Muara Enim, Sriwijayatoday.com – Longsor di Jalan Ulu Enim Desa Batu Surau Kecamatan Semendo Darat Tengah Kabupaten Muara Enim menyebabkan tiang listrik roboh. Robohnya tiang listrik, mengakibatkan padamnya listrik di wilayah Kecamatan Semendo Darat Tengah dan Semendo Darat Ulu. Minggu, (06/07/2025).
Koordinator petugas PLN Ranting Semendo, Awalludin telah merespon informasi yang disampaikan oleh masyarakat dengan melakukan persiapan rencana perbaikan serta meninjau langsung titik lokasi peristiwa.
Beberapa desa yang berada Kecamatan Semendo Darat Tengah dan Kecamatan Semendo Darat Ulu, sementara waktu akan terkena dampak pemadaman listrik, serta akses jalan yang terpaksa ditutup sementara, karena perbaikan tiang listrik.
“Petugas PLN telah melakukan persiapan, mengirimkan tim teknis untuk melakukan perbaikan, termasuk menegakkan tiang listrik yang roboh dan memperbaiki jaringan listrik,” kata Awalludin kepada Sriwijayatoday.com.
Awal menyebutkan, masyarakat Semendo diimbau agar berhati-hati dan segera melaporkan potensi gangguan tambahan di sekitar lokasi peristiwa.
Belum diketahui secara rinci, penyebab terjadinya peristiwa tersebut. Sementara, robohnya tiang listrik diduga disebabkan karena potensi tanah yang labil dan intensitas hujan yang tinggi di wilayah Semendo.
“Kabar ini pertama kali diinformasikan oleh sopir yang melintas di lokasi peristiwa. Peristiwanya baru saja terjadi, dan sudah diinformasikan ke WhatsApp Group, untuk diketahui masyarakat” pungkasnya.
Editor: RedaksiSumber: https://sriwijayatoday.com









