RajaBackLink.com

Home / ADV / Advetorial

Kamis, 21 Desember 2023 - 13:19 WIB

Koramil 0602-06/Kramatwatu Bersihkan Tumpukan Sampah Di Jalan Menuju Areal Tempat Wisata 

Sriwijayatoday Banten - Penulis Berita

Serang ,”Sriwijayatoday.Com.-

 

Memasuki masa libur sekolah dan menjelang perayaan Natal serta Tahun Baru, Koramil 0602-06/Kramatwatu Kodim 0602/Serang bersama Pemerintah Daerah Kecamatan Kramatwatu, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Dan anggota Persit serta Masyarakat, melaksanakan kegiatan pembersihan sampah dilingkungan jalan yang menuju areal tempat destinasi wisata, bertempat di Jalan Raya Serang Cilegon Desa Pelamunan Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten serang Provinsi Banten, Kamis (21/12/2023).

 

Komandan Koramil (Danramil) 0602-06/Kramatwatu Kapten Inf Jajang Supriatna, S.Kom, diwakili Bintara Pembina Desa (Babinsa) Pelda Sujarno menjelaskan bahwa, hari ini telah membersihkan sampah yang menumpuk dipinggiran jalan, khususnya di wilayah Kecamatan Kramatwatu. Menghimbau kepada seluruh masyarakat, yang melintas di jalan utama maupun seluruh masyarakat Kramatwatu, agar bisa menempatkan sampah pada tempatnya dan jangan membuang sampah dipinggir jalan.

Baca Juga :  Kepala Dinas Dindikbud Kota Serang Blusukan : Pastikan Kondisi Bangunan Sekolah

” Karena itu, akan dapat mengganggu kenyamanan dan ketertiban, serta bisa menyebabkan penyakit. Bersama Muspika Kecamatan Kramatwatu, kami berupaya untuk bersama-sama bekerja bakti, dengan membersihkan tumpukan sampah agar tidak menggangu masyarakat,” ungkapnya.

Lanjutnya, kegiatan Karya Bakti tersebut merupakan perintah langsung, dari Komandan Kodim (Dandim) 0602/Serang Letnan Kolonel (Letkol) Inf Mulyo Junaidi, S.E., M.Tr (Han), sesuai arahan langsung dari komando atas. Untuk mengantisipasi supaya tidak ada terjadi berbagai macam penyakit, yang ditimbulkan menjelang atau menghadapi musim penghujan.

” Kepada seluruh masyarakat semuanya, itu bisa bersama-sama memiliki kesadaran, tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan,” jelasnya.

 

Sementara itu, Sekretaris Kecamatan (Sekmat) Kramatwatu Mamak Abror, S.E., M.M menyampaikan kegiatan ini rutin dilakukan, dalam rangka menjaga lingkungan dan memberikan edukasi kepada masyarakat, baik jalan nasional maupun jalan yang ada di wilayah Kecamatan Kramatwatu, terus dilaksanakan bersih-bersih. Untuk pencegahan terjadinya penyakit akibat tumpukan sampah, memasuki musim penghujan.

Baca Juga :  Hindari Kekerasan Terhadap Anak Di Sekolah : Walikota Serang Himbau Guru Dan Tendik Didik Anak Dengan Tulus

” Marilah jalan ini kita pelihara bersama, jangan sampai mengganggu keindahan, dengan membuang sampah sembarangan. Untuk itu, inilah upaya-upaya dari Pemerintah Kecamatan Kramatwatu bersama TNI,

melakukan rutinitas bersih-bersih akan terus kami lakukan, ” ungkapnya.

Kegiatan Karya Bakti pembersihan sampah, guna memberikan contoh kepada seluruh masyarakat Kecamatan Kramatwatu, bahwa jalan ini menjadi milik kita bersama, untuk kita jaga kebersihannya,” tukasnya.

 

( wiro/od )

Berita ini 29 kali dibaca

Share :

Baca Juga

ADV

Warga RT 04/09 KOMP.Pemda Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.1444 H. Di Gedung Baitusholihiin

ADV

Tim Pramuka Husus (PSUS) SD Islam AN – NUR Meraih Juara Umum Dua Regu Putra Dan Tiga Regu Putri

ADV

PJ Gubernur Al Muktabar Berharap Pemprov Banten Mampuh Mencetak Atlet Berpestasi

ADV

Menuju Generasi Emas, Sertu Deni Bina Disiplin Dan Karakter Siswa Paskibra Angkatan 2023  

ADV

Aktivis Banten Konsolidasi Gelar Rapat Gerakan 4 September 2023 : Bertema Lengserkan PJ Gubernur Banten.

ADV

Ketua Karang Taruna Hadiri : Hari Jadi Keluarga Remaja Cipocok Mencil Ke-3

ADV

IWO Indonesia Membuka Pelatihan Jurnalistik Untuk Umum Secara Gratis

ADV

SEMARAK PEKON GUNUNG TERANG MEMERIAHKAN HUT RI KE-77 TAHUN