RajaBackLink.com

Home / Headline

Jumat, 29 April 2022 - 18:56 WIB

Kapolri Tinjau Arus Mudik Naik Heli, Tol Jakarta-Cikampek Lancar

MUHAMMAD YUSUF HADING ( SULSEL ) - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com // Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memantau arus mudik lebaran melalui udara menggunakan helikopter, Jumat (29/4/2022). Dalam tinjauannya, Kapolri melihat jalur mudik dari Jakarta menuju timur.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menyampaikan dari hasil pantauan udara jalur Jakarta-Cikampek KM 72, one way kendaraan lancar.

“Berdasarkan informasi dari Jasa Marga, Cirebon sampai dengan Kalikangkung terpantau lancar,” kata Dedi dalam keterangan tertulisnya.

Dedi menuturkan, pada Sabtu besok 30 April 2022 pukul 08.00 WIB arah timur ke barat (Jateng dan Jabar) ke arah Jakarta akan diberlakukan normalisasi kembali sampai dengan pukul 16.00 WIB. Hal ini dilakukan guna kembali memberlakukan one way pada pukul 17.00 WIB.

Baca Juga :  Pimpinan LSM-LPK Pusat klarifikasi pemberitaan yang menyudutkan dirinya

“Akan kembali diberlakukan one way dari KM 47 sampai dengan KM 414 Kalikangkung sampai pukul 08.00 WIB tanggal 1 Mei,” katanya.

Berdasarkan hasil analisa data arus kendaraan di command center Jasa Marga menunjukan arus kendaraan masih di atas 5.000 lebih per jam. Adapun waktu-waktu peningkatan arus kendaraan diantara pukul 20.00 WIB sampai dengan 07.00 WIB.

Baca Juga :  FAKSI Desak Komnas HAM ke Aceh Timur

“Dari data jumlah kendaraan yang masih di Jakarta sebanyak 211 ribu lebih dalam waktu 3 hari ini yang akan melaksanakan mudik. Sehingga diputuskan untuk pelaksanaan one way dari KM 47 sampai dengan KM 414 Kalikangkung yang semula hanya diberlakukan sampai pukul 24.00 WIB, akan diperpanjang sampai dengan pukul 08.00 WIB,” ujarnya.

Muhammad Yusuf Hading

Berita ini 37 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Bhabinkamtibmas Peduli Tempat Ibadah

Headline

Bhabinkamtibmas Peduli Tempat Ibadah
Kurang Dari Dua Kali Dua Puluh Empat Jam Team Alap-alap Bersama Team Rajawali Berhasil Bekuk Tersangka Pembunuhan

Berita Sumatera

Kurang Dari Dua Kali Dua Puluh Empat Jam Team Alap-alap Bersama Team Rajawali Berhasil Bekuk Tersangka Pembunuhan
Sat Binmas Polres Takalar Safari Subuh Keliling, Ini Yang Disampaikan Kepada Jama’ah

Headline

Sat Binmas Polres Takalar Safari Subuh Keliling, Ini Yang Disampaikan Kepada Jama’ah
Haaa! PT.BA Belum Layak Dapat Penghargaan? Begini Kata Yones Tober.

Berita Sumatera

Haaa! PT.BA Belum Layak Dapat Penghargaan? Begini Kata Yones Tober.
Di Lokasi Berbeda, 5 Pelaku Bersama 149,22 Gram Sabu Diamankan Satuan Narkoba Polres Gowa

Headline

Di Lokasi Berbeda, 5 Pelaku Bersama 149,22 Gram Sabu Diamankan Satuan Narkoba Polres Gowa
Wakapolres Gowa Hadiri Sosialisasi Pemahaman Penggunaan Medsos Bagi Anggota Polri

Headline

Wakapolres Gowa Hadiri Sosialisasi Pemahaman Penggunaan Medsos Bagi Anggota Polri
Melalui Virtual, Pamen Ahli Bid Ekonomi Mewakili Pangdam XIV/Hsn Hadiri Rakor Pengendalian Inflasi Daerah*

Headline

Melalui Virtual, Pamen Ahli Bid Ekonomi Mewakili Pangdam XIV/Hsn Hadiri Rakor Pengendalian Inflasi Daerah*
Waaahh!!! Harga LPG 3kg Capai Harga Rp30.000,- Pertabung.

Berita Sumatera

Waaahh!!! Harga LPG 3kg Capai Harga Rp30.000,- Pertabung.