RajaBackLink.com

Home / Ekonomi

Senin, 3 November 2025 - 09:55 WIB

Edukasi Finansial Jadi Seru, Sribu Umumkan Pemenang Kontes Video “Anti Bocor Cashflow”

Redaksi - Penulis Berita

Kompetisi video “Anti Bocor Cashflow” yang digelar oleh Sribu bekerja sama dengan Daya.id, platform edukasi dari SMBC Indonesia, resmi berakhir dengan antusiasme tinggi dari kalangan pelaku UMKM, kreator, dan freelancer dari berbagai daerah.

Ratusan peserta berpartisipasi membagikan ide dan kisah nyata mereka tentang cara menjaga keuangan bisnis tetap sehat lewat video kreatif berdurasi pendek. Dari humor ringan hingga cerita inspiratif, para peserta menunjukkan bahwa edukasi finansial bisa dikemas dengan cara yang seru, dekat, dan relevan dengan keseharian.

“Para freelancer mampu mengangkat pesan finansial penting dengan cara yang ringan dan mudah dipahami. Literasi keuangan tidak harus rumit,” ujar Alexandro Wibowo, Chief Operating Officer Sribu.

Baca Juga :  Penelitian Terkini PCOS: Dari Genetika hingga Pemanfaatan Kayu Manis untuk Pengobatan

Tiga karya terbaik berhasil memenangkan total hadiah Rp15 juta. Juara 1 diraih oleh Freelancer Sribu @Titikblur dengan akun instagram @blur.food, disusul dua pemenang lainnya yang menampilkan video bertema pengelolaan cashflow sederhana namun berdampak.

Menurut Alex, kompetisi ini memanfaatkan sistem kontes terbuka dan public voting dari Sribu.com yang menggabungkan efisiensi teknologi, partisipasi komunitas, dan transparansi proses. 

“Metode ini tidak hanya efisien dan fleksibel, tapi juga memberi rasa aman bagi semua pihak. Siapa pun, mulai dari pelaku usaha hingga penyelenggara komunitas, dapat memanfaatkan sistem kontes Sribu untuk menemukan ide dan solusi kreatif dengan cepat dan tanpa risiko,” ujarnya.

Baca Juga :  Adopsi Aset Kripto Meningkat, Saatnya Indonesia Lirik Bitcoin sebagai Cadangan Nasional?

Selama 14 tahun perjalanan, Sribu telah memfasilitasi lebih dari 13.000 kontes dengan 1,7 juta karya. Melalui kampanye ini, Sribu menegaskan komitmen mereka untuk memperkuat literasi keuangan dan kolaborasi kreatif di ekosistem UMKM Indonesia.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita ini 0 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Ekonomi

Bantu UMKM Lebih Berkembang, KAI Resmikan UMKM Creative Space di Museum Ambarawa

Ekonomi

Energy Academy Gelar Pelatihan Authorized Gas Tester, Pastikan Ruang Terbatas Tetap Aman

Ekonomi

PT Samudera Energi Tangguh Perkuat Kompetensi Loading Master Lewat Pelatihan Bersama Port Academy

Ekonomi

International Business: Jurusan BINUS International untuk Calon Entrepreneur Global

Ekonomi

TREELOGY: AN INDONESIAN BRAND REDEFINING REGENERATIVE WELLNESS

Ekonomi

Labamu dan Adapundi Luncurkan Solusi Pembiayaan Terintegrasi untuk Merchant Aktif Labamu

Ekonomi

Program Top Spender Mitra10 Hadirkan Hadiah Paket Ibadah Suci untuk Pelanggan Setia

Ekonomi

Proposal Baru Ethereum Siap Percepat Waktu Blok Jadi 8 Detik