RajaBackLink.com

Home / Headline

Jumat, 15 November 2024 - 11:36 WIB

Kapolres Gowa Hadiri kegiatan Ziarah di Tiga Makam Tokoh Besar Gowa Dalam Rangka HUT Gowa ke-704

Redaksi - Penulis Berita

 

Kapolres Gowa Hadiri kegiatan Ziarah di Tiga Makam Tokoh Besar Gowa Dalam Rangka HUT Gowa ke-704

Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Gowa ke-704, Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., turut menghadiri kegiatan ziarah di tiga makam tokoh besar Gowa, yaitu Makam Syekh Yusuf, Sultan Hasanuddin, dan Karaeng Pattingalloang, Jum’at (15/11/2024).

Acara yang berlangsung khidmat ini juga dihadiri oleh Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, beserta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Gowa.

Rangkaian ziarah dimulai di Makam Syekh Yusuf sebagai bentuk penghormatan kepada tokoh ulama besar asal Gowa yang berjasa dalam menyebarkan ajaran Islam di Nusantara.

Baca Juga :  Satpol PP WH Aceh Timur akan tindak pelaku usaha penangkaran burung walet yang tidak memiliki izin.

Selanjutnya, rombongan melanjutkan ziarah ke Makam Sultan Hasanuddin di Katangka, Somba Opu, Gowa, di mana peserta upacara mendoakan pahlawan nasional yang dikenal sebagai “Ayam Jantan dari Timur” ini atas perjuangannya melawan kolonialisme di masa lalu.

Ziarah terakhir dilakukan di Makam Karaeng Pattingalloang, sosok cendekiawan dan diplomat berpengaruh pada masa Kesultanan Gowa.

Kapolres Gowa mengungkapkan bahwa kegiatan ziarah ini bukan hanya sebagai bentuk penghormatan terhadap leluhur, tetapi juga sebagai pengingat bagi generasi penerus untuk melanjutkan perjuangan dan nilai-nilai kebudayaan yang diwariskan oleh para pendahulu.

Baca Juga :  Babinsa Selamatkan Warga Yang Akan Ke RS Dikepung Debtcolektor Di Depan Pintu Tol Koja Barat Jakut

“Semoga semangat perjuangan dan keislaman para tokoh besar ini dapat terus menjadi inspirasi bagi masyarakat Gowa,” ujarnya.

Acara ziarah dalam rangka HUT Gowa ke-704 ini berjalan lancar dan penuh makna. Selain untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan dan tokoh besar Gowa, kegiatan ini diharapkan dapat semakin mempererat tali silaturahmi dan persatuan di antara masyarakat dan para pemimpin di Kabupaten Gowa.

Berita ini 20 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Berita Sumatera

BREAKING NEWS : Dana Hibah KPU Pilkada 2024, Tim Pidsus Kejari Prabumulih Segel Ruangan Kantor KPU

Headline

*Panglima TNI Transit di Lanud Sultan Hasanuddin*

Headline

Mantan Kanwil BPN DKI Jakarta Menjadi Korban Permen ATR/BPN 11/2016

Headline

Sering Matinya Lampu Penerangan Jalan. Ini Kata Suprianto.

Headline

Kapolres Gowa Hadiri Peresmian Destinasi Wisata Cimory Dairyland oleh Bupati Gowa

Headline

Diduga Peredaran Judi Togel Online, Di Langsa Kembali Marak

Daerah

Dewan Pengurus Cabang Kesatuan Pelajar Mahasiswa Indonesia Bone Kecamatan Bontocani Menggelar MABIKA

Headline

Polres Gowa Gelar Upacara Hari Lahir Pancasila Secara VirtualĀ