RajaBackLink.com

Home / Ekonomi

Kamis, 19 Juni 2025 - 11:23 WIB

LRT Jabodebek Lakukan Peremajaan 12 Eskalator di Tiga Stasiun Demi Jaga Keselamatan dan Kenyamanan Pengguna

Redaksi - Penulis Berita

Jakarta, 19 Juni 2025 – Sebagai bagian dari komitmen dalam menjaga standar keselamatan dan meningkatkan kenyamanan pengguna, LRT Jabodebek saat ini tengah melakukan peremajaan terhadap 12 unit eskalator yang tersebar di tiga stasiun. Kegiatan ini merupakan langkah lanjutan dari program perawatan berkala dan dijadwalkan berlangsung pada 14 hingga 25 Juni 2025.

Atas pelaksanaan kegiatan ini, LRT Jabodebek menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin dirasakan pengguna selama masa peremajaan berlangsung. Kegiatan ini bertujuan memastikan agar fasilitas pendukung perjalanan tetap dalam kondisi optimal dan siap melayani pengguna dalam jangka panjang.

Adapun stasiun yang tengah menjalani proses peremajaan eskalator sebagai berikut:

1. Stasiun Dukuh Atas BNI : 4 unit eskalator

2. Stasiun Jati Mulya : 4 unit eskalator

3. Stasiun Harjamukti : 4 unit eskalator

Meski LRT Jabodebek resmi beroperasi pada tahun 2023, sebagian fasilitas seperti eskalator telah dipasang sejak tahun 2019, sehingga saat ini telah memasuki tahun ke-5 dari sisi usia pakai. Dengan mempertimbangkan hal tersebut dan intensitas penggunaan yang tinggi, proses peremajaan ini menjadi langkah penting dalam rangka menjaga keandalan teknis dan keselamatan bagi seluruh pengguna.

Baca Juga :  Pemkab Harap Kelompok Tani di Aceh Timur Semakin Maju

Executive Vice President LRT Jabodebek, Mochamad Purnomosidi, menjelaskan bahwa selama peremajaan berlangsung, pengguna masih dapat menggunakan fasilitas lift yang tersedia dan berfungsi normal di stasiun. Petugas juga akan disiagakan untuk memberikan bantuan dan informasi kepada pengguna.

“Kami menyadari bahwa peremajaan ini dapat menimbulkan ketidaknyamanan sementara bagi pengguna, namun ini merupakan langkah penting untuk memastikan seluruh fasilitas tetap andal dan aman. Prioritas kami adalah memberikan pelayanan terbaik dengan fasilitas yang selalu siap digunakan oleh masyarakat,” ujar Purnomosidi.

Baca Juga :  Lisensi yang Anda Butuhkan Setelah Pendaftaran Perusahaan di Indonesia

Selain peremajaan yang sedang dilakukan saat ini, LRT Jabodebek juga berencana melakukan peremajaan terhadap 32 unit eskalator di beberapa stasiun lainnya sepanjang tahun 2025. Stasiun-stasiun tersebut antara lain TMII, Ciracas, Kampung Rambutan, Cikoko, Setiabudi, Rasuna Said, Jatibening Baru, dan Cikunir 1. Langkah ini diambil sebagai upaya berkelanjutan untuk memastikan seluruh fasilitas tetap dalam kondisi prima dan mendukung kenyamanan serta keselamatan pengguna.

LRT Jabodebek mengimbau pengguna untuk tetap memperhatikan rambu informasi yang dipasang di area stasiun serta mengikuti arahan dari petugas guna mendukung kelancaran mobilitas dan keselamatan bersama.

LRT Jabodebek terus berkomitmen melakukan pemeliharaan infrastruktur secara berkelanjutan agar dapat memberikan pengalaman perjalanan yang aman, nyaman, dan andal bagi seluruh masyarakat.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita ini 8 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Ekonomi

Perjalanan Baru Dimulai, Lulusan Pertama BINUS SCHOOL Semarang Siap Menjawab Tantangan Dunia

Ekonomi

Yogyakarta Bersiap untuk Global Game Jam 2025 dengan Dukungan Indigo Telkom dan GameLan

Ekonomi

Komitmen Periksa.id untuk Menjaga Keamanan Data: Implementasi ISO 27001:2022 dalam Layanan Kesehatan Digital

Ekonomi

Dua Puluh Sembilan Perjalanan KA dari Daop 1 Jakarta Diskon 30 Persen

Ekonomi

KAI Divre IV Tanjungkarang Sampaikan Permohonan Maaf atas Gangguan Operasional KA Kuala Stabas

Ekonomi

“Too Big to Ignore”: Bitcoin (BTC) Mendominasi di tahun 2024, Akankah Berlanjut di 2025?

Berita Sumatera

Dit Intelkam Kepolisian Daerah Sumsel Sosialisasikan Perjanjian Kerja Sama Dengan Ditjen Pajak Kemenkeu RI.

Ekonomi

Kenapa Warren Buffett Menyarankan Anak Muda untuk Beli Rumah Daripada Saham?