RajaBackLink.com

Home / Aceh / Aceh Timur / Aceh Timur Peristiwa / Covid 19 / Daerah / Nusantara / Sosial Budaya

Selasa, 18 Januari 2022 - 15:04 WIB

Pengunjung Maulid Nabi, Diimbau Miliki Kartu Vaksinasi

Saiful Amri - Penulis Berita

Aceh Timur Sriwijayatoday.com – Satuan Satpol PP dan WH Aceh Timur memastikan penyelenggaraan acara hari besar keagamaan Maulid Nabi pengunjung miliki kartu vaksinasi.

Tim Satgas Covid-19 Kabupaten Aceh Timur dari unsur jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Timur, Jajaran Polisi dan TNI melakukan pengamanan edukasi kartu vaksinasi bagi pengunjung kegiatan Maulid tersebut, diizinkan untuk diselenggarakan dipastikan sesuai Protokol Kesehatan (Prokes).

“Kami melakukan bersifat pengamanan berupa edukasi vaksinasi bagi pengunjung Maulid Nabi Muhammad SAW. Pengunjung dipastikan miliki kartu atau sertifikat vaksinasi, “kata Kasatpol PP dan WH Aceh Timur T. Amran, SE.MM, saat berada di Masjid Ba’Alawi Desa Pucok Alue Dua, Kecamatan Simpang Ulim, Kabupaten Aceh Timur, Senin (17/1/2022).

Baca Juga :  Cegah Penyebaran Covid-19, Dua Lokasi Akan di Sekat Besok di Aceh Timur

Tentu, Tim Satgas Covid-19 terdiri dari Jajaran Pemkab Aceh Timur, dan Polisi serta TNI mengawasi pengunjung untuk secara ketat menerapkan protokol kesehatan terkait covid-19 selama berlangsung Maulid Nabi.

Sementara itu Juru Bicara Covid-19 dr. Edi Gunawan MARS, mengatakan
masyarakat yang datang ke acara Maulid atau Keagamaan apapun, sudah melakukan vaksinasi, kondisi badannya sehat, dan tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes).

“Pengunjung diimbau untuk menggunakan masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan,” kata Edi Gunawan, Selasa,(18/1/2022) pagi.

Lanjutnya lagi, juga menyarankan untuk para pengunjung berkaitan dengan berbagai kegiatan keagamaan besar Islam telah dipastikan vaksinasi dan tetap membawa indentitas dan pembuktian miliki kartu.

Baca Juga :  Aceh Timur akan Kejar Target Vaksinasi 100 Persen

“Ini mempercepat proses pemeriksaan oleh petugas. Semua ini hanya bentuk pencegahan agar tubuh terjaga dari penyebaran virus tersebut,” dr. Edi.

Pemerintah meminta masyarakat mengadakan milad dan acara keagamaan lainnya di tempat terbuka dan menjaga jarak dan mengunakan masker tetap mengikuti SOP Prokes.

“Selain dipastikan kartu vaksin, dan berjalan sesuai SOP, penyelenggara acara di masjid dan tempat lain akan memastikan pengukuran suhu tubuh, sanitasi, dan fasilitas cuci tangan di setiap tempat,”kata Jubir Covid dr. Edi Gunawan, MARS. (Yahdien)

Berita ini 92 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Pangdam Jaya Hadiri Pengukuhan Ibu Raksa Karini Kodam Jaya Dan Acara Lepas Sambut

Nusantara

Pangdam Jaya Hadiri Pengukuhan Ibu Raksa Karini Kodam Jaya Dan Acara Lepas Sambut
Ini Alasan Mengapa Provinsi Kapuas Raya Harus Terwujud

Nusantara

Ini Alasan Mengapa Provinsi Kapuas Raya Harus Terwujud
Kejar Target, Koarmada I Terus Melayani Vaksinasi untuk Mengurangi Resiko Penyebaran Omicron

Nusantara

Kejar Target, Koarmada I Terus Melayani Vaksinasi untuk Mengurangi Resiko Penyebaran Omicron
Gerak Sosial Wartawan Aceh Timur Peduli Lansia

Aceh

Gerak Sosial Wartawan Aceh Timur Peduli Lansia
Pelaksanaan Vaksinas Massal Serentak di LPMP Aceh Besar, Turut dipantau Kapolri

Aceh

Pelaksanaan Vaksinas Massal Serentak di LPMP Aceh Besar, Turut dipantau Kapolri
Apresiasi Dari LSM LEKAAT Atas Kinerja Muspika Idi Rayeuk Dalam Memediasi Kisruh di Desa Tanoh Anou

Aceh

Apresiasi Dari LSM LEKAAT Atas Kinerja Muspika Idi Rayeuk Dalam Memediasi Kisruh di Desa Tanoh Anou
” Parah ” Rasa Cuanki dan Baso Pentol di Kota Wisata Cibubur

Nusantara

” Parah ” Rasa Cuanki dan Baso Pentol di Kota Wisata Cibubur
Tingkatkan Kemampuan Prajurit, Denpandutaikam Brigif PR 3/3 Kostrad Latihan Mountaineering Bersama Basarnas Sulsel

Nusantara

Tingkatkan Kemampuan Prajurit, Denpandutaikam Brigif PR 3/3 Kostrad Latihan Mountaineering Bersama Basarnas Sulsel