RajaBackLink.com

Home / Daerah

Kamis, 23 September 2021 - 12:46 WIB

Gelar Ops Patuh Kapuas 2021, Satlantas Melawi Bagikan Masker dan Tempelkan Stiker

Redaksi - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com POLRES MELAWI, POLDA KALBAR – Pada hari Rabu tanggal 22 September 2021 pukul 15.30 wib bertempat dijalan provinsi KM. 4 (depan kantor satpas lantas Polres Melawi) telah dilaksanakan kegiatan himbauan tertib berlalulintas dan teguran, pembagian masker serta menempelkan stiker wajib masker.

Kegiatan ini dipimpin oleh Kaset Operasi (Kasat Lantas) Iptu Suwaris dan diikuti oleh Para Kasatgas Operasi Patuh Kapuas 2021 dan Anggota.

Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto, S.I.K melalui Kasat Lantas Iptu Suwaris menyampaikan kegiatan digelar dalam rangka Operasi Patuh Kapuas 2021 untuk menciptakan kamseltibcarlantas dan mendisiplinkan masyarakat dalam berlalu lintas serta protokol kesehatan seperti penggunaan masker.

Baca Juga :  PASCA BANJIR, PERSONIL POLRES SINTANG BERSAMA POLSEK SINTANG KOTA BANTU BERSIHKAN TEMPAT IBADAH

“Dalam kegiatan operasi ini untuk mendisiplinkan masyarakat. Baik disiplin dalam berlalu lintas maupun disiplin dalam penggunaan masker,” ungkapnya.

Iptu Suwaris juga menjelaskan dalam kegiatan tersebut ditemukan sebanyak 37 pelanggar lalu lintas maupun tidak menggunakan masker saat berkendara. “Para pelanggar ini diberikan masker dan dilakukan teguran. Harapannya, masyarakat semakin disiplin baik dalam berlalu lintas maupun disiplin prokes. Dua hal ini sangat diperlukan saat ini, jadikan disiplin berlalu lintas dan disiplin prokes sebagai kebutuhan,” tegasnya.

Baca Juga :  Di duga perolingan dan Penempatan kepala sekolah Di Lamsel Tidak Sesuai??????

Lebih jauh Iptu Suwaris menjelaskan anggotanya juga melakukan sosialisasi tentang protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19 baik itu dijalan raya maupun mendatangi pusat perbelanjaan, sekolahan maupun ruang publik lainnya. “Setiap harinya kami lakukan pembagian masker kepada masyarakat pengguna jalan raya, melaksanakan sosialisasi tertib berlalulintas dan penempelan stiker wajib masker kepada kendaraan yang melintas saat operasi digelar,” jelasnya.

“Kegiatan pengaturan arus lalu lintas dan penerangan keliling (Penling) protokol kesehatan Covid-19 sudah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari Operasi ini,” tuntasnya.

Penulis : Oktavianus

Publies : Musa

Berita ini 4 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Daerah

Walaupun Cuaca Hujan Anggota Polsek Menjalin Tetap Semangat Melaksanakan Apel Pagi

Berita Sumatera

NEWS UPDATE : Pemeriksaan Kesehatan Saksi, Tim Intelijen Kejari Muba Amankan RSUD Siti Fatimah Az-Zahra Palembang

Aceh

Wakapolres Aceh Timur Cek Vaksinasi di Lapas Kelas II-B Idi Rayeuk

Daerah

Desa Tanah Abang Utara Tanam Jagung Hibrida, Wujudkan Program Ketahanan Pangan Nasional

Daerah

Polda Kalbar Mengadakan Lomba Orasi Unjuk Rasa, Peringati Hari Hak Asasi Manusia

Daerah

APBD Way Kanan Direvisi : Pendapatan Turun Rp71 Miliar, Bupati Ayu Minta Dukungan Dewan Rp2,5 miliar, dan kan Dialokasikan Untuk Penyertaan Modal Pemerintah Daerah

Daerah

Warga Melawi Terdampak Banjir, Kodim 1205 Salurkan Bantuan Sembako dari Gubernur Kalimantan Barat

Daerah

Polri Untuk Masyakat, Polsek Pakuan Ratu Salurkan Bansos Hari Bhayangkara Ke-79