RajaBackLink.com

Home / Headline

Kamis, 12 Oktober 2023 - 22:04 WIB

Gelar Simulasi Sispamkota Polres Nganjuk Siap Amankan Pemilu 2024

Jurnalis - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com | Nganjuk –  Menjelang penyelenggaraan Tahapan Pemilu serentak tahun 2024 mendatang, Polres Nganjuk menggelar simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) di Halaman GOR Bung Karno Begadung , Kamis (12/10/2023).

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Nganjuk Muhammad S.H., S.I K., M.Si pimpim langsung Simulasi Pengamanan Kota (Sispamkota).

Simulasi menggambarkan situasi masa kampanye, dilanjutkan dengan patroli gabungan yang diikuti TNI-Polri, instansi pemerintah daerah terkait, Bawaslu dan pentahapan pencoblosan di TPS sampai tahap penghitungan hasil suara di kantor KPU. Aksi anarkis massa yang tidak puas dengan hasil Pemilihan Suara hingga bentrok antara massa dengan petugas juga dihadirkan dalam simulasi tersebut.

Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M. Si pada Simulasi Sispamkota ini, dalam komandonya memberikan instruksi agar anggota mengedepankan pendekatan secara persuasif dan humanis. Namun, tindakan tegas perlu dilakukan untuk memukul mundur massa yang semakin anarkis dengan mengerahkan pasukan dalmas dan pasukan huru hara Brimob serta menerjunkan Kendaraan Water Canon untuk menghalau massa.

Baca Juga :  Kabid Rehabsos Dinsos Aceh Timur Kunjungi Penderita Penyakit Kronis, Ini Yang Akan Dibantu

“ Simulasi Sispamkota ini bertujuan untuk mempersiapkan pengamanan pada pelaksanaan tahapan Pemilu 2024 sebagai upaya Polres Nganjuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif dan juga melatih kesiapan dan respon anggota menghadapi situasi yang mungkin akan terjadi “ Ujarnya

Kegiatan ini dihadiri PJ. Bupati Nganjuk Sri Handoko Taruna, S. STP., M. S.i., Forkopimda Nganjuk, Kasat Pol PP, Kadhishub Nganjuk, Kadis Kesbangpol, Kadis Damkar, Kapala BPBD, Ka Rumkit Bhayangkara, para PJU Polres Nganjuk, Ketua Bawaslu, Ketua KPU, Kepala Senkom, Forkopicam se Kabupaten Nganjuk guna mengetahui tekhnis dan cara pengamanan Pemilu 2024.

Baca Juga :  Peringati HUT Korlantas POLRI Ke 67, Kepolisian Resor Lahat Gelar Acara Tasyakuran

“ Pemerintah Kabupaten Nganjuk bersama TNI, Polri dan seluruh stackholder sudah siap menghadapi Pemilu 2024, dengan di laksanakan simulasi Sispamkota ini Polres Nganjuk dan instansi terkait sudah siap mengantisipasi dan menjaga kondisi di setiap pentahapan Pemilu 2024 “ Ungkap PJ Bupati Nganjuk Sri Handoko Taruna, S. STP., M. Si.

Kapolres Nganjuk Muhammad, S.H., S.I.K., M. Si juga mengimbau seluruh masyarakat, calon legislatif (caleg), dan tim suksesnya tetap menjaga persatuan dan kesatuan, khususnya menjelang pelaksanaan Pemilu 2024. Jangan sampai terjadi perpecahan akibat perbedaan pandangan politik. (**hr )

Berita ini 62 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Kepala Desa Tanjung Raya: Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Advetorial

Kepala Desa Tanjung Raya: Selamat Menunaikan Ibadah Puasa
JIWASRAYA di Sabotase, Kata Praktisi Asuransi; OJK Abaikan Fungsi Hingga Lampaui Kewenangan

Ekonomi

JIWASRAYA di Sabotase, Kata Praktisi Asuransi; OJK Abaikan Fungsi Hingga Lampaui Kewenangan
Respon Cepat Keluhan Warga Polsek Peureulak Barat Amankan Sepeda Motor dan Pembalap Liar

Headline

Respon Cepat Keluhan Warga Polsek Peureulak Barat Amankan Sepeda Motor dan Pembalap Liar
Pastikan Kekondusifan Masyarakat. Personel Polsek Tanjung Agung Monitoring SPBU .

Berita Sumatera

Pastikan Kekondusifan Masyarakat. Personel Polsek Tanjung Agung Monitoring SPBU .
Polresta Deliserdang Berhasil Amankan 9 Anggota Gank Motor GH Pelaku Pengrusakan di Cafe Pos tiga Galang

Headline

Polresta Deliserdang Berhasil Amankan 9 Anggota Gank Motor GH Pelaku Pengrusakan di Cafe Pos tiga Galang
KKB Kampung Ambaidiru Serahkan Diri Kepangkuan NKRI

Headline

KKB Kampung Ambaidiru Serahkan Diri Kepangkuan NKRI
Polisi Pastikan Pelayanan Prima Kepada Masyarakat.

Headline

Polisi Pastikan Pelayanan Prima Kepada Masyarakat.
Produk “Dsars Ready” Kembali Hadir di Pasaran Mulai 7 Desember 2024!

Headline

Produk “Dsars Ready” Kembali Hadir di Pasaran Mulai 7 Desember 2024!