RajaBackLink.com

Home / Daerah

Selasa, 28 September 2021 - 13:09 WIB

Satgas Ops Patuh Polres Melawi Bersama B’Omel Kampanyekan Prokes dan Bagi-bagi Masker

Redaksi - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com POLRES MELAWI POLDA KALBAR – Satgas Operasi Patuh Kapuas 2021 Polres Melawi bersama komunitas ojek pangkalan bernama B’Omel (Bang Ojek Melawi) menggelar kampanye protokol kesehatan dan bagi-bagi masker di seputaran Tugu Juang traffic light kepada para pengendara dan masyarakat, Selasa 28/9/2021.

Kampanye prokes dan bagi-bagi masker tersebut juga dilaksanakan oleh Satgas Operasi Patuh Kapuas 2021 dan Bomel dengan menyambangi pertokoan, warung kopi dan masyarakat yang melintas di pangkalan ojek Tugu Juang Kabupaten Melawi.

Baca Juga :  Kapolres Sintang AKBP Vintie Bernard Musak, S.I.K, S.H, M.I.K Pimpin Langsung Apel OPS PATUH KAPUAS

Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto, S.I.K melalui Kabag Ops AKP Aang Permana menyampaikan kegiatan tersebut digelar dalam rangka meningkatkan kesadaran dan disiplin masyarakat dalam menaati protokol kesehatan.

“Kegiatan ini sengaja kami gelar bersama komunitas ojek pangkalan yaitu B’Omel untuk menumbuhkan kesadaran dan disiplin masyarakat dalam menaati protokol kesehatan saat beraktivitas,” ujar AKP Aang yang juga membentuk komunitas Bomel ini.

“B’Omel ini dibentuk sebagai referensi masyarakat yang patuh dalam berlalu lintas, Dan tentunya ditengah pandemi Covid-19 yang belum berakhir ini diharapkan komunitas Bomel ini juga dapat memberikan contoh serta teladan dalam mematuhi protokol kesehatan dalam kegiatannya sebagai objek pangkalan yang tentunya selalu bersentuhan dengan masyarakat lainnya,” jelasnya.

Baca Juga :  Menkumham Yasonna Laoly Tandatangani Prasasti Peresmian UKK Di Mandailing Natal

“Kegiatan semacam ini selain menyatukan komunitas dengan Kepolisian, juga sebagai jalinan silaturahmi serta gotong royong dalam membangkitkan semangat kita dalam upaya secara berkelanjutan memerangi Covid-19 di Kabupaten Melawi ini,” tuntasnya.

Penulis : Oktavianus
Publies. : Musa

Berita ini 18 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Pemdes Kecamatan Gelumbang Minta Pendampingan Hukum PBH PERADI Muara Enim.

Berita Sumatera

Pemdes Kecamatan Gelumbang Minta Pendampingan Hukum PBH PERADI Muara Enim.
KPU Umumkan 560 Daftar Calon Sementara Anggota DPRD Lebak

Daerah

KPU Umumkan 560 Daftar Calon Sementara Anggota DPRD Lebak
Di Duga Kades Sarceng Tidak Pernah Ngantor Dari Hari Senin Sampai Hari Jumat.

Berita Sumatera

Di Duga Kades Sarceng Tidak Pernah Ngantor Dari Hari Senin Sampai Hari Jumat.
Gelar Rakerda dan Bimtek, Golkar Aceh Timur Optimis Menangkan Pemilu 2024

Aceh Timur

Gelar Rakerda dan Bimtek, Golkar Aceh Timur Optimis Menangkan Pemilu 2024
Pj Bupati Aceh Utara Terima Penghargaan Tinggi dari Mendikbud Nadiem Makarim. 

Aceh

Pj Bupati Aceh Utara Terima Penghargaan Tinggi dari Mendikbud Nadiem Makarim. 
Sosialisasikan Operasi Zebra Kapuas 2021, Polres Sekadau Gelar Talk Show

Daerah

Sosialisasikan Operasi Zebra Kapuas 2021, Polres Sekadau Gelar Talk Show
BPBD Kabupaten Melawi Sebut PPKM Mikro Sudah Cukup Sukses

Covid 19

BPBD Kabupaten Melawi Sebut PPKM Mikro Sudah Cukup Sukses
Amrullah Jabat Pj Bupati Aceh Timur 

Aceh

Amrullah Jabat Pj Bupati Aceh Timur