RajaBackLink.com

Home / Nusantara

Minggu, 10 April 2022 - 20:15 WIB

Jajaran Lanal Palembang Evakuasi Mayat Di Perairan Talang Duku Jambi

Bagas - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com Palembang, 10 April 2022,– Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Palembang Jajaran Lantamal III Koarmada I bersama Tim Gabungan Search And Rescue (SAR) melakukan evakuasi satu jenazah di Perairan Talang Duku, Muaro Jambi, Jambi, Minggu (10/4/2022).

Komandan Lanal Palembang Kolonel Laut (P) Widyo Sasongko mengatakan, pada Minggu dinihari, Lanal Palembang Sektor Talang Duku mendapatkan laporan dari salah seorang nelayan bahwa ditemukan adanya mayat dibawah perahu miliknya di Talang Duku.
Atas laporan tersebut, Komandan Lanal memerintahkan Personel Posal Talang Duku untuk melaksanakan SAR serta berkoordinasi dengan Polair Jambi, Babinsa Talang duku, Kepolisian KSKP dan Basarnas Jambi melaksanakan evakuasi terhadap mayat tersebut.

“Personel Lanal Palembang (Posal Talang Duku) bersama dengan Polair dan Babinsa Talang duku, Kepolisian KSKP dan Basarnas Jambi menuju TKP (penemuan mayat) di Perairan Talang Duku” jelas Komandan Lanal Palembang.

Baca Juga :  Pesilat PSHT dari Yonif Raider 303 Kostrad Raih Juara 1 kelas F di Porkab Garut

Tim SAR Lanal Palembang bersama aparat lainnya tiba di lokasi dan jenazah selanjutnya dievakuasi ke Puskesmas guna proses Otopsi. Jenazah diketahui bernama Nora Febyanti, Jenis kelamin Perempuan, Usia 19 Tahun, Pekerjaan Mahasiswi, warga desa Wijaya Pura, Kecamatan Jambi Selatan.

Dan ciri-ciri mayat saat ditemukan memakai sweater warna hijau, celana jeans panjang, cincin di jari manis sebelah kiri, dan tas selempang sintetis berwarna putih di dada.
Kejadian penemuan mayat di Perairan Sungai Batang Hari, Talang Duku merupakan kejadian yang sering terjadi baik dikarenakan kecelakaan sungai, orang jatuh ke sungai ataupun tenggelam yang diakibatkan tidak dapat berenang.

Baca Juga :  TNI-POLRI Tanjungbalai Asahan Ibadah Natal Gabungan Menebar Kasih dan Damai

Komandan Lanal Palembang Kolonel Laut (P) Widyo Sasongko mengapresiasi kesigapan jajarannya dalam merespon dengan cepat dan melaksanakan SAR di wilayah kerjanya. “Upaya SAR yang dilakukan merupakan implementasi pelaksanaan perintah pimpinan TNI AL, dalam hal ini Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono yang selalu menekankan kepada jajaran TNI AL agar memanfaatkan dan melibatkan segala potensi yang dimiliki baik personel maupun alutsista untuk membantu dalam kegiatan-kegiatan kemanusiaan seperti SAR,” ujar Komandan Lanal Palembang.

(Pen Lanal Palembang)

SH

Berita ini 44 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Kasad Bersilaturahmi Dengan Keluarga Alm. Jenderal TNI Purn Ahmad Yani

Nasional

Kasad Bersilaturahmi Dengan Keluarga Alm. Jenderal TNI Purn Ahmad Yani
Pangdam VI/Mulawarman hadiri Upacara Detik – Detik Proklamasi HUT Ke 76 Kemerdekaan RI Tahun 2021 di kantor Gubernur Kaltim

Nusantara

Pangdam VI/Mulawarman hadiri Upacara Detik – Detik Proklamasi HUT Ke 76 Kemerdekaan RI Tahun 2021 di kantor Gubernur Kaltim
“Masyarakat Desa Babatan Nantikan Program Bedah Rumah Pemerintah Kabupaten MuaraEnim”

Berita Sumatera

“Masyarakat Desa Babatan Nantikan Program Bedah Rumah Pemerintah Kabupaten MuaraEnim”
TRAILER FILM BUDI PEKERTI RESMI DI LUNCURKAN

Nusantara

TRAILER FILM BUDI PEKERTI RESMI DI LUNCURKAN
Peringati HUT ke-74, Yonif Raider 509 Kostrad Ziarah Tabur Bunga dan Berbagi Sembako

Nusantara

Peringati HUT ke-74, Yonif Raider 509 Kostrad Ziarah Tabur Bunga dan Berbagi Sembako
Ciptakan Ketahanan Pangan Danrem 052/WKR Hadiri HUT FKPPI ke 43

Nusantara

Ciptakan Ketahanan Pangan Danrem 052/WKR Hadiri HUT FKPPI ke 43
Danramil 04/Jatiasih Turut Monitoring Kegiatan Vaksinasi Merdeka Oleh Polres Metro Bekasi Kota

Nusantara

Danramil 04/Jatiasih Turut Monitoring Kegiatan Vaksinasi Merdeka Oleh Polres Metro Bekasi Kota
Lagi Lagi Tower  BTS Jadi Masalah Besar

Headline

Lagi Lagi Tower BTS Jadi Masalah Besar