RajaBackLink.com

Home / Daerah

Rabu, 6 November 2024 - 16:38 WIB

Sekda Saipul Sambut Tim Visitasi Emonev KI Provinsi Lampung Tahun 2024

Redaksi - Penulis Berita

WAY KANAN – Sekretaris Daerah Kabupaten, Saipul, S.Sos.,M.IP didampingi Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian, Yusron Lutfi, S.H.,M.M menyambut Tim Visitasi Emonev Keterbukaan Informasi Publik Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2024 yang dipimpin langsung Ketua KI Provinsi Lampung, Ir. Ahmad Alwi Siregar beserta jajaran di Ruang Buway Pemuka Pengiran Tuha, Rabu (06/11/2024).

Dalam sambutannya, Sekda Saipul mengatakan bahwa visitasi yang dilakukan adalah sebagai bentuk implementasi dari Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Pemerintah Kabupaten Way Kanan juga sangat mendukung program Pemerintah dalam menciptakan keterbukaan informasi publik sebagai wujud transparansi kepada masyarakat.

Baca Juga :  Karena Judi Online, Seorang Pria Paruh Baya di Simpang Ulim, Diamankan ke Polres Aceh Timur

“Kami menyadari masih terdapat banyak kekurangan dalam membuat laporan pengaduan baik secara langsung maupun melalui kanal informasi yang telah disediakan oleh PPID Utama. Namun, kami berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan informasi publik dengan memanfaatkan teknologi dan inovasi terkini”, ujar Sekda Saipul.

Terkait dengan hal tersebut, Sekda Saipul juga menjelaskan bahwa masih perlu adanya penjelasan secara mudah yang dipahami oleh PPID Utama dan PPID Pembantu terkait berbagai macam-macam informasi yang bisa dipublis maupun yang dikecualikan. Agar permintaan informasi dapat diselesaikan sesuai dengan aturan yang berlaku.

Baca Juga :  Pelantikan Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Melawi Periode 2021 - 2026

“Perlu adanya pelatihan bagi PPID Utama dan PPID Pembantu oleh Komisi Informasi Provinsi Lampung terkait dengan bagaimana tata cara permohonan informasi dan penyelesaiannya.

Mengingat informasi sudah menjadi kebutuhan pokok sehari-hari masyarakat, bahwa sudah termasuk dalam Hak Asasi Manusia. Untuk itu, Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberikanya kepada masyarakat”, lanjutnya.

Usai melakukan paparan, selanjutnya Tim Komisi Informasi Provinsi Lampung melakukan Visitasi Emonev ke PPID Utama Pemerintah Kabupaten Way Kanan yang terdapat pada Dinas Kominfo dan Persandian. (Basirawan)

Berita ini 6 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Berita Sumatera

CV.Jaya Buana Akan Tempuh Jalur Hukum Demi Mencari Keadilan

Covid 19

Kerumunan Final Futsal Ilegal Kota Gorontalo Dibubarkan Paksa Oleh Polisi Dan Satpol

Daerah

Bupati Ayu Serukan Peningkatan Disiplin dan Pelayanan Publik bagi ASN Way Kanan

Daerah

Jajaran Polres Sintang Cek Debit Air Yang Masih Mengalami Kenaikan Lagi Sekitar 20cm di Rute Jalan Lintas Melawi Sintang

Aceh

Prof. Dr. TM. Jamil : SIDANG PLENO REKAPITULASI SUARA PILKADA ACEH 2024 TELAH USAI : MARI LUPAKAN SEMUA PERBEDAAN, SAATNYA BERSATU DALAM PERSAMAAN

Aceh

Forkompimda Aceh Timur Lounching Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih

Daerah

Ketua DPK APDESI Pulau Panggung Mengundurkan Diri, Sampaikan Terima Kasih dan Permohonan Maaf

Daerah

Bangun Jembatan Dana Ratusan Juta, Kontraktor Sebut : Timbunan Oprit Tidak Masuk di RAB