RajaBackLink.com

Home / Headline

Rabu, 26 April 2023 - 12:48 WIB

Seleksi Penerimaan Anggota Polri TA 2023, Memasuki Tes Rikmin Awal di Polres Gowa

MUHAMMAD YUSUF HADING - Penulis Berita

SRIWIJAYATODAY.COM // GOWA-sulsel, Polres Gowa melaksanakan Pemeriksaan Administrasi (Rikmin) Awal Seleksi Penerimaan Terpadu Calon Anggota Polri T.A 2023 bertempat di Aula Endra Dharmalaksana, Rabu (26/4/2023).

Pada pelaksanaan kegiatan Rikmin awal ini, berkas pendaftaran para calon Anggota Polri Tahun 2023 langsung diperiksa oleh Panitia Rikmin Awal Polres Gowa.

Pemeriksaan Administrasi awal dilakukan oleh Pabanrim Polres Gowa dan pihak eksternal yaitu Dinas Dukcapil serta Dinas Pendidikan Kabupaten Gowa.

Kapolres Gowa AKBP Reonald T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K, melalui Kabag SDM Polres Gowa AKP Syarifah Nur Fitri, Y.H,S.Pd, menjelaskan, Polres Gowa selaku Panitia Bantuan Penerimaan (Pabanrim) ditingkat Polres telah menerima berkas ratusan pendaftar.

Baca Juga :  Mewaspadai Bangkitnya Terorisme di Indonesia Pasca Kemenangan Taliban

“Saat ini panitia bantuan penerimaan di Polres Gowa melaksanakan Rikmin Awal berkas para pendaftar, Pemeriksaan meliputi kelengkapan berkas-berkas pendaftaran masing-masing pendaftar,”jelas Kabag SDM.

Lanjutnya, bahwa dalam kegiatan pemeriksaan Administrasi Awal yang menjadi sasaran pemeriksaan petugas adalah keabsahan ijazah, pengecekan standar nilai raport dan ijazah, pengecekan keabsahan KTP dan KK serta akte kelahiran, penghitungan batas usia minimal dan maksimal, pengecekan domisili, dan pemeriksaan berkas administrasi lainnya.

Baca Juga :  Silaturahmi Bapak Kapolres Takalar Bersama Insan Pers

Kabag SDM juga menambahkan, bahwa seleksi penerimaan calon anggota Polri ini menerapkan prinsip Betah (Bersih, Transparan, Akuntabel, Humanis).

Terakhir Kabag SDM, memastikan proses penerimaan Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) dan anggota Polri Bintara serta Tamtama, tidak dipungut biaya apapun alias gratis.

Humas Polres Gowa

Berita ini 49 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Berita Sumatera

BREAKING NEWS! Longsor Di Kecamatan Semendo Tutup Akses Jalan

Headline

Medco E&P Berinisiatif Terus Salurkan Bantuan Kepada Warga Panton Rayeuk T

Headline

Dandim 0502/JU Berikan Bantuan Beras Kepada Anggota Kodim 0502/JU

Headline

Giat Patroli Blue Light Polsek Polsel Antisipasi Tindak Pidana Dan Potensi Gangguan Kamtibmas 

Headline

Kasat Tahti Polres Takalar Cek Jumlah dan Situasi Ruang Tahanan 

Headline

Kapolres Takalar Pimpin Sertijab Tiga Kapolsek Jajaran Polres Takalar

Headline

Divif 2 Kostrad Menggelar Sosialisasi Agen of Change dan Penyusunan LKIP di Gedung Sandoyo Madivif 2 Kostrad

Headline

*Kasdam Hasanuddin Terima Audensi Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Militer*