RajaBackLink.com

Home / Uncategorized

Jumat, 11 Juni 2021 - 13:01 WIB

Tingkatkan Kesehatan Balita dan Ibu Hamil, Yonif Raider 509 Kostrad Laksanakan Kegiatan Posyandu

Bagas - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com Jakarta. Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Ranting 2 Yonif Raider 509 Kostrad bekerja sama dengan Klinik Yonif Raider 509/BY Kostrad menggelar kegiatan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) kepada balita anak-anak prajurit maupun ibu Persit Yonif Raider 509/BY Kostrad yang sedang hamil, bertempat di gedung Posyandu Yonif Raider 509/BY Kostrad, Jember, Sabtu (5/6/2021).

Kegiatan Posyandu tersebut dilaksanakan pada setiap bulannya yang tepatnya hari Sabtu, kegiatan ini merupakan agenda kegiatan rutin yang bertujuan untuk menjaga kesehatan dan memberikan pelayanan khusus kepada balita dan ibu Persit yang sedang mengandung atau menyusui.

Baca Juga :  Konferensi Pers Polres Muara Enim Operasi Sikat Musi 2021

Dalam kegiatan Posyandu ini ada beberapa pelayanan khusus yang diberikan kepada anak balita di antaranya, penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, pemberian imunisasi, vitamin, vaksin dan makanan tambahan serta pemeriksaan ibu-ibu hamil.

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 2 Yonif Raider 509 Kostrad Ny. Ratih Syafrinaldi mengungkapkan kepada ibu Persit yang datang ke Posyandu, “Marilah kita sama-sama peduli terhadap diri kita sendiri maupun keluarga, jangan pernah malas untuk konsultasi ataupun cek kesehatan, karena kesehatan itu mahal,” ungkapnya.

“Melalui pelayanan Pos Yandu, kami juga berharap anak-anak prajurit bisa terjaga kesehatannya dan tidak mudah terserang penyakit, karena mereka merupakan generasi penerus bangsa yang harus sehat dan berkualitas,” tambah Ny. Ratih Syafrinaldi.

Baca Juga :  Dharma Wanita Persatuan (DWP) Muara Enim Berkolaborasi Bersama OKP PUMA Muara Enim Salurkan Bantuan Sosial Sembako Beras Gratis

Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Ranting 2 Yonif Raider 509 Kostrad melalui para kader Posyandu dalam rangka memelihara serta menjaga kesehatan anak balita dan ibu-ibu yang sedang mengandung dan menyusui yang berada di Asrama Yonif Raider 509 Kostrad. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Haryantana, S.H.

Syarip H

Berita ini 45 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Satu HariĀ  Unit Narkoba Polres Pagar Alam Gulung 4 Tersangka Narkoba.

Uncategorized

Gercep, PT TBA Salurkan Beras Ke Agen E- Warong Suka Sejahtera Desa Sukanegara.

Sosial Budaya

Pengurus Masjid Ilham Bara Baraya Utara bentuk panitia Ramadhan

Tanjungpinang

Selain Tinjau Vaksinasi, Kapolri Saksikan Langsung Donor Plasma Konvalesen

Uncategorized

Antusias Warga Ikuti Serbuan Vaksinasi yang diselenggarakan oleh Kodam Jaya

Berita Sumatera

“Sambut Hari Raya Idul Fitri 1442 H Pemdes Tanjung Raya Sterilisasi Lingkungan Sekitar”

Uncategorized

Laporan kasus “Pers Plat MeraH”berlanjut ke gelar perkara di polda sum-Sel

Uncategorized

Kodim 0507/Bekasi Bantu Pelaksanaan PPKM Darurat Sekat Jalan Di Dua Pos