RajaBackLink.com

Home / Ekonomi

Jumat, 13 Juni 2025 - 09:11 WIB

Tim Mahasiswa Computer Science BINUS UNIVERSITY Raih Gelar Tim Terbaik di Samsung Innovation Campus 2024/2025 Lewat Inovasi “PawPal”

Redaksi - Penulis Berita

Jakarta, 4 Juni 2025 — Mahasiswa School of Computer Science (SOCS) BINUS University kembali mengukir prestasi membanggakan. Tim Rarevolution, yang terdiri dari Adeline Charlotte Augustinne, Anastashia Ellena Widjaja, Angeline Rachel, dan Rowen Nicholas, berhasil meraih predikat Tim Terbaik dalam ajang Samsung Innovation Campus (SIC) Batch 6 Tahun 2024/2025 untuk kategori universitas. Dengan jumlah pendaftar mencapai 10.623 peserta dari seluruh Indonesia, terbesar sejak program ini diluncurkan. Pencapaian ini semakin menunjukkan kualitas dan daya saing inovasi mereka melalui karya bertajuk PawPal.

PawPal adalah boneka interaktif berbasis AI dan IoT yang dirancang untuk menjadi teman belajar anak usia 4–8 tahun. Dilengkapi mode-mode bicara seperti Talk to Me, Math Adventures, Guess the Sound, dan Would You Rather, PawPal mendukung tumbuh kembang anak sekaligus mengurangi screen-time. Terinspirasi dari keresahan masyarakat akan tingginya ketergantungan anak berusia dini terhadap layar digital, PawPal menawarkan alternatif hiburan interaktif yang edukatif, menyenangkan, dan bebas layar. Boneka ini mampu merespons suara anak secara real-time dengan teknologi Speech-to-Text, LLM (Large Language Model), dan Text-to-Speech, menciptakan percakapan alami dalam Bahasa Indonesia. Semua percakapan anak dan PawPal dapat dipantau oleh orang tua melalui dashboard real-time yang interaktif dan mudah digunakan.

Baca Juga :  Kepatihan Management Gandeng KREEN Indonesia: Revolusi Sistem Penjurian di Dunia Pageant Kalimantan Barat

Didukung oleh bimbingan dosen Bapak Bakti Amirul Jabar, S.Si, M.Kom., serta penguatan materi dari mata kuliah seperti Embedded Systems, Machine Learning, dan NLP, tim ini berhasil mengintegrasikan teknologi secara fungsional dan aplikatif. Meskipun dihadapkan pada tantangan manajemen waktu dan kompleksitas teknis, kekompakan dan komunikasi yang solid menjadi kunci keberhasilan mereka.

“Kami berharap PawPal tidak berhenti sebagai proyek kompetisi, tetapi terus berkembang menjadi solusi nyata bagi keluarga Indonesia. Kami percaya teknologi seperti ini bisa menjadi alat bantu pembelajaran yang positif, terutama bagi generasi masa depan Indonesia,” ujar perwakilan Tim Rarevolution.

Baca Juga :  Grand Galaxy Park Ajak Pilah Tutup Botol Plastik untuk Selamatkan Bumi

Pencapaian ini juga sejalan dengan visi BINUS University dalam Fostering and Empowering the Society, yaitu mendorong mahasiswa untuk tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga mampu memberikan kontribusi nyata melalui inovasi berdampak. Selamat untuk para mahasiswa yang terlibat.

Saat ini, School of Computer Science BINUS University hadir di BINUS @Kemanggisan, BINUS @Alam Sutera, BINUS @Bekasi, BINUS @Bandung, BINUS @Malang, BINUS University @Semarang, dan BINUS @Medan—membuka akses bagi lebih banyak talenta muda untuk tumbuh, berkarya, dan menjawab tantangan zaman dengan teknologi.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita ini 15 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Ekonomi

Mau Cuan Maksimal dari Trading Emas (XAUUSD)? Cek Jam Krusial Ini!

Ekonomi

Mulai Dari 30 Ribuan Aja, Photomatics Hadir di Transmart Padang, Yuk Coba Sekarang!

Ekonomi

Wajah baru BRI Branch Office Cut Mutiah sebagai wujud semangat baru untuk meningkatkan kenyamanan bagi nasabah

Ekonomi

KAI Daop 1 Jakarta Dukung Tingkatkan Kompetensi Petugas Perlintasan yang Dikelola oleh Pemerintah Provinsi Banten

Ekonomi

Wujudkan Integrasi antar Stasiun, DJKA dan KAI Daop 1 Jakarta Siap Uji Coba Pengoperasian Skybridge Bogor – Paledang

Ekonomi

KAI Daop 1 Jakarta Salurkan Bantuan TJSL Sebesar Rp1,08 Miliar pada Semester I Tahun 2025

Ekonomi

Panduan Lengkap Proses Pengadaan Dermaga Apung untuk Proyek Perairan

Ekonomi

Pemesanan Tiket Kereta Api Bisa Dilakukan Lebih Dekat dengan Jadwal Keberangkatan