RajaBackLink.com

Home / Nusantara

Jumat, 20 Mei 2022 - 15:39 WIB

Kaskostrad Pimpin Taklimat Awal Post Audit Itjenad TA 2022

Bagas - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com Jakarta. Kepala Staf Kostrad (Kaskostrad) Mayor Jenderal TNI Muhammad Nur Rahmad memimpin Acara Taklimat Awal Pengawasan Post Audit Inspektorat Jenderal Angkatan Darat (Itjenad)TA 2022, bertempat di ruang Yudha Markas Kostrad, Gambir, Jakarta Pusat. Rabu (18/05/2022).

Kegiatan pengawasan merupakan implementasi dari fungsi kontrol dalam siklus manajemen modern, bertujuan untuk mengoptimalkan berfungsinya sistem dalam suatu organisasi secara baik dan benar, selain itu sebagai alat kendali bagi penyelenggaraan mekanisme kerja organisasi, khususnya di lingkungan satuan jajaran TNI.

Pangkostrad dalam sambutannya yang dibacakan Kaskostrad menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Wairjenad beserta Tim di Makostrad, semoga kunjungan Tim Post Audit Itjenad dapat memberikan masukan yang berharga bagi peningkatan kualitas pengelolaan anggaran dan kinerja di satuan jajaran Kostrad.

Baca Juga :  Yonkav 1 Kostrad Ikuti Latihan Uji Siap Tempur Tingkat Kompi Terintegrasi

Pangkostrad mengatakan jika pengawasan yang dilaksanakan oleh Itjenad sangat dibutuhkan dalam rangka meningkatkan transparansi dan akuntabilitas kinerja organisasi satuan jajaran Kostrad, dengan harapan terwujudnya Ketaatan, Kepatuhan, Efektif, Ekonomis dan Efisien (2K3E) dalam pelaksanaan program kerja dan anggaran.

Baca Juga :  Kodam I/BB Bersama Perhimpunan Inti Sumut dan Yayasan Wijaya Bergandengan Tangan Dalam Percepatan Vaksinasi Covid-19

“Dengan demikian, hasil dari pengawasan akan mewujudkan organisasi yang sehat, mekanisme kerja benar serta terhindar dari penyimpangan dan penyalahgunaan dalam pelaksanaan program dan anggaran di satuan jajaran Kostrad,” ujar Pangkostrad.

“Kepada satuan jajaran Kostrad yang menjadi obyek pengawasan, saya instruksikan agar bekerja sama dengan Tim Post Audit Itjenad untuk memberikan data-data yang diperlukan, serta laksanakan komunikasi dengan baik dan semaksimal mungkin terhadap mekanisme pelaksanaan pengawasan di lapangan,” pungkas Pangkostrad. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Agus Soeprianto, S.I.P.

Berita ini 20 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Komandan Lanal Palembang Secara Marathon Sambangi Kantor Ditpolair Polda Jambi, Kantor Bupati Tanjabtim, dan Kantor Walikota Jambi

Nusantara

Komandan Lanal Palembang Secara Marathon Sambangi Kantor Ditpolair Polda Jambi, Kantor Bupati Tanjabtim, dan Kantor Walikota Jambi
Prajurit Yonif Para Raider 503 Kostrad Terima Vaksin Booster Ke III

Nusantara

Prajurit Yonif Para Raider 503 Kostrad Terima Vaksin Booster Ke III
Kolaborasi Ketua RW-06 Cipinang Muara Bersama Koramil 01/Jatinegara Sukseskan Serbuan Vaksinasi

Nusantara

Kolaborasi Ketua RW-06 Cipinang Muara Bersama Koramil 01/Jatinegara Sukseskan Serbuan Vaksinasi
Komandan Lanal Tanjung Balai Asahan Pimpin Upacara Hari Armada Tahun 2021

Nusantara

Komandan Lanal Tanjung Balai Asahan Pimpin Upacara Hari Armada Tahun 2021
Pangdivif 2 Kostrad Berikan Piagam Penghargaan dan Sematkan Pin Vicadha Kepada Prajurit Berprestasi Jajaran Satuan Divif 2 Kostrad

Nusantara

Pangdivif 2 Kostrad Berikan Piagam Penghargaan dan Sematkan Pin Vicadha Kepada Prajurit Berprestasi Jajaran Satuan Divif 2 Kostrad
Satgas Pamtas Yonarmed 6 Kostrad Lakukan Penyuluhan dan Pemeriksaan Kesehatan Warga Di Perbatasan

Nusantara

Satgas Pamtas Yonarmed 6 Kostrad Lakukan Penyuluhan dan Pemeriksaan Kesehatan Warga Di Perbatasan
Memutus Rantai Penularan Covid-19, Satgas Yonarmed 6 Kostrad Bagikan Masker Gratis

Nusantara

Memutus Rantai Penularan Covid-19, Satgas Yonarmed 6 Kostrad Bagikan Masker Gratis
Satgas Pamtas RI – RDTL Sektor Barat Yonarmed 6 Kembali Membantu Warga Dalam Perbaikan Pipa Saluran Air

Nusantara

Satgas Pamtas RI – RDTL Sektor Barat Yonarmed 6 Kembali Membantu Warga Dalam Perbaikan Pipa Saluran Air