RajaBackLink.com

Home / Nusantara

Rabu, 4 Agustus 2021 - 18:25 WIB

Kasad dan Komandan USARPAC Sematkan Wing Terjun Garuda Airborne

Bagas - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com Jakarta , tniad.mil.id- Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa dan Commanding General USARPAC USA General Charles A. Flynn menyematkan wing terjun kepada 569 penerjun usai melaksanakan penerjunan bersama dalam latihan “Garuda Airborne”, di titik tinjau penerjunan, daerah Talang Sipin Puslatpur Baturaja, Sumatera Selatan, Rabu (4/8/2021)

Latihan penerjunan Garuda Airborne yang merupakan bagian dari latihan Garuda Shield ini diikuti oleh penerjun dari kedua negara, terdiri dari 91 penerjun TNI AD dan 478 penerjun US Army . Berangkat dari AS dengan menggunakan 9 Pesawat C-17 Globe Master dengan rincian manifest pesawat pertama dengan 42 peterjun, pesawat kedua 70 peterjun, pesawat ketiga 71 peterjun, pesawat ke empat 68 peterjun, pesawat kelima 68, pesawat ke enam 72, pesawat ketujuh 50, pesawat kedelapan 68 dan pesawat terakhir 60 peterjun dengan titik pendaratan di Area Puslapur Martapura Sumatera Selatan.

Sebelum melakukan penerjunan, para penerjun yang terpilih dari satuan TNI AD yang berkualifikasi Para atau Lintas Udara ini, berlatih bersama dengan prajurit Divisi 82 Airborne US Army di Fort Bragg, North Carolina, Amerika Serikat sejak 16 Juli 2021. Latihan Bersama Garuda Airborne ini merupakan penerjunan lintas negara yang baru pertama kali dilakukan antar militer kedua negara dan merupakan bagian dari Latihan Bersama Garuda Shield-15 tahun 2021 yang dilaksanakan dari tanggal 1 sampai dengan 15 Agustus 2021.

Syarip H

(Dispenad)

Berita ini 35 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Nusantara

Jaga Kebersihan Dan Kenyamanan Lingkungan Babinsa Koramil 01/Kranji Bersama Warga Dan Mitra Jaya Laksanakan K3

Nusantara

Kasdam Jaya Meninjau Pelaksanaan Vaksin Covid 19 tahap 2 Sapu Jagad di SMP Bukti Mulya 400 Pondok Pinang

Nusantara

Tingkatkan Silaturahmi Dengan Masyarakat, Prajurit Yonarmed 11 Kostrad Gelar Kegiatan Bakti Sosial

Nusantara

Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarmed 6 Kostrad Amankan Pelaksanaan Shalat Idul Fitri 1442 H

Nusantara

Prajurit Yonif MR 411 Kostrad Ajak U.S. Army Sepeda Santai Keliling Kota Salatiga

Nusantara

Kasdivif 2 Kostrad Terima Kunjungan Tim Aswaslat Kopassus di Madivif 2 Kostrad

Nusantara

Satgas Pamtas Yonarhanud 16 Kostrad Cepat Tanggap Bencana Bantu Korban Banjir

Nusantara

Ciptakan Lingkungan yang Bersih dan sehat, Yonif Para Raider 305 Kostrad Gelar Lomba K4