RajaBackLink.com

Home / Aceh Timur / Daerah / Sosial Budaya

Rabu, 19 November 2025 - 17:33 WIB

MIN 1 Aceh Timur Gelar Peringatan Maulidurrasul dengan Tema “Menghidupkan Kesabaran dan Cinta dalam Kehidupan Sehari-hari”

Saiful Amri - Penulis Berita

Aceh Timur, Sriwijaytoday.com |  Kabupaten Aceh Timur menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan tema “Menghidupkan Kesabaran dan Cinta dalam Kehidupan Sehari-hari”. Acara ini diadakan di lokasi sekolah MIN 1 Aceh Timur, yang terletak di Gampong Aceh Kecamatan Idi Rayeuk. Kamis 19 November 2025.

Peringatan Maulidurrasul ini dihadiri oleh Kankamenag Aceh Timur bersama staf, para wali murid dan tamu undangan lainnya.

Kepala MIN 1 Aceh Timur Abdul Manan menyampaikan bahwa peringatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran kita bersama akan pentingnya kesabaran dan cinta dalam kehidupan sehari-hari.

“Kita harus mengambil contoh dari Nabi Muhammad SAW yang selalu menunjukkan kesabaran dan cinta kepada umatnya. Kita harus menghidupkan nilai-nilai ini dalam kehidupan sehari-hari agar kita dapat menjadi manusia yang lebih baik,” ujar Abdul Manan.

Peringatan Maulidurrasul ini juga diisi dengan berbagai kegiatan, termasuk ceramah, pembacaan shalawat, dan doa bersama. Para Murid dan wali MIN 1 Aceh Timur sangat antusias mengikuti peringatan ini dan berharap dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan mereka kepada Allah SWT.(*)

Editor: Ayahdidien

Berita ini 13 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Daerah

Ketua Beserta Jajaran DPC PWRI Kabupaten Waykanan Adakan Rapat Akhir Tahun 2021

Berita Sumatera

BREAKING NEWS : Pembangunan Pasar Cinde Palembang. Tiga Kantor Dinas Digeledah Penyidik Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan

Daerah

BPMJ GMIM Eben Haezer Tumpaan Satu Berkolaborasi Dengan Panitia Youth Imanuel Pam Bersama The A-com Pam Sukses Menggelar Kebaktian Penyegaran Iman (KPI)

Daerah

Sambangi Dermaga SDF, Satbinmas Polres Melawi Gelar Mobile Masker

Daerah

Wow !! Anak Anggota DPRD Sergai Terciduk Dengan Teman Wanitanya

Daerah

Pemkab Waykanan Gelar Operasi Pasar di Pasar Baradatu

Aceh

Ini Harapan Sekda Saat membuka Rakor Pelaksanaan Optimalisasi Anggaran Tahun 2022

Aceh

Satreskrim Polres Aceh Timur Amankan Pelaku Penipuan dan Penggelapan, Kerugian Mencapai Ratusan Juta Rupiah