RajaBackLink.com

Home / Headline

Selasa, 23 November 2021 - 16:44 WIB

*Pangdam Hasanuddin Dampingi Presiden RI Resmikan Proyek Strategis Nasional di Sulsel*

MUHAMMAD YUSUF HADING ( SULSEL ) - Penulis Berita

SRIWIJAYATODAY.COM//Jeneponto – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Mochamad Syafei Kasno, S.H, mendampingi Presiden RI Ir. Joko Widodo dalam rangka kunjungan kerja (kunker) peresmian Proyek Strategis Nasional di Sulawesi Selatan. Selasa (23/11/2021).

Untuk diketahui, Presiden RI melalui pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, Kepala Negara dan rombongan lepas landas dengan menggunakan pesawat Kepresidenan RI 1 pada pukul 07.30 WIB.

Setibanya di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Kabupaten Maros, Presiden RI dan rombongan langsung melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Jeneponto dengan menggunakan Helikopter Super Puma TNI AU.

Baca Juga :  Terbang ke Lumajang, Kapolri Tinjau Langsung Korban Erupsi Gunung Semeru

Tepatnya di Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Gowa Presiden RI meresmikan bendungan Karalloe. Pada kegiatan ini Presiden RI melakukan peninjauan display panel dan data serta pembukaan tuas pintu air dan penandatanganan prasasti.

Selanjutnya Presiden RI melakukan penanaman jagung dan penyerahan Alsintan kepada petani dan masyarakat sekitar, yakni di Kelurahan Tolo, Kecamatan Kelara, Kabupaten Jeneponto.

Usai penanaman jagung, Presiden bersama rombongan kembali menuju Kabupaten Maros dengan menggunakan Helikopter Puma TNI AU.

Baca Juga :  Personel Sat Samapta Polres Takalar Temukan 25 Pelanggar Prokes Saat Operasi Yustisi di Pasar Lengkese 

Sore harinya, Presiden RI Joko Widodo langsung kembali ke Jakarta dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan RI 1 melalui Bandara Lanud Sultan Hasanuddin Kabupaten Maros.

Turut mendampingi Presiden Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, Danpampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo, serta Deputi Bidang Protokoler, Pers dan Media Kepresidenan.

Muh. Yusuf Hading

Berita ini 68 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Berita Sumatera

Kapolres Muara Enim: Sebelum Adanya Peraturan Yang Melegalkan PETI Polres Muara Enim Pastikan Penertiban Kendaraan Angkutan Batu Bara Ilegal.

Headline

Wujudkan Tertib Berlalu lintas, Satlantas Polres Gowa Berikan Himbauan Kepada Pengendara di KTL

Berita Polisi

Polisi Selidiki Kasus Pencurian Mobil Kijang Innova Milik Warga Desa Pajar Bulan

Headline

Tabligh Akbar di Masjid Agung Syekh Yusuf Gowa Hadirkan Pangdam Hasanuddin Sebagai Keynote Speaker*

Aceh

Ini yang Dibicarakan dalam Diskusi Bawaslu Aceh Timur dengan Media dan Lembaga Swadaya Masyarakat 

Berita Polisi

Lima Spesialis Pencuri Motor, Terancam Kurungan Penjara Seumur Hidup

Headline

Tiba di Pulau Latondu Wabup Serahkan Bantuan Bedah Rumah

Headline

Danramil 01/Kranji Hadiri Acara Buka Puasa Bersama Dan Santunan Anak Yatim Dari Disnaker Kota Bekasi