RajaBackLink.com

Home / Nusantara

Jumat, 9 Juli 2021 - 17:25 WIB

Tiga Pilar Gencar Lakukan Operasi Penegakan PPKM Demi Kembalikan Wilayah ke Zona Hijau

Bagas - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com Cempaka Putih – Unsur Tiga Pilar kelurahan Cempaka Putih Timur melaksanakan operasi penegakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, di wilayah Cempaka Putih Timur, kecamatan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Jumat (9/7/2021).

PPKM Darurat tersebut diberlakukan untuk mencegah dan memutus penyebaran virus Covid-19 dari wilayah kelurahan Cempaka Putih Timur.

Wadanramil 06/Cempaka Putih Lettu Czi Sefanye Banik mengatakan, aparat gabungan mengadakan operasi penegakan protokol kesehatan (Prokes) dalam rangka penerapan PPKM Darurat di masa pandemi Covid-19

“Kami mengadakan operasi penegakan prokes dalam penerapan PPKM Darurat di masa pandemi Covid-19 yang semakin meningkat penularannya. Untuk mencegah dan meminimalisir penyebaran virus dari wilayah binaan,” ujar Wadanramil kepada wartawan, mewakili Danramil.

Baca Juga :  Danramil-05/Cilincing Lakukan Komsos Dengan Tokoh Ormas

Dijelaskan Wadanramil, penegakan prokes yaitu berupa imbauan dalam hal pemakaian masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas.

Untuk diketahui, lanjut Wadanramil, kegiatan ini dilaksanakan oleh Babinsa Koramil 06/Cempaka Putih, pasukan BKO Yonzipur 11, Satpol PP Cempaka Putih Timur dan Satpol PP Cempaka Putih dan Bhabinkamtibmas anggota Polsek Cempaka Putih.

Baca Juga :  Pasipers Kodim 0507/Bekasi Pimpin Upacara Pemberangkatan Jenazah Alm Sertu Achmad

“Kita berharap warga masyarakat semakin sadar akan bahaya Covid-19 dan selalu mematuhi prokes, untuk melindungi diri dan warga sekitar serta menerapkan pola hidup bersih dan sehat. Karena mencegah lebih baik daripada mengobati,” tandasnya.

Kelurahan Cempaka Putih masuk dalam daftar zona merah di DKI maka operasi Yustisi terus digencarkan oleh aparat gabungan Tiga Pilar agar bisa menekan laju penularan Covid-19 dan wilayah kembali lagi menjadi zona hijau.
*Sumber Kodim 0501/JP BS*

Berita ini 8 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Serka Ahmad Fauzi Monitoring Vaksinisasi Warga Yang Dilaksanakan Oleh Aprido

Nusantara

Serka Ahmad Fauzi Monitoring Vaksinisasi Warga Yang Dilaksanakan Oleh Aprido
Polres Melawi dan Polsek Jajaran Melaksanakan Vaksinisasi Secara Serentak

Nusantara

Polres Melawi dan Polsek Jajaran Melaksanakan Vaksinisasi Secara Serentak
Yonif Para Raider 305 Kostrad Gelar Vaksinasi dan Bagi Paket Sembako Gratis

Nusantara

Yonif Para Raider 305 Kostrad Gelar Vaksinasi dan Bagi Paket Sembako Gratis
Susuri Lingkungan Binaan Wadanramil 02 SB serta Tiga Pilar Sawah Besar Himbau Vaksinasi Pada Warga

Nusantara

Susuri Lingkungan Binaan Wadanramil 02 SB serta Tiga Pilar Sawah Besar Himbau Vaksinasi Pada Warga
Yonif Raider 509 Kostrad Dukung Pelaksanaan Seleksi Atlet Renang Jember

Nusantara

Yonif Raider 509 Kostrad Dukung Pelaksanaan Seleksi Atlet Renang Jember
Kaskostrad Pimpin Sertijab Danpom dan Penyerahan Jabatan Kasetum Kostrad

Nusantara

Kaskostrad Pimpin Sertijab Danpom dan Penyerahan Jabatan Kasetum Kostrad
H. Hendro Malvinas Ketua WN 88 Sub Unit 01 DKI Jakarta dan Rombongan Kunjungi Ketua WN 88 Indramayu

Nusantara

H. Hendro Malvinas Ketua WN 88 Sub Unit 01 DKI Jakarta dan Rombongan Kunjungi Ketua WN 88 Indramayu
Wow BNPT Melakukan MOU Dengan Formas

Headline

Wow BNPT Melakukan MOU Dengan Formas