RajaBackLink.com

Home / Nasional / Opini / Politik

Rabu, 24 Agustus 2022 - 08:34 WIB

PRABOWO BERPELUANG JIKA TRIUMVIRAT

Saiful Amri - Penulis Berita

by M Rizal Fadillah*

Sriwijayatoday.com | Prabowo-puan atau Prabowo-Cak Imin atau Jokowi-Prabowo merupakan pasangan yang berat untuk merebut simpati atau memenuhi keinginan rakyat. Prabowo-Puan bercitra kepanjangan rezim yang dinilai telah gagal atau ambyar. Prabowo-Cak Imin hanya bertumpu pada kekuatan Prabowo sendiri, dukungan Cak Imin di kalangan NU sudah terbelah. Sedangkan Jokowi-Prabowo merupakan pasangan inkonstitusional dan tontonan aksi dari permainan wajah ambisi dan kelucuan yang dipaksakan.

Memaksakan Prabowo untuk maju sebagai Capres tentu berisiko atas keberhasilannya. Prabowo 2024 berbeda dengan Prabowo 2019. Kegagalan pada 2024 bakal menjadi monumen dari seorang figur yang gagal permanen. Artinya perlu perenungan keras atas kenekadan langkah. Partai Gerindra juga akan terpengaruh masa depannya. Bahwa Prabowo itu unggul pada survey tidak menjadi ukuran. Bisa saja efek myopsis dari tipu-tipu lembaga survey. Di tengah modus pekerjaan dari lembaga hoax terdahsyat di era kini.

Peluang Prabowo terbuka jika ia memulai langkah dengan terobosan sebagai triumvirat. Artinya Jokowi yang tidak selesai hingga 2024. Jika ini terjadi Konstitusi mengatur tiga figur untuk memimpin negeri sementara yaitu Prabowo Subianto (Menhan), Tito Karnavian Mendagri) dan Retno Marsudi (Menlu).Tentu figur terkuat dengan daya dukung partai politik adalah Prabowo. Dengan status ini Prabowo akan unggul dan kuat untuk proses Pilpres berikutnya pada tahun 2024. Posisinya sebagai incumbent.

Baca Juga :  Program CSR PT. Mukti Plantation Perbaiki Akses Jalan Desa Yang Masuk Wilayah HGU

Jika Prabowo masih atau sangat bersemangat untuk menjadi Presiden, seharusnya bersama kekuatan oposisi mendesak presiden Jokowi dan Wapres Ma’ruf Amien agar segera mengundurkan diri demi rakyat, bangsa, dan negara. Jokowi sudah sulit untuk mendapat dukungan tulus dalam kepemimpinannya. Negara sendiri sepertinya sudah bergerak auto pilot.

Ketidakmampuan Presiden Jokowi dalam pengelolaan ekonomi, hukum, HAM, agama maupun demokrasi berpengaruh besar terhadap kapabilitas anggota Kabinet. Sulit memberi penilaian ada Menteri yang sukses dalam memimpin kementriannya, termasuk Prabowo. Ia tidak akan mampu menjual kesuksesan kementrian. Justru di era ini kedaulatan negara terancam dan rapuh.

Baca Juga :  Kapolres, Wakil Walikota dan Dandim 0505/JT Dampingi Kapolda Metro Jaya Di Terbus Pulogebang

Jalan strategis bagi Prabowo adalah triumvirat. Artinya harus turut mendesak Jokowi agar mundur dari jabatannya. Ma’ruf Amin tentu mengikuti. Ini adalah upaya untuk menyelamatkan Negara.
Pertanyaan mendasarnya adalah mau dan beranikah Prabowo ? Tentu diragukan.
Puja-puji setinggi langit pada Jokowi bahkan berbau menjilat membuat Prabowo kehilangan karakter kenegarawanan yang diharapkan.

Warga yang dulu mendukung habis Prabowo untuk Presiden dan kini berhimpun dalam komunitas pendukung calon Presiden lain berteriak “Sudahlah tidak perlu bicara lagi Prabowo. Prabowo sudah habis”. Ia mengeluh betapa kecewanya pada ketidakpedulian Prabowo atas kesulitan dan tragedi yang menimpa pendukung-pendukunganya di era pemerintahan Jokowi. Prabowo itu pelit dalam bersimpati apalagi mengadvokasi.

Prabowo memang bukan pemimpin yang baik.

*) Pemerhati Politik dan Kebangsaan

Bandung, 24 Agustus 2022

Berita ini 149 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Aksi Damai Lembaga Aliansi Divisi Basus D.88 Adanya Dugaan Limbah B3

Daerah

Aksi Damai Lembaga Aliansi Divisi Basus D.88 Adanya Dugaan Limbah B3
Selain Faktor Alam. Banjir Bandang Disebabkan Aktivitas Penambangan Liar (Ilegal Minning).

Headline

Selain Faktor Alam. Banjir Bandang Disebabkan Aktivitas Penambangan Liar (Ilegal Minning).
KPK ATAU KEJAGUNG PERIKSA KAESANG

Opini

KPK ATAU KEJAGUNG PERIKSA KAESANG
Puasa Bukan Halangan Bagi Babinsa Jakasampurna Bersama Tiga Pilar Berikan Imbauan Prokes dan PPKM Pada Warga

Headline

Puasa Bukan Halangan Bagi Babinsa Jakasampurna Bersama Tiga Pilar Berikan Imbauan Prokes dan PPKM Pada Warga
Pimpin Apel Ke Siapsiagaan Pasukan Tempur TNI-AD, KSAD Ceks kesiapan Pasukan

Headline

Pimpin Apel Ke Siapsiagaan Pasukan Tempur TNI-AD, KSAD Ceks kesiapan Pasukan
Yonif Raider 509 Kostrad Gelar Latihan Apel Kesiapsiagaan

Headline

Yonif Raider 509 Kostrad Gelar Latihan Apel Kesiapsiagaan
Penyerahan Bingkisan Lebaran dari Pangdam Jaya Secara Simbolis Oleh Pasi Pers Kodim 0505/JT

Headline

Penyerahan Bingkisan Lebaran dari Pangdam Jaya Secara Simbolis Oleh Pasi Pers Kodim 0505/JT
Berikan Rasa Aman malam Weekend Babinsa Koramil 02/Pondok Gede Gelar Patroli Gabungan

Headline

Berikan Rasa Aman malam Weekend Babinsa Koramil 02/Pondok Gede Gelar Patroli Gabungan