RajaBackLink.com

Home / Headline

Jumat, 18 Agustus 2023 - 05:23 WIB

Kapolres Gowa Hadiri Upacara Penurunan Bendera Dalam Rangka HUT Kemerdekaan RI ke-78

MUHAMMAD YUSUF HADING ( SULSEL ) - Penulis Berita

SRIWIJAYATODAY.COM//GOWA-SULSEL Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., menghadiri Upacara Penurunan Bendera Merah Putih dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 tahun 2023, di halaman Kantor Bupati Gowa, Kamis (17/8/2023) Sore.

Pelaksanaan Upacara penurunan Bendera di pimpin oleh Wakil Bupati Gowa, Abdul Rauf Malaganni sebagai Inspektur Upacara.

Selain Kapolres Gowa, Turut Hadir Bupati Gowa, Adnan Purichta YL, Wakapolres Gowa KOMPOL Soma Miharja beserta dengan jajaran Forkopimda Kabupaten Gowa dan tamu Undangan. Peserta upacara meliputi TNI/Polri, Satpol PP dan PNS Kabupaten Gowa.

Baca Juga :  Remaja Asal Bireun Tenggelam di Air Terjun Rayap 

Kapolres Gowa di temui usai pelaksanaan upacara mengatakan, dari upacara pengibaran hingga penurunan bendera merah putih berjalan lancar dan penuh hikmat dan dilaksanakan dengan baik oleh panitia maupun peserta upacara.

“Alhamdulillah seluruh rangkaian acara mulai dari acara renungan suci, pengibaran dan penurunan serta hening cipta secara serentak dapat berjalan dengan aman dan sukses. Ini bisa terjadi karena adanya kerjasama seluruh aparat pemerintah dan dukungan warga kabupaten Gowa,”kata Kapolres.

Baca Juga :  Kunker ke Mako Yonif 726/Tamalatea Takalar, Ini Pesan Pangdam Hasanuddin*

Ditambahkan Kapolres Gowa, bahwa kemerdekaan yang telah diraih dan diperjuangkan oleh para Pahlawan ini harus diisi dengan hal-hal positif.

“Kita semua warga Negara Republik Indonesia mempunyai tanggungjawab untuk mengisi kemerdekaan ini dengan prestasi yang dapat membanggakan segenap Bangsa Indonesia. Dirgahayu Republik Indonesia, jaya terus, Terus Melaju Untuk Indonesia Maju,” tutup Kapolres.

Humas Polres Gowa

Berita ini 78 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Dimanakah Peran OJK Sebagai Badan Pengawas Asuransi

Headline

Dimanakah Peran OJK Sebagai Badan Pengawas Asuransi
Berikan Rasa Aman dan Nyaman Saat Sholat Tarawih, Polsek Polut Polres Takalar Lakukan Pengamanan

Headline

Berikan Rasa Aman dan Nyaman Saat Sholat Tarawih, Polsek Polut Polres Takalar Lakukan Pengamanan
DUA TERSANGKA PELAKU PENYELUNDUPAN BABY LOBSTER DISERAHKAN LANAL BATAM KE SKIPM BATAM

Headline

DUA TERSANGKA PELAKU PENYELUNDUPAN BABY LOBSTER DISERAHKAN LANAL BATAM KE SKIPM BATAM
Ratusan Rider Meriahkan ”HRD 2 Adventure 2022”

Headline

Ratusan Rider Meriahkan ”HRD 2 Adventure 2022”
Kedapatan Bolos Sekolah, Puluhan Pelajar Digiring Ke Polsek Bajeng

Headline

Kedapatan Bolos Sekolah, Puluhan Pelajar Digiring Ke Polsek Bajeng
Tingkatkan Kerjasama : Pangdam XIV/Hsn Terima Audiensi Manajemen PT BRI (Persero) Tbk Kantor Wilayah Makassar*

Headline

Tingkatkan Kerjasama : Pangdam XIV/Hsn Terima Audiensi Manajemen PT BRI (Persero) Tbk Kantor Wilayah Makassar*

Headline

Pekerjaan TPT Dusun III Pematang Cermai Dinilai dikerjakan Asal Jadi
Bupati Dan Wabup Takalar Dampingi Pangdam XIV/Hasanuddin Pantau Vaksin Massal

Headline

Bupati Dan Wabup Takalar Dampingi Pangdam XIV/Hasanuddin Pantau Vaksin Massal