Sriwijayatoday.com Kepulauan Seribu. Terus berupaya mencegah penyebaran Covid-19, Babinsa jajaran Koramil 04/KS, Kodim 0502/JU, Koptu Nurcholis, bersama Bhabinkamtibmas dan satgas Covid-19 melaksanakan tracing dan tes swab PCR terhadap warga di RT 02 RW 05 Kelurahan Pulau Pari, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Kamis (08/7/21).
Tes swab PCR dilakukan sedini mungkin guna meminimalisir potensi penularan terhadap orang lain. Hasil dari tes tersebut akan dijadikan acuan untuk menentukan langkah selanjutnya.
Danramil 04/KS, Mayor Inf Ali Anwar Faola menjelaskan, “Setelah tahap testing dilakukan selanjutnya dilakukan tracing atau pelacakan, pendataanpun dilakukan terhadap siapa saja yang melakukan kontrak erat dengan pasien suspek Covid-19, apabila hasil tes swab PCR terkonfirmasi positif Covid-19, maka selanjutnya dilakukan perawatan atau treatment dengan dirujuk ke RSUD atau melakukan Isoman di lokasi yang telah ditentukan sebelumnya,” ujarnya.
“Untuk warga sekitar tidak perlu takut dan cemas, apabila kedapatan hasil positif karena virus ini bisa kita lawan dan bisa disembuhkan dengan cara hidup sehat dan disiplin terhadap protokol ini, seperti halnya penggunaan masker yang benar dan sesuai dengan anjuran WHO,” ucap Ali Anwar.
Orang nomer satu dijajaran Koramil 04 Kepulauan Seribu ini menambahkan, selain secara masif melakukan 3T (Testing, Tracing dan Treatment), pihaknya juga membagikan Masker gratis kepada warga yang sedang beraktivitas di luar rumah serta memberikan edukasi dan menghimbau agar warga yang tidak mempunyai kepentingan sebaiknya tetap dirumah saja.
“Dihimbau warga yang tidak mempunyai kepentingan yang sangat mendesak, agar tetap dirumah saja, dengan demikian bisa meminimalisir penyebaran virus Covid-19” tutur perwira menengah (Pamen) berpangkat melati satu ini.
Lebih lanjut dirinya menjelaskan, sudah menjadi tugas kami untuk mendukung program pemerintah dalam kaitanya mencegah penyebaran Covid-19. “Jadi apa yang kami laksanakan ini sebagai upaya yang dapat dilakukan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19, juga merupakan langkah nyata untuk menindaklanjuti arahan pimpinan,” Pungkas Mayor Inf Ali Anwar.
Sumber Kodim 0502/JU
Syarip H