RajaBackLink.com

Home / Daerah

Jumat, 23 Januari 2026 - 20:25 WIB

Bupati PALI Jemput Solusi ke Pusat, Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Gratis dan Berjalan

Kabiro Pali - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com, PALI – Pemerintah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) terus menunjukkan keseriusannya dalam memastikan hak dasar masyarakat, khususnya pelayanan kesehatan, tetap terpenuhi.

Di tengah dinamika kebijakan yang berkembang, Bupati PALI Asgianto, ST, mengambil langkah konkret dengan berkoordinasi langsung ke BPJS Kesehatan Kantor Pusat di Jakarta, Kamis (22/01/2026).

Langkah ini menjadi ikhtiar nyata pemerintah daerah dalam menjemput solusi terbaik demi keberlanjutan program jaminan kesehatan bagi masyarakat PALI.
Bupati Asgianto didampingi jajaran strategis Pemkab PALI serta pimpinan DPRD, menegaskan bahwa upaya ini merupakan langkah kolektif dan solid antara eksekutif dan legislatif. Koordinasi dilakukan untuk menyelaraskan kebijakan serta menyelesaikan persoalan teknis agar pelayanan kesehatan tetap berjalan optimal, berkelanjutan, dan tidak merugikan masyarakat.

“Pemerintah tidak tinggal diam. Kami terus bekerja dan mencari solusi terbaik agar hak-hak masyarakat, khususnya di bidang kesehatan, tetap terpenuhi,” tegas Bupati Asgianto.

Melalui Dinas Kominfo PALI, Bupati juga memastikan kepada masyarakat bahwa pelayanan kesehatan tetap berjalan normal. Masyarakat tetap dapat berobat gratis di fasilitas kesehatan, sembari pemerintah melakukan penataan dan validasi data penerima agar bantuan tepat sasaran dan tidak terjadi data ganda.

Sementara itu, tokoh masyarakat sekaligus Ketua Pemangku Adat Kabupaten PALI, Rahman Mahmud, mengajak masyarakat untuk tetap tenang, bijak, dan tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang menyesatkan. Ia menegaskan bahwa kritik boleh disampaikan, namun harus berlandaskan data, etika, dan niat baik demi kemajuan daerah.

“Membangun daerah membutuhkan waktu, sinergi, dan kepercayaan bersama. Mari kita jaga persatuan dan mendukung langkah-langkah konstruktif yang sedang ditempuh pemerintah,” tutup Rahman.

Berita ini 17 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Berita Sumatera

Jaga Silahturahmi Kepada Media, Kapolres Muara Enim Gelar Acara Temu Awak Media

Aceh

Dinas Kelautan dan Perikanan Aceh Gelar Razia Bersama Distribusi Ikan Perbatasan Acèh

Berita Sumatera

Tim Opsnal Unit Reskrim Polsekta Lahat. Ringkus Pelaku Dan Penadah Barang Hasil Curian Di Wilayah Hukum Polres Lahat.

Daerah

Satgas TMMD ke-112 Kodim 1002/HST Sumbang Darah

Advetorial

Komisi 2 DPRD Kab. Bekasi Dorong Tingkatkan Pariwisata

Aceh Timur

Upacara HUT ke-78 Republik Indonesia di Aceh Timur Khidmat 

Daerah

Dalam Rangka HUT PMI Ke-76 Kab Melawi Menggelar Rangkaian Kegiatan Dengan Tema “BERGERAK BERSAMA UNTUK SEMUA”

Daerah

Pelaksanaan Penjemputan Penambahan Anggota Baru Yonif RK 644/Walet Sakti tetap Mengedepankan Prokes