RajaBackLink.com

Home / Nusantara

Sabtu, 28 Agustus 2021 - 19:38 WIB

Pangkostrad Berkunjung Ke Yonif Raider 514 Kostrad

Bagas - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com Jakarta. Panglima Kostrad (Pangkostrad), Letjen TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M., didampingi Ketua Persit KCK Gabungan Kostrad Ibu Rahma Dudung Abdurachman melaksanakan kunnjungan kerja ke markas Yonif Raider 514 Kostrad, Bondowoso, Jumat (27/8/2021).

Kunjungan ini, Pangkostrad disambut oleh Komandan Batalyon Infanteri 514 Kostrad Letkol Inf Sumardi, S.E., M.Si. dilanjutkan dengan jajar kehormatan dari Dinas Jaga Keamanan dan penanaman pohon serta foto bersama.

Selanjutnya, Pangkostrad berkeliling untuk meninjau situasi lingkungan Yonif Raider 514 Kostrad termasuk meninjau perkantoran, Alutsista, asrama dan fasilitas lainnya.

Pangkostrad juga menyempatkan bertatapmuka dan memberikan pengarahan kepada prajurit dan Persit Yonif Raider 514 Kostrad di Aula Yonif Raider 514 Kostrad Kostrad.

Pangkostrad menyampaikan bahwa dimasa Pandemi ini, Pangkostrad juga menghimbau agar selalu menjaga kesehatan, “Makan yang banyak dan minum vitamin, olahraga dan yang paling utama adalah jaga pikiran karena penyakit datang 10% dari makanan sisanya dari pikiran,” tambah Pangkostrad.

Pangkostrad juga memerintahkan Komandan Batalyon agar prajurit dilatih dengan memanfaatkan sarana hutan pinus yang berada di depan Batalyon untuk melatih kemampuan dan naluri bertempur sesuai dengan situali medan yang ada di Wilayah Indonesia.

Turut hadir mendampingi Pangkostrad, Pangdivif 2 Kostrad, Mayjen TNI Andi Muhammad, S.H. Ir Kostrad Mayjen TNI Ilyas Alamsyah, Kapok Sahli Pangkostrad, Asren Kostrad, w.s Asops Kaskostrad, Aspers Kaskostrad, Aslog Kaskostrad dan Danbrigif 9 Kostrad. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Haryantana, S.H.

Syarip H

Berita ini 33 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Nusantara

Patroli Pengendalian Covid-19, Kodim 0504/JS Himbau pedagang Gultik, Patuhi Aturan Prokes

Headline

Marullah – Syamsul Adu Kuat, Siapa Yang Terbaik Pimpin PWNU DKI?

Nusantara

Tekan Angka Perkembangan Virus Covid-19, TNI AL Lanal Bandung Terus Gencarkan Serbuan Vaksinasi Maritim

Nusantara

Panglima TNI Beri Penghargaan Gerai Vaksin Merdeka Kelurahan Karang Anyar, Koramil 02/Sawah Besar Sebagai Gerai Terbaik

Nusantara

Komandan Batalyon Mandala Yudha Kostrad Pimpin Tradisi Pelepasan Pindah Satuan

Nusantara

Bupati Minsel FDW Selaku Ketua Umum KONI Serahkan Bonus Kepada Atlit Disabilitas Peraih Medali di Ajang Peparnas

Nusantara

Cegah Covid-19 di Masa PPKM Level 4, Koramil 03/GP Kolaborasi Dengan Forkabi Bagikan Ratusan Masker Gratis di Pasar Slipi

Nusantara

Personel Nasrani Lantamal XI Gelar Ibadah dan Syukuran Dalam Rangka Kenaikan Pangkat