RajaBackLink.com

Home / Ekonomi

Jumat, 29 Agustus 2025 - 18:18 WIB

Antisipasi Aksi Unjuk Rasa di Kota Bandung, KAI Daop 2 Bandung Berhentikan KA Turangga di Stasiun Kiaracondong, Penumpang Dihimbau Datang Lebih Awal ke stasiun

Redaksi - Penulis Berita

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 2 Bandung menghimbau kepada seluruh pelanggan Kereta Api untuk hadir lebih awal ke stasiun, khususnya Stasiun Bandung dan Stasiun Kiaracondong, sehubungan dengan adanya aksi unjuk rasa yang berlangsung pada Jumat (29/8) sore di Kota Bandung. Selain itu, guna memudahkan pelanggan, khususnya KA Turangga relasi Bandung – Malang, dengan jadwal keberangkatan 17.40 WIB dari Stasiun Bandung, khusus pada Jumat (29/8) diberhentikan di Stasiun Kiaracondong untuk melayani naik/turun penumpang.

Bandung, Jawa Barat – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 2 Bandung menghimbau kepada seluruh pelanggan Kereta Api untuk hadir lebih awal ke stasiun, khususnya Stasiun Bandung dan Stasiun Kiaracondong, sehubungan dengan adanya aksi unjuk rasa yang berlangsung pada Jumat (29/8) sore di Kota Bandung.

Baca Juga :  Dorong Gaya Hidup Berkelanjutan, Green Skilling 18 Bahas Peran Sertifikasi PEFC/IFCC

Manager Humasda KAI Daop 2 Bandung, Kuswardojo menyampaikan bahwa aksi unjuk rasa tersebut berpotensi menimbulkan kepadatan lalu lintas di beberapa ruas jalan menuju stasiun, sehingga pelanggan disarankan untuk mengantisipasi dengan memperkirakan waktu tempuh perjalanan dari rumah menuju stasiun.

“Kami menghimbau kepada pelanggan untuk berangkat lebih awal menuju stasiun agar tidak tertinggal kereta. Kehadiran tepat waktu sangat penting mengingat kereta api akan tetap berangkat sesuai jadwal yang telah ditetapkan,” ujar Kuswardojo.

Selain itu, guna memudahkan pelanggan, khususnya KA Turangga relasi Bandung – Malang, dengan jadwal keberangkatan 17.40 WIB dari Stasiun Bandung, khusus pada Jumat (29/8) diberhentikan di Stasiun Kiaracondong untuk melayani naik/turun penumpang. “Guna memudahkan keberangkatan, para pelanggan KA Turangga dapat naik dari Stasiun Kiaracondong. Harapannya untuk mengantisipasi ketertinggalan penumpang yang berangkat dari Stasiun Bandung akibat kemacetan lalu lintas dari adanya aksi unjuk rasa ini,” terang Kuswardojo.

Baca Juga :  Setelah 227 ribu Pelanggan Manfaatkan Diskon 30% KA Ekonomi Non Subsidi Hingga Akhir Juli 2025, KAI Daop 2 Bandung Lanjutkan Diskon 10% untuk KA Pasundan

KAI Daop 2 Bandung memastikan bahwa pelayanan di stasiun maupun perjalanan kereta api tetap berjalan normal. Petugas di lapangan juga disiagakan untuk memberikan pelayanan terbaik serta membantu pelanggan jika diperlukan. KAI mengimbau masyarakat untuk tetap mengutamakan keselamatan, menjaga ketertiban, serta mengikuti arahan petugas di stasiun.

Untuk informasi lebih lanjut dan perkembangan perjalanan KA, pelanggan dapat menghubungi layanan pelanggan Contact Center KAI 121, melalui telepon (021)121, WhatsApp 0811-1211-1121, email cs@kai.id, dan media sosial resmi @kai121, serta petugas di stasiun.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita ini 5 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Ekonomi

Sinergi Bersih Jalur, KAI Daop 1 Jakarta Pastikan Perjalanan KA Aman dan Nyaman

Ekonomi

Belasan Kereta Kelas Ekonomi Stainless Steel New Generation Keberangkatan Daop 6 Dapatkan Diskon Tiket pada Musim Libur Sekolah

Ekonomi

KA Pangrango Tetap Jadi Primadona, Solusi Transportasi Favorit Saat Liburan Sekolah

Ekonomi

Bank Raya Optimis Terus Kembangkan Produk Raya App yang Built to Last

Ekonomi

BRI Finance Tangkap Potensi Pertumbuhan Pembiayaan Mobil Baru Dari Ajang Pameran GIIAS 2025

Ekonomi

Beauty & Wellness Center Hadir di PIK Avenue

Daerah

HEADLINE NEWS : Pelatihan Kerajinan Tangan Anyam Bambu. PGE Lumut Balai Dukung Percepatan Ekonomi Desa

Ekonomi

Squeeze Goodness Academy Vol. 2: Dari Bali ke Jakarta, Bar-Hopping Edukatif untuk Generasi Muda Hospitality