RajaBackLink.com

Home / Aceh / Aceh Timur / Aceh Timur Peristiwa / Advetorial / Daerah / Headline

Selasa, 10 Agustus 2021 - 16:32 WIB

Pemerintah Aceh Timur Hadiri Pertemuan dengan Tim Pansus DPRA

Saiful Amri - Penulis Berita

Sriwikayatoday.com | Aceh Timur – Sejumlah Kepala Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK) Aceh Timur menghadiri pertemuan (Rapat) dengan Tim Panitia Khusus (Pansus) Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Daerah Pemilihan (Dapil) Aceh Timur, Selasa (10/8/2021).

Rapat ini dibuka oleh Sekda Ir. Mahyuddin, M.Si yang mewakili Bupati Aceh Timur H. Hasballah Bin H.M.Thaib, SH sekitar pukul 10.30 WIB, di Aula Sekdakab Aceh Timur.

Adapun sejumlah Anggota DPRA yang turut hadir dalam Tim Pansus ini yaitu, Iskandar Usman Alfarlaky sebagai Ketua Pansus, Tgk M Yunus Yusuf serta Marhaban Makam dan Muhammad Yunus masing-masing sebagai anggota.

Sekda Aceh Timur Ir Mahyuddin MSi saat mengawali pertemuan dengan tim Pansus mengatakan, sebagai jajaran di Pemerintah Daerah khususnya Kabupaten Aceh Timur pihaknya sangat berharap dukungan dari Anggota DPRA di tingkat Provinsi, hal ini sebut Ir Mahyuddin sangat penting dalam sebagai upaya sama-sama memajukan Aceh Timur.

Baca Juga :  Anak Sekolah Usia 6-12 Tahun Terlihat Sangat Antusias Mengikuti Vaksinasi Covid-19 Di Gedung De'Bollo

“Kami di Kabupaten tentunya sangat berharap dukungan dari Anggota DPRA baik dari segi prioritas pembagian dana Otsus maupun berbagai dukungan lainnya, dalam upaya demi kemajuan Aceh Timur,” harap Ir Mahyuddin MSi.

Sementara itu, Ketua Tim Pansus DPRA Dapil Aceh Timur Iskandar Usman Alfarlaky turut menyarankan agar Pemerintah Aceh Timur dapat meningkatkan komunikasi dengan para Anggota DPRA khususnya yang berasal dari Dapil Aceh Timur, sehingga dalam membangun Aceh Timur bisa bersama-sama dan membicarakan apa yang semestinya harus di perjuangkan melalui program di sejumlah SKPK.

Baca Juga :  Ini Tanggapan Rencana Aksi 26 Maret, Yahya Boh Kaye Himbau Semua Pihak Tahan Emosi

Setelah digelarnya pertemuan ini tambah Iskanda Alfarlaky, pihaknya dari Pansus akan turut meninjau kelapangan untuk melihat hasil pembangunan yang telah dilakukan oleh pemerintah.

“Kami juga turun kelapangan untuk melihat projek dan hasil pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah,” tambah Iskandar Alfarlaky.

Rapat ini digelar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19, dan turut dihadiri oleh sejumlah Anggota DPRA Dapil Aceh Timur, Sekda para Asisten dan sejumlah Kepala SKPK terkait lainnya yang ada di jajaran Pemerintah Kabupaten Aceh Timur.[]

Publies: Saiful amr

Sumber: Diskominfo Aceh Timur

Berita ini 90 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Daerah

Warga Melawi Terdampak Banjir, Kodim 1205 Salurkan Bantuan Sembako dari Gubernur Kalimantan Barat

Headline

Personel Polsek Polsel Laksanakan Patroli Blue Light untuk Jaga Keamanan Malam Hari

Headline

Kapoksahli Pangdam XIV/Hsn Hadiri Pembukaan American Corner Makassar dari Duta Besar Amerika Serikat untuk RI

Aceh

Kasus Covid-19 Meningkat, Ketua MPU Aceh Timur Ajak Masyarakat Laksanakan Vaksinasi

Hak Jawab

KOMISI IV DPRD KOTA BEKASI BERHARAP AGAR LAYANAN BPJS DI RS ANNA MEDIKA DIBUKA KEMBALI

Headline

Jelaskan Gangguan Telekomunikasi Biak-Jayapura, Menteri Johnny: Tidak Terjadi Black Out Total!

Headline

BREAKING NEWS : Larangan Penjualan LPG 3 Kg di Pengecer Bukan Perintah Presiden Prabowo

Headline

Awali Giat, Kasi Propam Polres Takalar Berikan Arahan Kepada Siswa Bintara Latihan Kerja