RajaBackLink.com

Home / Ekonomi

Selasa, 27 Januari 2026 - 22:33 WIB

WIKA Beton Dukung Proyek MRT Fase 2A CP205 Jakarta

Marketing - Penulis Berita

PT Wijaya Karya Beton Tbk (WIKA Beton) terus memperkuat perannya dalam transformasi mobilitas perkotaan melalui kemitraan strategis dengan Larsen & Toubro Limited untuk mendukung kontraktor terpilih Sojitz Corporation Ltd menangani proyek Trackwork MRT Jakarta Fase 2A Paket CP205 senilai Rp409 miliar.

Dalam proyek ini, WIKA Beton menangani pekerjaan Paket CP205 (Railway Systems dan Track Work), meliputi penyediaan bantalan jalan rel (BJR), produksi beton siap pakai (ready-mix), instalasi jalur lintasan kereta (railway track), instalasi gardu induk (substation systems), distribusi tenaga listrik (power distribution systems), instalasi power Supervisory Control and Data Acquisition (SCADA), serta pekerjaan instalasi kabel tegangan tinggi bawah tanah (150 kV).

Secara keseluruhan, progres proyek Fase 2A telah mencapai 55,89% per Desember 2025, melampaui target 53,29%, dengan progres pada Paket CP205 yang telah mencapai 31,48%. Pembangunan ini menghubungkan Stasiun Bundaran HI hingga Kota sepanjang 5,8 kilometer yang ditargetkan rampung pada 2029 dengan tujuh stasiun bawah tanah, yaitu Thamrin, Monas, Harmoni, Sawah Besar, Mangga Besar, Glodok, dan Kota.

“Progres percepatan ini mencerminkan komitmen kami dalam mewujudkan solusi transportasi umum yang berkelanjutan dan mampu mengatasi tantangan kemacetan ibu kota. Kolaborasi strategis dengan Larsen & Toubro Limited membuktikan kapabilitas WIKA Beton dalam menangani proyek infrastruktur kompleks dengan standar internasional,” ujar Yushadi, Sekretaris Perusahaan WIKA Beton.​

Kontribusi WIKA Beton sebagai bagian dari ekosistem Danantara dan BUMN dalam proyek MRT Fase 2A ini sejalan dengan komitmen perusahaan terhadap pilar Environmental, Social, and Governance (ESG), yaitu mendukung pengembangan transportasi publik rendah emisi dan penciptaan nilai (value creation) yang berkelanjutan.

About PT Wijaya Karya Beton Tbk

PT Wijaya Karya Beton Tbk (WIKA Beton) adalah produsen beton pracetak dan readymix terdepan di Indonesia yang mengintegrasikan prinsip ESG dalam seluruh operasional, mulai dari dekarbonisasi, efisiensi sumber daya, hingga tata kelola yang transparan. WIKA Beton menjadi produsen beton pertama di Indonesia yang meraih sertifikat Environmental Product Declaration (EPD) internasional, dengan potensi reduksi emisi karbon hingga 26,4% per produk. Didukung pengakuan Greenship Solution Endorsement (GSE) Platinum yang menegaskan posisinya sebagai pelopor produk beton hijau di kawasan.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita ini 3 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Ekonomi

Setengah Lulusan Wisuda BINUS SCHOOL Simprug Lanjutkan Program Bisnis dan STEM di Universitas Top Dunia

Ekonomi

VRITIMES Ekspansi ke Hong kong: Distribusi Siaran Pers Terjangkau Kini Tersedia

Ekonomi

Cari Tahu Persiapan Adopsi Anjing di Rumah untuk Pemula

Ekonomi

The Kid LAROI Akan Tampil di Bali untuk Konser Solo Pertamanya di Indonesia!

Ekonomi

Apa Itu Struktur Nominee dan Haruskah Anda Menggunakannya di Indonesia?

Ekonomi

Peringati Hari Gizi Nasional, KAI Logistik Distribusikan 300 Paket Gizi Untuk Masyarakat Di Marunda

Ekonomi

Peringati Hari Kartini, KAI Daop 8 Surabaya Sapa Pelanggan serta Bagikan Ratusan Bunga dan Suvenir

Ekonomi

MiiTel Dukung Bali Tower Tingkatkan Performa Customer Service Lewat Teknologi AI