RajaBackLink.com

Home / Headline

Rabu, 15 Maret 2023 - 11:23 WIB

Timsus Respek Presisi Polres Gowa Resmi Dibentuk, Ini Harapan Kapolres Gowa

MUHAMMAD YUSUF HADING - Penulis Berita

SRIWIJAYATODAY.COM // GOWA-SULSEL Kapolres Gowa AKBP Reonald T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K telah membentuk Tim Khusus yang terdiri dari gabungan personel Sat Intelkam, Sat Reskrim, Sat Narkoba dan Sat Samapta untuk menangani aksi kejahatan dan gangguan Kamtibmas lainnya di wilayah hukum Polres Gowa.

Tim Khusus (Timsus) diberi nama Reaksi Sergap Pelaku Kejahatan (Respek) Presisi Polres Gowa resmi dibentuk oleh orang nomor satu dijajaran Polres Gowa pada Rabu, (15/3/2023) pagi di halaman Mako Polres Gowa.

Baca Juga :  Pasca Banjir, Kapolsek Indra Makmu Serahkan Bantuan ke Dayah

Pada kesempatan itu, Kapolres Gowa AKBP Reonald T.S Simanjuntak mengatakan bahwa Timsus Respek Presisi Polres Gowa ini dibentuk dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (sitkamtibmas) yang kondusif di wilayah hukum Polres Gowa.

“Hari ini, Timsus Respek Presisi Polres Gowa resmi dibentuk dan semoga tim ini bisa menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (sitkamtibmas) yang kondusif di wilayah hukum Polres Gowa,” ujar Kapolres Gowa.

Baca Juga :  Polres Gowa Gelar Upacara Hari Lahir Pancasila Secara Virtual 

Dirinyapun menghimbau agar masyarakat yang butuh bantuan pelayanan Kepolisian ataupun dari Tim Respek Presisi Polres Gowa agar segera menghubungi nomor ini 082188847449 atau sosial media resmi Instagram: Polresgowa_sulsel, Facebook: Polres Gowa, Tiktok: Humassomberena_gowa.

“Semoga dengan dibentuknya tim ini, kita berharap upaya ini dapat terlaksana secara maksimal terkait pencegahan, dan penindakan terhadap ancaman yang mengganggu kamtibmas di wilayah hukum Polres Gowa,” tutup Kapolres.

Humas Polres Gowa

Berita ini 69 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Headline

Dies Natalis Ke-53, Unimal Gelar Sepeda Santai Keliling Kota Lhokseumawe

Headline

Sinergitas TNI – Polri Evakuasi Pohon Tumbang Yang Menimpa Jalan Pedesaan

Headline

Syaripuddin Daeng Sore unggul dalam pilkades Punaga mengalahkan Dahlan Sibali dan H. Haris Lili.

Headline

Bhabinkamtibmas Polsek Polsel Pantau Stok Dan Harga Minyak Goreng Di Warung Milik Warga 

Headline

Sikes Polres Takalar Gelar Gerai Vaksin Presisi di Kantor Polsek Galsel 

Headline

Ada Apa Dengan Polda Jabar Hingga Membiarkan Perjudian Menjamur

Headline

Pangdam Hasanuddin : Kedatangan Saya Bukan Sebagai Pangdam Namun Saya Hanya Ingin Beribadah dan Bersilaturahmi dengan Warga*

Daerah

Tanah Masjid Nurul Falah Bekasi Dipersoalkan,Ketua WN.88 Sub Unit DKI JAKARTA Angkat Bicara