Dengan terpilihnya Indira Mulyasari Paramastuti sebagai ketua Karang Taruna kota Makassar dan Andi Ina Kartika sebagai ketua Karang Taruna Propinsi Sulawesi Selatan sebagai bukti bahwa Perempuan bisa tonji,
SRIWIJAYATODAY.COM.//MAKASSAR,
Karang Taruna adalah salah satu organisasi sosial kemasyarakatan yang terus tumbuh dan berkembang dari, oleh dan untuk masyarakat.
Dengan demikian itu sudah jelas tentang peraturannya, disamping sebagai mitra pemerintah, tugas Karang Taruna penuh tantangan, terutama dalam mengangkat persoalan kesejahteraan sosial masyarakat.
Demikian Temu Karya VIII Karang Taruna Kota Makassar yang di laksanakan di Baruga Anging Mammiri Kota Makassar pada hari Minggu 4-07-2021 jam 9.30 pagi.
Pada pemilihan Ketua Karang Taruna Kota Makassar forum sepakat dengan pemilihan secara aklamasi dan terbuka. Dari hasil pemilihan tersebut Dalam temu karya ini, Indira Mulyasari Paramastuti terpilih sebagai Ketua Karang Taruna Kota Makassar periode 2021-2026.
Pada kesempatan tersebut, Ketua Karang Taruna yang terpilih Indira Mulyasari Paramastuti mengucapkan rasa terima kasihnya kepada para pengurus baik ditingkat kota maupun kecamatan atas telah diselenggarakannya temu karya pengurus karang taruna kota Makassar yang berlangsung dengan baik, serta mengapresiasi suport dan kepeduliannya terhadap Karang taruna, serta siap akan bekerjasama dengan pemerintah kota Makassar untuk membawa karang taruna yang lebih baik.
Dalam kesempatan yang sama di mana ketua Karang taruna propinsi Sulawesi Selatan Andi Ina Kartika juga memberi support kepada anggota yang hadir dalam temu karya, bahwa karang taruna kedepannya akan lebih baik.
Di akhir acara temu karya, bapak Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto juga tak ketinggalan memberikan semangat serta siap membantu setiap kegiatan Karang taruna.
Pada kesempatan yang lain awak media berbincang dengan salah seorang anggota karang taruna di luar Baruga angin mammiri yaitu Muhammad Yusuf Hading “mengucapkan rasa terima kasih kepada panitia acara atas telah diselenggarakannya temu karya pengurus karang taruna kota Makassar periode 2021-2026, yang telah mengapresiasi suport dan kepeduliannya terhadap Karang taruna.
Dan mudah-mudahan dengan terbentuknya kepengurusan yang baru, bisa membentuk suatu usaha ekonomi kreatif kepemudaan diprioritaskan dengan melibatkan karang taruna di tiap kecamatan dan kelurahan.
Dengan penuh harapan, semoga kedepan, Karang Taruna Kota Makassar bisa jauh lebih maju sesuai dengan motto kerja Ikhlas kerja Tuntas.
Laporan: MYH