RajaBackLink.com

Home / Headline

Kamis, 15 September 2022 - 08:09 WIB

Binrohtal Rutin Polres Takalar, Upaya Tingkatkan Keimanan dan Ketaqwaan Personilnya

MUHAMMAD YUSUF HADING ( SULSEL ) - Penulis Berita

SRIWIJAYATODAY.COM // TAKALAR-SULSEL, Pembinaan rohani dan mental yang dilaksanakan Polres Takalar merupakan upaya dalam meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan anggotanya kepada Allah Subhanahu Wata’ala, Kamis (15/09/22).

Kegiatan Binrohtal ini dilaksanakan di Masjid As-Salam Polres Takalar bagi personil yang beragama Islam, kegiatan tersebut dilangsungkan setiap Kamis pagi setelah pelaksanaan apel pagi. Kegiatan ini diikuti oleh para pejabat utama, perwira, staf serta seluruh anggota Polres Takalar.

Rangkaian pelaksanaan ibadah tersebut diisi dengan ceramah keagamaan dari penceramah yang kompeten atau tokoh agama terkemuka di Kabupaten Takalar.

Baca Juga :  Kelurahan Maradekaya Utara Bersama Wahdah Islamiyah Cabang Makassar Gelar Khitanan Putri

Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat, S.I.K., M.Si melalui Ps. Kasubsi Penmas Humas Polres Takalar AIPDA Aswan Sabil mengatakan “Binrohtal Kamis pagi adalah suatu wadah untuk membentuk karakter/mental angggota Polri khususnya Anggota Polres Takalar untuk menjadi lebih Humanis”.

“Kegiatan ini yang setiap minggu sekali dilakukan bertujuan untuk semakin menjadikan para personil Polri untuk selalu bertaqwa kepada Tuhan YME sehingga kehidupan pribadi personil baik dinas di lapangan dan di lingkungan masyarakat menjadi lebih baik”. Ujar AIPDA Aswan Sabil.

Baca Juga :  Tingkatkan Sinergitas, Pangdivif 2 Kostrad Kunjungan Kerja ke Gubernur Jati

Lebih lanjut Kapolres menambahkan, Kegiatan semacam ini wajib diikuti, lantaran fungsinya dapat menyegarkan pikiran anggota yang setiap hari disibukkan dengan pelaksanaan tugas.

“Binrohtal bertujuan positif, yakni berguna untuk memberikan siraman rohani dan moral kepada personil Polri. Dengan harapan sikap mental personil Polri yang baik akan menciptakan hasil pelaksanaan tugas yang baik dan bijaksana yang dapat dipertanggung-jawabkan, sehingga citra Polri akan semakin baik dimata masyarakat,” pungkas AIPDA Aswan Sabil.

Berita ini 58 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Antisipasi Kenaikan Trafik Jelang PON XX Papua, Menkominfo Siapkan Backup Telekomunikasi

Headline

Antisipasi Kenaikan Trafik Jelang PON XX Papua, Menkominfo Siapkan Backup Telekomunikasi
Cegah Covid-19 Pemkab Aceh Utara dan Polres Lhokseumawe Inisiasi Vaksin Masuk Dayah.

Aceh

Cegah Covid-19 Pemkab Aceh Utara dan Polres Lhokseumawe Inisiasi Vaksin Masuk Dayah.
Acara Taziah malam ke Dua Alm. Alex Effendi bin Benny Effendi

Headline

Acara Taziah malam ke Dua Alm. Alex Effendi bin Benny Effendi
Tim Saber Pungli Ditreskrimum Polda Sumut OTT Komisioner KPU Padangsidimpuan

Headline

Tim Saber Pungli Ditreskrimum Polda Sumut OTT Komisioner KPU Padangsidimpuan
Kronologi dan Identitas Korban Lakalantas Beruntun di Sungai Raya Aceh Timur

Aceh

Kronologi dan Identitas Korban Lakalantas Beruntun di Sungai Raya Aceh Timur
Sambut Natal PEMKAB MINSEL Gelar Ibadah di Gereja Talitakum Pondang

Daerah

Sambut Natal PEMKAB MINSEL Gelar Ibadah di Gereja Talitakum Pondang
Kapolres Takalar Pimpin Upacara Pembukaan dan Penutupan Tradisi Pembaretan 17 Bintara Remaja

Headline

Kapolres Takalar Pimpin Upacara Pembukaan dan Penutupan Tradisi Pembaretan 17 Bintara Remaja
Polda Sulsel Gelar Syukuran HUT Ke-74 Polairud Tahun 2024*

Headline

Polda Sulsel Gelar Syukuran HUT Ke-74 Polairud Tahun 2024*