RajaBackLink.com

Home / Ekonomi

Senin, 6 Oktober 2025 - 09:00 WIB

Alumni School of Design BINUS UNIVERSITY Tampilkan Karya di JICAF 2025

Redaksi - Penulis Berita

Jakarta, 26 September 2025 – Industri ilustrasi di Asia Tenggara terus menunjukkan perkembangan signifikan, dengan semakin banyak kreator yang menembus pasar global. Salah satu ajang terbesar bagi para ilustrator profesional maupun emerging talents adalah Jakarta International Creative Arts Festival (JICAF) 2025, yang diselenggarakan pada 18 September – 5 Oktober 2025. Event ini menampilkan karya-karya inovatif dari kreator lokal maupun mancanegara, menjadi platform utama untuk mengekspresikan perspektif budaya, membangun jejaring, dan menampilkan kreativitas tanpa batas melalui medium ilustrasi.

Baca Juga :  Thailand Tegaskan Diri Sebagai Pusat Inovasi Pertanian Asia di INAGRITECH 2025 Jakarta

Ajang ini juga menyoroti karya  dari School of Design, BINUS University, baik dari mahasiswa, staf, maupun alumni. Beberapa karya alumni BINUS University yang tampil di JICAF 2025 antara lain: Sundate Stories, Yoel Kristiandi, Nugraha Pratama, Melfri Gazza (CoraKcaraKa), Crackthetoy, dan masih banyak lagi.

“Partisipasi dalam JICAF menunjukkan bahwa School of Design BINUS University tidak hanya mendidik kreator visual yang handal, tetapi juga membangun ekosistem kreatif yang mendukung kolaborasi lintas generasi dan lintas budaya,” ujar Pak Alfath dari School of Design.

Baca Juga :  Asian PCOS Society Resmi Diluncurkan di Jakarta: Jawaban untuk Tantangan PCOS di Asia

Harapan School of Design BINUS University adalah agar industri kreatif global terus berkembang dengan inklusif dan inovatif, serta memberikan keyakinan kepada generasi muda dan orangtua bahwa karier di sektor kreatif bukanlah pilihan yang tidak pasti. Dengan bimbingan, pengalaman nyata, dan akses ke jejaring profesional, lulusan School of Design siap menghadapi tantangan global, berkontribusi bagi industri kreatif, dan membuka peluang karier berkelanjutan.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita ini 4 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Ekonomi

Mudik Murah Dengan Kereta Api Cakrabuana dan Gunung Jati

Ekonomi

Pendapatan Mikro: Ketika Waktu Luang Bertemu Peluang Cuan

Ekonomi

VRITIMES Jalin Kerjasama Strategis dengan Lampungupdate.com untuk Meningkatkan Distribusi Berita

Ekonomi

Penglihatan Nyaman, Gaya Maksimal: KCMTKU Hadirkan Kacamata Stylish & Terjangkau

Ekonomi

Dogecoin Foundation: Pilar Utama di Balik Kesuksesan Dogecoin

Ekonomi

Konsisten Terapkan GCG, WSBP Kembali Raih 2 Penghargaan di TOP GRC Awards 2024

Ekonomi

Demi Keselamatan, KAI Imbau Masyarakat Tidak Melakukan Aktifitas “Ngabuburit” di Jalur KA

Ekonomi

Dirut KAI: Adaptif, Solutif, dan Kolaboratif Jadi Kunci Navigasi Perubahan Bisnis