RajaBackLink.com

Home / Nusantara

Kamis, 12 Agustus 2021 - 15:30 WIB

Dukung Program Pemerintah, Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Lakukan Penyemprotan Disinfektan dan Siapkan Isolasi Terpusat

Bagas - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com Jakarta, tniad.mil.id – Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/WNS pos Panga melakukan penyemprotan disinfektan ke tempat-tempat umum dan menyiapkan tempat isolasi terpusat di Dusun Panga, Desa Semangat, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau.

Penyemprotan disinfektan ini dilaksanakan terlebih khusus kepada masyarakat yang sudah terindikasi Covid-19 dan membuat Tempat Isolasi Terpusat (Isoter) sebagai upaya mencegah munculnya klaster baru Covid-19 di Dusun Panga, Desa Semanget.

Hal ini dikatakan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Mekanis 643/WNS, Letkol Inf Hendro Wicaksono, S.I.P dalam keterangan tertulisnya di Makotis Entikong, Kabupaten Sanggau pada hari Kamis (12/8/2021).

Baca Juga :  Persit KCK Koorcab Rem 091 PD VI Mulawarman mengikuti pelaksanaan kegiatan Hari Angklung Sedunia secara virtual

Dansatgas menerangkan Kegiatan tersebut dilakukan anggota Pos Panga yang dibantu oleh masyarakat Dusun Panga dan bertujuan mencegah penyebaran virus Covid-19. Kegiatan ini lebih difokuskan kepada penyemprotan rumah masyarakat yang sudah terindikasi Covid-19 dan melaksanakan penyemprotan disinfektan juga meliputi tempat ibadah, Balai Dusun dan Fasilitas umum lainnya.

“ Kami juga membuat serta menyiapkan tempat Isolasi Terpusat atau sering kita sebut Isoter, Isoter ini merupakan bagian dari upaya tindakan cepat untuk mencegah penularan Covid-19 apabila ada masyarakat yang terpapar Covid-19, “ ujar Dansatgas

Di tempat terpisah, Danpos Panga Letda Inf Yopy Prasetyo menambahkan, Isoter tersebut kami siapkan menggunakan rumah warga yang tidak dihuni dan menyiapkan tenaga kesehatan baik dari anggota Pos Panga maupun dari Puskesmas setempat serta menyiapkan segala obat-obatan yang dibutuhkan selama proses penyembuhan.

Baca Juga :  Lomba Oraum Rangkaian Meriahkan Hut Ke -76 Yonif Raider 509 Kostrad

“Kami juga tidak henti-hentinya terus mengimbau kepada warga masyarakat agar selalu melaksanakan protokol kesehatan dalam setiap kegiatannya agar segera berakhir masa pandemi Covid-19, “ terang Danpos.

Antasius 9%4) selaku Kepala Dusun Panga mengucapkan terim akasih sebesar-besarnya atas kepedulian Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns kepada masyarakat Panga yang saat ini terdampak Covid-19. (Dispenad)

Syarip H

Berita ini 11 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Babinsa jajaran Korem 091/ASN Menerima Pembekalan Intelijen Teritorial

Nusantara

Babinsa jajaran Korem 091/ASN Menerima Pembekalan Intelijen Teritorial
Operasi Yustisi Rutin Tiga Pilar Tambora Jaring 21 Pelanggar Prokes

Nusantara

Operasi Yustisi Rutin Tiga Pilar Tambora Jaring 21 Pelanggar Prokes
Sukseskan Program Vaksinasi covid 19 usia 6-11 Tahun, Babinsa Harapan Jaya Pantau Langsung Kegiatan Serbuan Vaksinasi

Nusantara

Sukseskan Program Vaksinasi covid 19 usia 6-11 Tahun, Babinsa Harapan Jaya Pantau Langsung Kegiatan Serbuan Vaksinasi
Ketua WN 88 sub unit 01 DKI Jakarta Dan sekertaris FKPPBM Bekasi menghadiri HUT Ke-2 dan Launching Majalah Mabes Bharindo

Nusantara

Ketua WN 88 sub unit 01 DKI Jakarta Dan sekertaris FKPPBM Bekasi menghadiri HUT Ke-2 dan Launching Majalah Mabes Bharindo
Dandim 0502/JU Hadiri Pembukaan Sinergi Kampung Tangguh Jaya

Nusantara

Dandim 0502/JU Hadiri Pembukaan Sinergi Kampung Tangguh Jaya
Babinsa Ancol Bersama Tripilar Woro-Woro Malam Hari, Ajak Warga Disiplin Prokes

Nusantara

Babinsa Ancol Bersama Tripilar Woro-Woro Malam Hari, Ajak Warga Disiplin Prokes
Beri Kuliah Inspiratif, Rektor Universitas Pertamina Sebut Kasad Pemimpin yang Best of The Best

Nusantara

Beri Kuliah Inspiratif, Rektor Universitas Pertamina Sebut Kasad Pemimpin yang Best of The Best
Asops KASAD Kunjungi Komando Operasi Gabungan Pinang Sirih 03

Nusantara

Asops KASAD Kunjungi Komando Operasi Gabungan Pinang Sirih 03