RajaBackLink.com

Home / Nusantara

Senin, 14 Februari 2022 - 20:26 WIB

Dandim 0502/JU Salurkan Bantuan Bagi Warga Melaksanakan Isoman

Bagas - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com Jakarta Utara– Dandim 0502/JU Letkol Inf Frega Wenas Inkiriwang, Ph.D, FHEA bersama Danramil-03/Tg. Priok Mayor Kav Teguh dan Lurah Sunter Jaya Bpk.Eka Yeluma mengunjungi rumah warga yang terpapar Covid-19, sekaligus menyalurkan bantuan beras bekerjasama dengan Buddha Tzu Chi guna menambah kebutuhan selama Isolasi Mandiri (Isoman).

Dalam keterangan tertulis Penerangan Kodim 0502/JU, Senin (14/2/2022), Dandim 0502/JU mendatangi langsung lokasi di Jl.Gabus RT.006 RW.07 Kelurahan Sunter Jaya Kec. Tg. Priok Jakarta Utara.

Danramil bersama anggota terlebih awal memberikan himbauan dan penekanan kepada warga yang sedang Isoman agar dalam masa pandemi Covid-19 ini benar-benar patuh dan melaksanakan apa yang sudah diimbau oleh Pemerintah Pusat dalam penerapan protokol kesehatan pada kehidupan sehari-hari.

Baca Juga :  Polsek Ella Hilir Melaksanakan Kegiatan Cipta Kondisi Dalam Upaya Untuk Menciptakan Situasi Yang Aman Dan Nyaman Saat Bulan Ramadhan Dan Menjelang Hari Raya Idul Fitri

Dandim 0502/JU Letkol Inf Frega Wenas Inkiriwang, Ph.D, FHEA meminta kepada Lurah, Babinsa dan Babinkamtibmas Sunter Jaya agar tetap melaporkan setiap hari perkembangan Warganya yang terpapar positif Covid-19 bila perlu harus dilaksanakan Rapid Antigen lagi setelah hari ke-5, guna cepat mengetahui perkembangannya.

Dandim dalam kesempatan tersebut juga menyalurkan bantuan berupa sembako yang diberikan oleh anggota Babinsa untuk warga sekitar yang melaksanakan Isoman positif Covid-19, semoga dapat bermanfaat dalam memenuhi kebutuhan dalam beberapa hari ke depan.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 02/Pondok Gede Dampingi Warga Warga Yang Takut Di Suntik Vaksin

“Sebagai aparat kewilayahan yang ada di tengah-tengah masyarakat, tentunya kami berupaya sebisa mungkin dalam menyikapi dan bertindak yang terbaik untuk membantu masyarakat kami,” ungkap Dandim.

Dalam penyaluran bantuan sosial berupa beras ini turut diikuti Danramil beserta anggota Babinsa, dan disaksikan oleh Lurah Sunter Jaya.

“Harapan saya tidak ada lagi masyarakat yang melakukan aktivitas di luar rumah selama isolasi, pejabat setempat seperti Rt,Rw dan tiga pilar harus memberi bantuan baik moril dan logistik serta mengontrol perkembangan kesehatannya warga yang terpapar Covid-19 tersebut,” tutup Frega.

Sumber Pendim 0502/JU

Syarip H

Berita ini 85 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Nusantara

Operasi yustisi, Babinsa Koramil 05/KJ Bersama Tiga Pilar Tindak Belasan Pelanggar protokol kesehatan

Nusantara

Pangdivif 2 Kostrad Kunjungan Kerja Ke Yonif Para Raider 501 Kostrad

Headline

Tiga Pilar Teluk Pucung Bersama Babinsa Lakukan PPKM Di Pasar Wisma Asri

Nusantara

TNI AL Kembali Gagalkan Upaya Penyelundupan Pekerja Migran Indonesia

Nusantara

Tiga Pilar Kecamatan Sawah Besar Gelar Grebek Lumpur dan Penopingan

Nusantara

PPKM Level 4 Koramil 01/Kranji, ingatkan prokes Para Penumpang Kereta

Nusantara

Yonif Raider 514 Kostrad Meraih Peringkat 2 Pada Lomba Penyusunan Buku Sejarah Satuan

Nusantara

Tiga Pilar Jagakarsa Kerja Bhakti Normalisasi Aliran Kali Lenggong Antisipasi Banjir