RajaBackLink.com

Home / Headline

Jumat, 19 November 2021 - 15:57 WIB

Sepanjang Tahun 2021, Polri Tangani 69 Perkara Mafia Tanah dengan 61 Tersangka

MUHAMMAD YUSUF HADING ( SULSEL ) - Penulis Berita

SRIWIJAYATODAY.COM//Jakarta – Polri terus melakukan upaya pemberantasan kasus dugaan mafia tanah. Sepanjang tahun 2021 ini tercatat sudah ada 69 perkara yang ditangani oleh Satgas Anti Mafia Tanah Polri.

Kepala Divisi (Kadiv) Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengungkapkan, jumlah tersebut tercatat sepanjang tahun 2021 hingga bulan Oktober.

“Target penyelesaian perkara program tahun 2021 sudah ada 69 perkara mafia tanah yang ditangani,” kata Dedi kepada wartawan, Jakarta, Jumat (19/11).

Adapun rincian dari penanganan perkara tersebut adalah, lima diantaranya masih proses penyelidikan, 34 dalam tahap penyidikan. Lalu, 14 kasus sudah dilimpahkan tahap I.

Baca Juga :  Unit Patroli Samapta Polres Takalar Sambangi Pasar, Beri Rasa Aman Dan Imbauan Prokes 

Kemudian, 15 perkara mafia tanah sudah dilakukan pelimpahan tahap II. Dan satu kasus dihentikan penyelidikannya dengan pendekatan Restorative Justice (RJ).

Dedi menambahkan, dari kasus mafia tanah yang ditangani, pihaknya telah menetapkan 61 orang sebagai tersangka dalam perkara tersebut.

“Dengan jumlah tersangka kasus mafia tanah sebanyak 61 orang,” ujar mantan Kapolda Kalimantan Tengah tersebut.

Baca Juga :  Operasi Cipta Kondisi, Puluhan Personil Gabungan TNI-POLRI Sisir Sejumlah Lokasi di Takalar

Dari 61 orang tersangka itu, tujuh diantaranya sudah dilakukan penahanan. Lalu, 23 orang belum ditahan. Kemudian, dua orang masih diburu atau masuk ke dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) dan 29 tersangka lainnya sudah dilimpahkan ke Jaksa Penuntut Umum (JPU).

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menginstruksikan kepada seluruh jajarannya untuk tidak ragu mengusut tuntas dan menindak tegas para pelaku kejahatan mafia tanah di Indonesia.

BIRO Makassar

Berita ini 48 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Akselerasi Vaksinasi Serentak Indonesia, Kapolri: Agar Laju Pengendalian Covid-19 saat Nataru Bisa Dijaga

Headline

Akselerasi Vaksinasi Serentak Indonesia, Kapolri: Agar Laju Pengendalian Covid-19 saat Nataru Bisa Dijaga
Produk “Dsars Ready” Kembali Hadir di Pasaran Mulai 7 Desember 2024!

Headline

Produk “Dsars Ready” Kembali Hadir di Pasaran Mulai 7 Desember 2024!
Satreskrim Polrestabes Makassar Ungkap Kasus Curanmor, Kapolda Sulsel dan Kapolrestabes Makassar Pimpin Konferensi Pers

Headline

Satreskrim Polrestabes Makassar Ungkap Kasus Curanmor, Kapolda Sulsel dan Kapolrestabes Makassar Pimpin Konferensi Pers
Kapolres Takalar Pimpin Apel Kesiapan Pengamanan Malam Takbiran Hari Raya Idul Fitri 1443 H/2022 M 

Headline

Kapolres Takalar Pimpin Apel Kesiapan Pengamanan Malam Takbiran Hari Raya Idul Fitri 1443 H/2022 M 
Patroli Dialogis Perintis Presisi Polres Takalar, Upaya Polres Takalar Dalam Rangka HarKamtibmas 

Headline

Patroli Dialogis Perintis Presisi Polres Takalar, Upaya Polres Takalar Dalam Rangka HarKamtibmas 
KEBIJAKAN BPJS SEMAU-MAUNYA

Headline

KEBIJAKAN BPJS SEMAU-MAUNYA
Gelar Penanam Pohon Secara Serentak dan Hybrid, Kapoksahli Hadir Wakili Pangdam XIV/Hsn Sebagai Wujud Sinergitas TNI Polri*

Headline

Gelar Penanam Pohon Secara Serentak dan Hybrid, Kapoksahli Hadir Wakili Pangdam XIV/Hsn Sebagai Wujud Sinergitas TNI Polri*
Bhabinkamtibmas Romang Polong Galang Tokoh Masyarakat Melalui Pendekatan Kearifan Lokal

Headline

Bhabinkamtibmas Romang Polong Galang Tokoh Masyarakat Melalui Pendekatan Kearifan Lokal