RajaBackLink.com

Home / Nusantara

Jumat, 20 Mei 2022 - 13:42 WIB

LANTAMAL I PERINGATI HARI KEBANGKITAN NASIONAL KE-114

Bagas - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com Belawan,– Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) I Belawan memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-114 dalam suatu upacara penaikan bendera yang berlangsung di Lapangan Apel Markas Komando (Mako) Lantamal I, Lapangan Apel Markas Komando Lantamal I Jalan Serma Hanafiah Belawan, Jumat (20/05/2022).

Dengan tema, “Ayo Bangkit Bersama”, upacara peringatan yang diikuti seluruh personil Lantamal I mulai dari Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) I Laksamana Pertama TNI Johanes Djanarko Wibowo.

Baca Juga :  Cegah Penyebaran Varian Omicron di Wilayah Asahan dan Tanjungbalai, TNI AL Lanal TBA Tingkatkan Pengawasan Kapal Asing

Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Johnny G. Plate dalam sambutannya yang dibacakan oleh Danlantamal I mengatakan bahwa peringatan Harkitnas yang ke-114 kali ini yang bertemakan “Ayo Bangkit Bersama”, merupakan sebagai bentuk seruan agar kita bisa bangkit bersama dari pandemi covid 19 yang sudah melanda dalam dua tahun terakhir. Peringatan Hari Kebangkitan Nasional hendaknya tidak hanya diperingati seremonial saja, namun juga harus dipahami esensi sejarah kebangkitan nasional.
Selanjutnya Johnny G. Plate mengatakan hendaknya kita terus memaknai semangat pantang menyerah DR.Sutomo untuk memperingati hari kebangkitan nasional sebagai tonggak kebangkitan dari pandemi covid 19 juga krisis multidimensi yang sedang melanda dunia. dari Indonesia dunia pulih bersama, ayo bangkit lebih kuat.
Upacara peringatan tersebut turut dihadiri oleh Wadan Lantamal I Kolonel Marinir Amir Kasman, Para Pejabat Utama Lantamal I, Kepala Dinas dan Kepala Satuan Kerja di jajaran Lantamal I.

Baca Juga :  Kepala Perhubungan Kostrad Memberikan Jam Komandan

(Dispen Lantamal I)

Berita ini 18 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Nusantara

Kunjungan Tim Kajian Mandiri Pusat Pengembangan dan Pengkajian Kebijakan Kawasan (P3K2) Asia Pasifik dan Afrika ke Lanal Sabang

Nusantara

Peltu Sutomo dan Tiga Pilar Keliling Kampung Ajak Warga Untuk Vaksinasi

Nusantara

Kapolsek Bekasi Kota Hadiri Pesta Panen Ikan Lele di Kampung Tangguh Jaya

Nusantara

Protokol Kesehatan dan PPKM Penting diterapkan untuk Mencegah Penularan Covid-19

Nusantara

Serbuan Vaksinasi TNI (Kodim 0502/JU) Bekerja Sama PT. KBN

Headline

Bersama Masyarakat, Satgas Yonif PR 432 Kostrad Bersihkan Gereja Jemaat Yudea Yoska

Nusantara

Babinsa Koramil 02/Pondok Gede Laksanakan Patroli Malam bersama Tiga Pilar Ajak Warga Jaga Keamanan Wilayah

Nusantara

Apel Cipta Kondisi Koramil Bersama Muspika 4 Pilar Pulogadung