RajaBackLink.com

Home / ADV / Advetorial

Kamis, 6 Oktober 2022 - 09:52 WIB

Grand Final Kang Nong Provinsi Banten Tahun 2022 Dimeriahkan Seni Budaya Dan Musik Tradisional Banten

Sriwijayatoday Banten - Penulis Berita

Serang,” Sriwijaya today.Com.-

 

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten telah menggelar kegiatan pemilihan Kang Nong Provinsi Banten Tahun 2022, dan diharapkan Kang Nong yang terpilih nantinya dapat menjadi Duta Pariwista dengan tujuan mengembangkan pariwisata Banten.

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Banten Alhamidi mengatakan dalam pelaksanaan Grand Final Kang Nong Provinsi Banten tahun 2022 di Gedung Juang 45 pada Selasa (4/10/2022) malam, dimeriahkan dengan penampilan-penampilan seni budaya. Di antaranya karawitan dan penampilan musik dengan alat musik tradisional serta penampilan band serta music panorama Baduy.

“Kita ingin mengangkat dengan keberagaman seni budaya yang ada di Banten. Maka grand final itu kita tampilkan beberapa kegiatan kesenian seni budaya untuk diperkenalkan kepada masyarakat,” ungkap Alhamidi, Rabu (5/10/2022).

Baca Juga :  Walikota Cilegon Helldy Agustian, Membuka Pameran Real Estate Indonesia (REI) Daerah Banten, Di Mall Center Cilegon

Selain itu, Alhamidi menuturkan pada grand final Kang Nong Provinsi Banten Tahun 2022 tersebut para finalis juga menggunakan pakaian yang dihiasi dengan batik-batik khas yang ada di Provinsi Banten.

Sehingga, Alhamidi berharap dengan hal itu dapat mengajak kepada generasi muda untuk dapat bersama-sama bangga mengenakan pakaian-pakaian yang menjadi ciri khas daerah yang ada di Provinsi Banten.

 

 

 

 

Menurutnya, dengan sinergi antara seni budaya dan pariwisata tersebut, diharapkan dapat tetap melestarikan seni budaya dan meningkatkan potensi pariwisata yang ada di Provinsi Banten.

Baca Juga :  Kecamatan Cipocok Jaya Ikuti Turnamen Bola Volly Piala Walikota Cup 2022

“Kita mengajak untuk bersama-sama tetap melestarikan seni budaya dan kita juga akan kembangkan pariwisata di Banten,” tandasnya.

Sebagai informasi, kegiatan Pemilihan Kang Nong Provinsi Banten tahun 2022 telah dimulai sejak 2 September 2022, dimana diikuti oleh 32 peserta yang terdiri 2 pasangan dari Kabupaten/Kota se-Provinsi Banten.

Dimana setelah masa pendaftaran, para peserta dilakukan karantina dan pengenalan terhadap potensi yang dimiliki Provinsi Banten. Kang Nong Provinsi Banten tahun 2022 terpilih yaitu Rizky Ramadhan (Kota Tangerang) dan Putri Nabila ,”Tangerang Selatan.(Setda/Red)

 

 

 

 

Berita ini 131 kali dibaca

Share :

Baca Juga

ADV

Kegiatan Imigrasi Kls 1 Non TPI Serang : Peningkatan Pelayanan Paspor Di Mal Pelayanan Publik Kabupaten Lebak

ADV

Grup 1 Kopassus Gelar Komunikasi Sosial Bersama Keluarga Besar TNI

ADV

Yayasan At-Tsauroh Lakukan MOU Dengan Dua Perusahaan : Syafrudin Tekankan Harus Terus Bertanggung Jawab

ADV

Aliansi Anti Korupsi Kepung Kejaksaan Agung Republik Indonesia, Aksi Jilid II

ADV

Jelang Tahun Baru, Koramil 0602-05/Cipocok Jaya Dan Polsek Tetap Semangat Siaga Di Pos Pam

ADV

Danramil 0602-01/Kota Serang Hadiri Penilaian Akreditasi Puskesmas

ADV

Guyub Pimpinan Daerah Sewilayah Banten Bersama Dangrup 1 Wujud Semua Untuk Rakyat

ADV

Tim Sepak Bola Pejabat Sakti FC VS Pemprov Banten FC Sparing Partner Di Stadium Boru