RajaBackLink.com

Ini Motif Pelaku Pembunuh Asrawati Dihutan Banda Alam

Saiful Amri - Penulis Berita

Aceh Timur | Sriwijayatoday.com – Pada hari Jum’at, 14 Januari 2022 telah terjadi peristiwa penemuan mayat seorang perempuan dengan identitas: Asrawati binti Ilyas umur 35 Tahun pekerjaan petani, Dusun Suka Makmur, Gampong Seuneubok Bayu, Kecamatan Banda Alam, Kabupaten Aceh Timur.

Korban telah hilang dari rumahnya pada hari Kamis, Tanggal 13 Januari 2022 sekitar pukul 17.00 WIB saat mencari kayu bakar. Keluarga dengan dibantu warga melakukan upaya pencarian dan hari Jum’at, tanggal 14 Januari 2022 sekira pukul 09.00 WIB korban ditemukan di kebun rambong yang tidak jauh dari rumah korban.

Atas penemuan mayat korban tersebut, Kepala Desa Gampong Seuneubok Bayu melaporkan ke Polsek Banda Alam, selanjutnya Kapolsek Banda Alam berkoodinasi dengan Kasatreskrim Polres Aceh Timur untuk dilakukan identifikasi awal.

Setelah dilakukan identifikasi awal, jenazah korban kemudian dibawa ke RSUD Kota Langsa untuk dilakukan Visum Er Repertum dan di lanjutkan tindakan autopsy. Hasil autopsi yang dilakukan oleh dokter forensik RSUD Kota Langsa, disebutkan:

a. Pada tubuh korban, terdapat luka sayat pada leher sekira 20 centimeter, saluran pernafasan dan tenggorokan putus.

Baca Juga :  Danramil 04/ KS Hadiri Peresmian Masjid AT - Tawaf di Pulau Untung Jawa

b. Terdapat luka sebesar tiga centimeter di bagian kepala sebelah kiri yang diduga akibat benda tumpul dan pendarahan di bagian otak sebelah kiri.

c. Pada rahim korban ditemukan janin yang diperkirakan berusia tiga bulan.

Atas kejadian tersebut, Sat Reskrim Polres Aceh Timur melakukan penyelidikan dan meminta keterangan dari sejumlah saksi.

Berdasarkan hasil penyelidikan diketahui atau diduga pelaku pembunuhan terhadap Asrawati binti Ilyas dilakukan oleh MJ, (58), Dusun Rukun, Desa Seuneubok Pangou, Kecamatan Banda Alam, Kabupaten Aceh Timur.

Anggota Opsnal Satreskrim Polres Aceh Timur dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim AKP Mifthahuda Dizha Fezuono S.I.K. pada hari Sabtu, tanggal 15 Januari 2022 sekira pukul 16.00 WIB melakukan pencarian terhadap pelaku di rumahnya, namun pelaku sudah melarikan diri.

Setelah berpindah-pindah tempat, akhirnya pada hari Minggu, tanggal 16 Januari 2022 sekira pukul 14.00 WIB pelaku berhasil diamankan dari sebuah tambak di Desa Kuala, Kecamatan Simpang Ulim, Kabupaten Aceh Timur.

Baca Juga :  Jejak Kasus Pembunuhan Asrawati Tergambar Jelas Dalam Rekontruksi di Mapolres Aceh Timur

Dari awal penangkapan, pelaku sudah banyak berulah dan berusaha mengelabui petugas dengan berbagai cara, seperti minta izin untuk kencing.

Saat dilakukan interogasi di lokasi penangkapan, dengan posisi tangan diborgol dan hendak dibawa ke mobil, pelaku bahkan menendang petugas dan mencoba lari sehingga diambil langkah tindakan tegas terukur hingga mengenai kakinya.

Motif pembunuhan, pelaku menjalin hubungan asmara dengan korban yang saat ini hamil tiga bulan dan meminta pelaku untuk bertangung jawab. Takut hubungan antara keduanya diketahui dan menyimpan aib maka pelaku nekat menghabisi korban.

Adapun barang bukti yang diamankan yakni :

Sebilah parang (milik korban).
Satu helai kain panjang (milik korban).
Satu pasang sandal (milik korban).
Satu buah ikat rambut (milik korban).
Satu helai baju (milik korban).
Sebilah parang (milik pelaku).
Satu helai kaos (milik pelaku).

Atas perbuatannya, pelaku dipersangkakan melanggar Pasal 340 KUHPidana tentang pembunuhan berencana Sub pasal 338 KUHPidana dengan ancaman hukuman 15 tahun, pidana mati atau seumur hidup. Katanya (Yahdien)

Berita ini 294 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Dandim 0501 JP BS Pimpin Pengamanan Upacara Peringatan Detik Detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke 76 Istana Negara

Nusantara

Dandim 0501 JP BS Pimpin Pengamanan Upacara Peringatan Detik Detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke 76 Istana Negara
Kaskogabwilhan III Kunjungi Komando Operasi Gabungan (Pangkoopsgab) Pinang Sirih

Nusantara

Kaskogabwilhan III Kunjungi Komando Operasi Gabungan (Pangkoopsgab) Pinang Sirih
10 Gaya OOTD Monokrom Hijab ala Influencer

Nasional

10 Gaya OOTD Monokrom Hijab ala Influencer
Semangat Motivasi Babinsa di Berikan Dandim Pada Jamdan

Nusantara

Semangat Motivasi Babinsa di Berikan Dandim Pada Jamdan
PELANTIKAN PEJABAT ESELON II, III DAN IV. Pemda Acèh Utara

Aceh

PELANTIKAN PEJABAT ESELON II, III DAN IV. Pemda Acèh Utara
Dirlantas Polda Aceh Ajak Wartawan Sosialisasi dan Edukasi Masyarakat Terkait ETLE

Aceh

Dirlantas Polda Aceh Ajak Wartawan Sosialisasi dan Edukasi Masyarakat Terkait ETLE
Tiga Pilar Gambir Tertibkan Protokol Kesehatan di Area Pedagang Kaki Lima

Nusantara

Tiga Pilar Gambir Tertibkan Protokol Kesehatan di Area Pedagang Kaki Lima
Camat Darul Aman Diduga Ikut Kuras Dana Desa, Modusnya Program

Aceh Timur

Camat Darul Aman Diduga Ikut Kuras Dana Desa, Modusnya Program