Sriwijayatoday.com Jakarta Utara. Di tengah wabah Corona virus Disease 19 (Covid-19), Sertu Sukarjin,Serda Maman dan Serda Prihatin, Babinsa Kel. Semper timur Koramil 05/Cilincing mengajak Seluruh elemen masyarakat Kelurahan Semper Timur Kecamatan Cilincing Jakarta Utara, untuk tidak melupakan ancaman penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).
Babinsa Semper Timur Sertu Sukarjin Begitu ada permintaan dari Ketua RT 07/RW 05 Ibu Priyatni langsung melapor kepada Danramil-05/Cilincing Mayor Kav Dwi Joko Purnomo untuk melakukan fogging/pengasapan di wilayahnya, karena warganya yg tinggal di RT 007/05 atas nama Bpk Heriyanto sekeluarga positif sakit DBD.
Menurut keterangan Danramil-05/Cilincing tim gabungan dari Koramil, Kecamatan, Polsek, PKK & pihak Puskesmas Cilincing langsung bergerak melakukan fogging di RT 007/05 Kel Semper timur Kec. Cilincing Jakarta Utara, Sabtu (4/9/2021).
Pengasapan/fogging di semua penjuru RT 07/005 dalam rangka pencegahan penyebaran nyamuk Aedes aegypti dilingkungan warga yg dinyatakan positif DBD. “Kami selama ini memang fokus mencegah Covid-19. Tetapi kami tetap memenuhi aspirasi warga binaan yang mengeluh tentang maraknya DBD, jadi kami tidak melupakan DBD karena banyak juga korban DBD di wilayah Cilincing,”ujar Danramil .
Jadi tindakan antispatif kami, selain itu juga dilakukan sosialisasi pemberantasan sarang nyamuk (PSN) dan pola hidup bersih dan sehat (PHBS), harus ada PSN untuk memberantas jentik-jentik nyamuk yang tidak lama lagi menjadi dewasa ,” imbuh Petugas Puskesmas Semper Timur ibu Putri Dwi Amandasari.
Lebih lanjut dirinya mengatakan Kalau hanya mengandalkan pengasapan atau fogging tanpa PSN, maka usai fogging jentik-jentik jadi nyamuk lagi dan kembali mengancam manusia yang ada di sekitarnya. Sebab nyamuk Aedes aegipty menjadi carier DBD.
Bpk Aslin Harahap selaku Ketua RW 05 menyampaikan ucapan terima kasih dan sangat mengapresiasi sinergitas dalam kegiatan tersebut.” Tentu kegiatan fogging ini sangat penting, selain pemberantasan sarang nyamuk juga untuk meningkatkan kepedulian masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan yang bersih dan sehat” pungkasnya.
Sumber Kodim 0502/JU
Syarip H