RajaBackLink.com

Home / Headline

Jumat, 22 September 2023 - 11:52 WIB

Pansel Umumkan Penerimaan Calon Anggota KIP Aceh Timur Periode 2023 – 2028

Saiful Amri - Penulis Berita

Aceh Timur | Sriwijayatoday.com – Panitia Seleksi (Pansel) atau Tim Independen Penjaringan dan Penyaringan Calon Anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Timur, membuka pendaftaran calon Anggota KIP Aceh Timur periode 2023-2028.

Pembukaan pendaftaran untuk Calon Anggota KIP Aceh Timur ini disampaikan melalui Pengumuman Nomor: 01/TIM-IND/ATIM/IX/2023.

Ketua Tim Pansel KIP Aceh Timur Mahyuddin SPd MAP mengatakan, penerimaan Calon Anggota KIP Aceh Timur sesuai dengan Undang-undang Nomor 11 Tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh, dan Qanun Aceh Nomor 6 Tahun 2018, tentang perubahan Qanun Nomor 6 Tahun 2016.

Baca Juga :  Personil Polres Gowa Tingkatkan Imunitas Dengan Rutin Berolah Raga

“Penerimaan pendaftaran Calon Anggota KIP Aceh Timur sesuai dengan Qanun, tentang penyelenggara pemilihan umum dan pemilihan Aceh,” kata Mahyuddin Kubar, pada Jumat, 22 September 2023.

Panitia seleksi sambung Mahyuddin, mulai menerima berkas pendaftaran peserta pada Selasa, 26 September hingga 5 Oktober 2023 mendatang, di sekretariat Timsel, gedung DPRK Aceh Timur di lantai dua, pada hari kerja.

Baca Juga :  Cegah Covid 19, Bhabinkamtibmas Edukasi Masyarakat Untuk Disiplin Prokes Dengan Menerapkan 5 M

“Sesuai dengan Qanun, pendaftaran kita buka maksimal tujuh hari pada hari kerja. Usai tahap penerimaan berkas, nantinya akan ada seleksi berkas, dan akan diumumkan kembali siapa saja yang lewat administrasi beserta jadwal ujian tulis,” terang Ketua Tim Seleksi Mahyuddin. ***

Berita ini 46 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Headline

Jual Kodok dan Makanan Diduga Mengandung Babi, Kemenag Makassar Segera Sidak Kios Semarang 

Headline

Anggota Yang Terlibat Membekingi Peredaran Narkoba, Ilegal Mining, Dan Drilling. Ini Kata Kapolres Muara Enim

Headline

Tengah Malam, Kapolres Gowa Turun Langsung Beri Bantuan Ke Warga Yang Terdampak Banjir

Headline

Libur Tahun Baru, Polres Takalar Tingkatkan Patroli di Tempat Wisata

Headline

Sat Reskrim Polres Gowa Berhasil Ungkap Kasus Persetubuhan Anak Dibawah Umur

Aceh

Bertekad Turunkan Level Resiko Covid-19, Sekda Aceh Utara Silaturahmi dengan Kapolres.

Headline

Asops Kasdam XIV/Hsn Mengikuti Jalan Sehat HUT Ke-355 Tahun Sulsel

Headline

Ormas Rampas Maros Ikut serta Hadir Dipembukaan Posko Induk Andalan Hati