan Fumigasi merupakan salah satu upaya agar masyarakat mendapatkan beras yang berkualitas. Bersama SUCOFINDO, kami terus menjaga stabilitas pangan dan mendukung kesejahteraan masyarakat Indonesia,” jelas Langgeng Wisnu.

Komitmen PT SUCOFINDO (PERSERO) dalam menjaga kualitas kemanan pangan tidak hanya melalui layanan jasa fumigasi, PT SUCOFINDO (PERSERO) juga memiliki sertifikasi Hazard Analysis Critical Control Point atau HACCP pada pangan, sertifikasi halal, pengujian laboratorium, Pest Control, sanitary hygiene.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita ini 7 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Ekonomi

Extron Menunjuk MLV Teknologi sebagai Reseller Resmi untuk Pasar Indonesia

Ekonomi

Arus Balik Libur Idul Adha di Daop 6 Melonjak Mulai Minggu, Okupansi Capai 125%, Yuk Rencanakan Perjalanan dengan Baik!

Ekonomi

Pakar Kripto Optimis: Sentimen Bullish Kripto Tetap Kuat di Tengah Volatilitas Pasar

Ekonomi

BRI Finance Perkuat Sinergi Lewat VIP Customer Gathering di Semarang

Ekonomi

Siap-Siap! IGF 2024 Siap Mengubah Wajah Industri Game Indonesia

Ekonomi

Taksi Mobil Listrik Evista Catat Berbagai Pencapaian di 2024

Ekonomi

Perayaan 41 Tahun TBI Bangkitkan Bakat Muda Indonesia dalam Kompetisi Bahasa Inggris

Ekonomi

Laksanakan Program CSR/TJSL: PTPP Berkolaborasi 23 BUMN Hadirkan PLTS dan Reverse Osmosis di Batam