RajaBackLink.com

Home / Headline

Senin, 22 Agustus 2022 - 17:41 WIB

Pangdam Hasanuddin Resmikan Kantor Koramil Bontonompo Kodim 1409/Gowa

MUHAMMAD YUSUF HADING ( SULSEL ) - Penulis Berita

SRIWIJAYATODAY.COM // Gowa – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki, S.H., M.H., meresmikan Gedung Baru Kantor Koramil 1409-08 Bontonompo Kodim 1409/Gowa, bertempat di Bontonompo, Kecamatan Bontonompo, Kabupaten Gowa. Senin (22/08/2022).

Gedung lama yang ditempati Koramil 1409-08 Bontonompo saat ini digunakan untuk pembangunan rumah sakit sebagai tempat pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Pada kesempatan ini orang nomor satu di Kodam Hasanuddin ini dalam sambutannya mengucapkan selamat atas selesainya pembangunan yang baru, dengan harapan dengan fasilitas berupa kantor yang baru, dapat memotivasi para prajurit satuan Koramil Bontonompo untuk lebih produktif dan melahirkan karya-karya nyata yang lebih berkualitas, inovatif serta kreatif.

“Keberadaan satuan Koramil di Kecamatan Bontonompo ini, tentunya memiliki manfaat strategis karena melalui satuan ini diharapkan dapat mendukung optimalisasi komunikasi dan koordinasi wilayah, baik dengan pihak Kepolisian, maupun dengan Pemerintah Kabupaten Gowa,” Tuturnya.

Baca Juga :  Subsidi Listrik, Upaya Mendongkrak Perekonomian Saat Pandemi

“Hal ini sebagai bukti pengabdian dan pelayanan TNI AD kepada negara dan masyarakat melalui tugas-tugas kewilayahan. Dengan demikian, adanya bangunan baru Koramil ini, diharapkan dapat meningkatkan upaya pengendalian satuan TNI AD dibawah Kodim 1409/Gowa, sekaligus mendukung kondisi keamanan dan ketahanan negara khususnya di Kecamatan Bontonompo ini,” Sambungnya.

Selain itu, Jenderal bintang dua ini berharap dengan adanya bangunan baru Koramil ini dapat berkontribusi maksimal bagi peningkatan kinerja Kodim 1409/Gowa dalam menyiagakan kekuatan wilayah, termasuk berkontribusi dalam membantu Pemerintah Daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sekaligus merupakan perwujudan jati diri TNI sebagai tentara rakyat yang berjuang demi kepentingan rakyat.

“Saya minta kepada Danramil Bontonompo agar menerapkan lima kemampuan teritorial dalam mengawaki satuan ini sehingga satuan ini benar-benar memiliki kedekatan dengan masyarakat, dengan demikian tentunya dapat memberikan kontribusi positif bagi optimalisasi pelaksanaan tugas-tugas Kodim 1409/Gowa dalam melakukan pembinaan di wilayah,” Ajaknya.

Baca Juga :  PETANI PANTON RAYEUK T BINAAN MECDO E&P PANEN PERDANA PADI ORGANIK

“Selamat atas peresmian bangunan Koramil Bontonompo Kodim 1409/Gowa dengan harapan semoga Koramil ini benar-benar mewujudkan perannya dalam menciptakan rasa aman, damai serta mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah ini,” Tutupnya

Turut hadir, Kasrem 141/Tp Kolonel Inf Muhammad Arif Suryandaru., Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan YL, S.H., M.H., para Asisten dan Kabalakdam XIV/Hasanuddin, Dandim 1409/Gowa Letkol Inf Muhamad Isnaeni Natsir, S.I.P., Kapolres Gowa AKBP Tri Goffarudin. P, S.I.K., M.H., Camat se Kabupaten Gowa dan Lurah Bontonompo.

Berita ini 163 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Pangdivif 2 Kostrad Melaksanakan Kunjungan Kerja Ke Batalyon Perbekalan dan Angkutan 2 Kostrad

Headline

Pangdivif 2 Kostrad Melaksanakan Kunjungan Kerja Ke Batalyon Perbekalan dan Angkutan 2 Kostrad
Polres Takalar Gelar Apel Fungsi Rutin Setiap Hari Kamis

Headline

Polres Takalar Gelar Apel Fungsi Rutin Setiap Hari Kamis
Polsek Mojoroto Laksanakan Patroli Cipta Kondisi Kamtibmas Pada Minggu Dini Hari

Daerah

Polsek Mojoroto Laksanakan Patroli Cipta Kondisi Kamtibmas Pada Minggu Dini Hari
Meriahkan HUT ke-76 Bhayangkara, Pangdam Hasanuddin dan Kapolda Sulsel Fun Bike Bersama*

Headline

Meriahkan HUT ke-76 Bhayangkara, Pangdam Hasanuddin dan Kapolda Sulsel Fun Bike Bersama*
Sinergitas TNI-Polri Ciptakan Kondisi Kondusif Jelang Pemilu Damai 2024 di Takalar

Headline

Sinergitas TNI-Polri Ciptakan Kondisi Kondusif Jelang Pemilu Damai 2024 di Takalar
Kanit Sabhara Polsek Pattallassang Pantau Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun di SDN 01 Centre Pattallassang Takalar 

Headline

Kanit Sabhara Polsek Pattallassang Pantau Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun di SDN 01 Centre Pattallassang Takalar 
Untuk Memutus Mata Rantai Covid-19, Babinsa Jatikarya Bersama Tiga Pilar Lakukan PPKM Skala Mikro

Headline

Untuk Memutus Mata Rantai Covid-19, Babinsa Jatikarya Bersama Tiga Pilar Lakukan PPKM Skala Mikro
Kapolsek Semendo : Selamat Hari Pers Nasional

Headline

Kapolsek Semendo : Selamat Hari Pers Nasional