Sriwijayatoday.com Jakarta Utara. Memasuki musim penghujan tahun 2021 ini, Koramil-05/Cilincing Kodim 0502/JU telah menyiapkan berbagai langkah antisipasi untuk menghadapi banjir. Maklum, beberapa kawasan di Cilincing merupakan salah satu kawasan langganan banjir.
Salah satunya, bersama SDA (sumber daya air) melaksanakan pengecekan dan pembersihan saluran air grebek sampah di saluran air sepanjang Sepanjang Kali Rawa Indah Rw.10 Kel. Sukapura Kec. Cilincing Jakarta Utara, Senin (30/8/2021).
Danramil-05/Cilincing Mayor Kav Dwi Joko Purnomo mengatakan anggotanya akan membantu secara maksimal upaya untuk meminimalisir terjadinya banjir diwilayahnya dengan berbagai cara seperti pembersihan sampah di aliran sungai serta penyiapan sarana dan prasarana apabila terjadi kemungkinan terburuk selama musim hujan .
” Diwilayah kami terdapat beberapa wilayah yang menjadi langganan banjir dengan ketinggian diatas 1 meter seperti Kp. Sepat, Kp. Sawah dan Kp. Rawa Indah, dengan pembersihan saluran air dapat memfungsikan kembali daerah resapan, harapanya nantinya genangan air dapat segera surut sehingga warga yang berada di kawasan langganan banjir tidak was-was,”imbuhnya.
Babinsa akan melaksanakan pengecekan semua saluran air untuk memastikan apakah ada sampah dan terjadinya pendangkalan , apabila hal tersebut terjadi kami akan melakukan langkah-langkah bersama unsur Tripilar dan warga guna melakukan kerja bhakti, ujar Danramil.
Kami melihat kesadaran warga untuk tidak membuang sampah di saluran air sudah mulai tinggi ,” kita masih belum selesai menghadapi Pandemi Covid-19, jangan sampai banjir menjadi cluster baru penyebaran Covid-19 diwilayah kita,” pungkas Dwi Joko.
Sumber Kodim 0502/JU.
Syarip H