RajaBackLink.com

Home / Ekonomi

Sabtu, 12 Juli 2025 - 14:03 WIB

KA Gumarang dan Tegal Bahari Kini Hadir Lebih Nyaman dengan Rangkaian Stainless Steel New Generation

Redaksi - Penulis Berita

Dalam upaya meningkatkan pelayanan kepada pelanggan setia, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta (Daop 1 Jakarta) akan menghadirkan peningkatan kenyamanan perjalanan pada dua kereta api unggulan, yakni KA Gumarang relasi Pasar Senen – Surabaya Pasar Turi (PP) dan KA Tegal Bahari relasi Pasar Senen – Tegal (PP).

Mulai 16 Juli 2025, kedua KA tersebut akan menggunakan rangkaian terbaru berbahan stainless steel New Generation (SSNG) yang tampil lebih modern, elegan, dan nyaman. Rangkaian baru ini merupakan hasil produksi PT Industri Kereta Api (INKA) dan dirancang dengan fitur-fitur yang menunjang kenyamanan serta keamanan pelanggan selama perjalanan.

Baca Juga :  Transformasi Ikonik Stasiun Tanah Abang: PTPP Dorong Kapasitas dan Kenyamanan Penumpang Hingga 300.000 Orang per Hari

Sebelumnya, KA 164/163 Gumarang dan KA 204/203 Tegal Bahari menggunakan rangkaian dengan susunan:

5 kereta kelas Eksekutif

9 kereta kelas Bisnis

1 kereta makan

1 kereta pembangkit

Namun kini, dengan penggantian rangkaian SSNG, keduanya akan hadir dengan stamformasi baru yang lebih efisien namun tetap memberikan kenyamanan optimal, yaitu:

4 kereta kelas Eksekutif SSNG

5 kereta kelas Ekonomi SSNG

1 kereta makan

1 kereta pembangkit

“Pergantian rangkaian ini merupakan komitmen kami untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggan. Rangkaian baru berbahan stainless steel memiliki keunggulan dari sisi tampilan yang lebih modern, daya tahan lebih tinggi, serta kenyamanan tempat duduk dan interior yang lebih baik,” ungkap Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko.

Baca Juga :  Pump.fun Kembali Aktif di X (Twitter) Setelah Isu Penipuan Meme Coin Rp12 Triliun

Dengan inovasi ini, KAI berharap pengalaman bepergian dengan kereta api menjadi semakin menyenangkan dan menjadi pilihan utama masyarakat untuk bepergian dengan moda transportasi yang aman, nyaman, tepat waktu, dan ramah lingkungan.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita ini 13 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Ekonomi

Sebanyak 30 UMKM di Makassar mengikuti Kelas Intensif Telkom x UrbanDigital untuk mempelajari strategi penjualan berbasis AI dan TikTok Live

Ekonomi

Kenali Fungsi dan Kelebihan Floating Dock untuk Industri dan Wisata

Ekonomi

5 Kelebihan Naik Taksi Listrik Online Evista di Bandara Pekanbaru

Ekonomi

Floating Breakwater: Terobosan Baru Lindungi Wilayah Pesisir Indonesia

Ekonomi

Menteri PU : Laksanakan Program Prioritas Presiden Prabowo Subianto, Kementerian PU Percepat Penyerapan Anggaran Tahun 2025

Ekonomi

Jalur Hulu Dapat Dilalui dengan Kecepatan Terbatas

Ekonomi

Tingkatkan Performa dengan Konsep & Implementasi Database di Era Digital

Ekonomi

SEC Adakan Pertemuan dengan Perusahaan Terkait Regulasi Kripto