RajaBackLink.com

Home / Uncategorized

Rabu, 30 Juni 2021 - 20:52 WIB

Danmenarmed 1 Kostrad Pimpin Serah Terima Jabatan Komandan Batalyon Armed 10 Kostrad

Bagas - Penulis Berita

Sriwijayatoday.com Jakarta. Pergantian pejabat khususnya di kalangan militer menjadi kegiatan rutin dan wajar. Hal itu memiliki arti dan nilai strategis sebagai dinamika organisasi yang tumbuh dan berkembang secara berkesinambungan,

Meski di tengah Pandemi Covid-19, peralihan tongkat estafet dan penyegaran organisasi terus berjalan. Tentunya pelaksanaan juga sedikit berbeda dari sebelumnya, seperti yang dilakukan oleh Batalyon Armed 10 Kostrad.

Dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, Danmenarmed 1 Kostrad, Kolonel Arm Untoro Hariyanto memimpin langsung acara serah terima jabatan (Sertijab) Komandan Batalyon Armed 10 Kostrad dari pejabat lama Letkol Arm Danny A.P Girsang, S.Sos., M.Han, kepada Letkol Arm Aris Gunawan, bertempat di Markas Yonarmed 10 Kostrad, Bogor. Senin (28/6/2021).

Baca Juga :  Presiden Joko Widodo resmikan bandar udara Tana Toraja (Makale).

Dengan dihadapkan pada tantangan dan pencapaian tugas pokok, kehadiran pejabat Komandan Satuan yang baru harus mampu mengembangkan gagasan-gagasan baru yang konstruktif, kreatif dan inovatif, serta tetap menjunjung tinggi integritas dan komitmen kuat untuk berbuat yang terbaik bagi kemajuan satuan dalam setiap tugas yang dibebankan.

“Saya selaku Danmenarmed 1 Kostrad secara pribadi mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada pejabat lama beserta istri atas pengabdiannya yang begitu besar selama bertugas guna mendukung tugas pokok Yonarmed 10 Kostrad. Dan kepada pejabat baru saya ucapkan selamat atas kehormatan dan kepercayaan yang diberikan oleh negara, bahwa jabatan merupakan amanah dan setiap amanah harus dapat dipertanggungjawabkan, tidak hanya kepada pimpinan dan satuan, namun juga kepada Allah SWT,” tutur Kolonel Arm Untoro Hariyanto. (Penkostrad).

Baca Juga :  Gercep, PT TBA Salurkan Beras Ke Agen E- Warong Suka Sejahtera Desa Sukanegara.

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Haryantana, S.H.

Berita ini 408 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Pengurus Masjid Ilham Bara Baraya Utara bentuk panitia Ramadhan

Sosial Budaya

Pengurus Masjid Ilham Bara Baraya Utara bentuk panitia Ramadhan

Berita Sumatera

Giat Rutin Peninjauan Posko PPKM Berskala Mikro Oleh Kapolsek Semende
Wali Kota Pagaralam Bersama Kapolres Pagaralam Bagikan Masker Gratis.

Berita Sumatera

Wali Kota Pagaralam Bersama Kapolres Pagaralam Bagikan Masker Gratis.
Satlinmas Kecamatan Makassar menjalin kekompakan serta berkarya nyata bersama masyarakat.

Uncategorized

Satlinmas Kecamatan Makassar menjalin kekompakan serta berkarya nyata bersama masyarakat.
Jakarta Bermasker, Danramil 01/Jatinegara Kerahkan Babinsa Dan Pasukan BKO Yonkav-7/PS Laksanakan Ops Yustisi dan PPKM

Uncategorized

Jakarta Bermasker, Danramil 01/Jatinegara Kerahkan Babinsa Dan Pasukan BKO Yonkav-7/PS Laksanakan Ops Yustisi dan PPKM
Polres pagaralam:Giat Protap Malam Libur

Uncategorized

Polres pagaralam:Giat Protap Malam Libur
Babinsa Bantu Amankan Suntik Vaksin, Himbau Warga Agar Patuhi Prokes

Uncategorized

Babinsa Bantu Amankan Suntik Vaksin, Himbau Warga Agar Patuhi Prokes
Letkol Inf Harri Feriawan Rumawatine Resmi Jabat Komandan Yonif Para Raider 433/JS Kostrad

Nusantara

Letkol Inf Harri Feriawan Rumawatine Resmi Jabat Komandan Yonif Para Raider 433/JS Kostrad