RajaBackLink.com

Home / Headline

Kamis, 13 Februari 2025 - 10:30 WIB

Bhabinkamtibmas Desa Lassang Barat Monitor Pekarangan Bergizi, Dukung Ketahanan Pangan Masyarakat

MUHAMMAD YUSUF HADING ( SULSEL ) - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com // Takalar, Sulawesi Selatan – Sebagai bentuk kepedulian terhadap ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Polut Polres Takalar yang membina masyarakat Desa Lassang Barat, AIPDA Abd. Malik, melakukan monitoring pekarangan bergizi berupa tanaman cabai milik bapak Rahim Daeng Rewa, warga Dusun Malaginna, Desa Lassang Barat, Kecamatan Polongbangkeng Utara, Kabupaten Takalar, Rabu (12/2) sore.

Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 16.00 Wita ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam mendukung ketahanan pangan dan ekonomi warga melalui pemanfaatan lahan pekarangan untuk bercocok tanam.

Dalam kesempatan tersebut, AIPDA Abd. Malik berinteraksi langsung dengan pemilik kebun, memberikan motivasi, serta berdiskusi tentang manfaat budidaya tanaman cabai dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga sekaligus peluang usaha.

Menurutnya, program pekarangan bergizi seperti ini tidak hanya membantu ketersediaan bahan pangan secara mandiri, tetapi juga bisa menjadi sumber pendapatan tambahan bagi masyarakat.

“Kami sangat mengapresiasi inisiatif warga dalam memanfaatkan lahan pekarangan untuk bercocok tanam. Selain mendukung ketahanan pangan, ini juga dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga. Kami berharap semakin banyak warga yang mengikuti langkah ini,” ujar AIPDA Abd. Malik.

Selain melakukan monitoring, ia juga mengingatkan warga untuk tetap menjaga keamanan lingkungan dan segera melaporkan kepada pihak kepolisian jika menemukan potensi gangguan kamtibmas di sekitar tempat tinggal mereka.

Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, diharapkan program pekarangan bergizi ini dapat terus berkembang dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat Desa Lassang Barat dan sekitarnya.

(Asw-19)

Berita ini 18 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Headline

Babinsa Pesanggrahan Monitoring Pelaksanaan Vaksinasi Civid-19 Bagi Lansia

Headline

Berita Viral Nuraini Si Gadis Kuat Pemanggul Semen Akhirnya Ditemui Pangdam XIV/Hasanuddin*

Berita Polisi

BREAKING NEWS : Pelaku Penembakkan Pria di Desa Sungai Jeruju OKI Terancam Pidana Mati

Berita Sumatera

NEWS UPDATE : Kasus Pasar Cinde Palembang Penyidik Geledah Kantor PT MB

Headline

Diduga Ada Penyimpangan :LSM GMBI KSM Sukatani Soroti Proyek Puskesmas Banjarsari Dan Tidak Adanya K3 dan Tidak Sesuai SOP

Aceh

Pj Bupati Aceh Utara Dan Pangdam IM Tanam Perdana Program I’M Jagong.

Headline

Memasuki level dua, Satlinmas kecamatan Makassar tetap eksis dalam melakukan patroli RAIKA.

Headline

NOBAR POLMAS. Ini Kata Penjelasan Kapolsek Tanjung Agung.